Seperti Central Park di New York, Bogor juga memiliki taman-taman untuk berjalan-jalan santai. Salah satunya adalah Ecoart Park Sentul City, yang merupakan sebuah taman luas berhiaskan patung-patung, tanaman serta sungai Cikeas yang mengitarinya.

Untuk memasuki tempat wisata kekinian Bogor lainnya mungkin Anda harus membayar harga tiket masuk. Namun, untuk memasuki wisata alam ini Anda tidak perlu membayar apapun!

Taman wisata ini menjadi salah satu tempat healing terbaik di Sentul, Bogor. Anda pasti tertarik jadi tertarik datang kesini, kan? Daripada hanya mengajak keluarga main di mall, sebaiknya Anda mencoba mengajak mereka pergi ke sini dan menikmati kesejukan alamnya.

Untuk mengunjunginya, Anda bisa memanfaatkan layanan sewa mobil avanza harian Bogor dari Salsa Wisata. Ada banyak armada yang bisa Anda sewa dan seluruhnya dalam kondisi prima dan siap untuk dibawa pergi berwisata.

Sekilas Tentang Ecoart Park Sentul City

danau Ecoart Park Sentul City

Taman yang berada di area komplek Sentul City ini sudah beroperasi sejak tahun 2012. Konsep awal taman ini adalah science park (taman pengetahuan) dan sculpture park (taman patung).

Dengan luas 500 m2, taman ini mampu menampung patung-patung karya seniman terkenal. Ada patung karya Salvador Dali, dan Fernando Botero Angulon.

Botero sendiri adalah seorang seniman penerima Lifetime Achievement in Contemporary Sculpture Award dari Pusat Patung Internasional pada 2012. Karya-karyanya ada yang dipajang di Park Avenue, New York City dan Champs-Élysées, Paris.

Selain patung-patungnya, taman ini juga memiliki berbagai taman. Ada taman tematik, taman herbal, taman bonsai, taman vertikal, taman energi dan taman pengetahuan.

Jam Buka Ecoart Park Sentul City

Jam Operasional Pukul
Senin – Jumat 10.00 – 22.00 WIB
Sabtu – Minggu 07.00 – 22.00 WIB

Lokasi Ecoart Park Sentul City

Taman ini terletak di Dusun Cipambuan, Kecamatan Babakan Madang, Bogor. Karena berada di kawasan Sentul City, maka cukup mudah untuk mencapai lokasi taman ini.

Karena harus melewati tol, jika tidak memiliki mobil, Anda bisa merental mobil Avanza Sentul murah di Salsa Wisata. Setelahnya, Anda cukup memasuki Tol Jagorawi dan keluar di gerbang Tol Sentul Selatan.

Anda akan melewati area komplek dan beberapa tempat wisata Sentul Instagramable lainnya, sebelum sampai disini. Jika berangkat dari Bogor, Anda hanya akan membutuhkan waktu sekitar 15 menit. Namun, jika dari Jakarta, Anda akan membutuhkan waktu setidaknya sekitar 1 jam.

Tepat di sebelah taman ini, terdapat tempat wisata lainnya, yaitu Ah Poong Sentul. Bahkan sebenarnya kedua tempat wisata ini saling terhubung. Anda bisa langsung melintasi yellow bridge untuk mencapai Ah Poong.

Harga Tiket Ecoart Park Sentul City

Meskipun memajang patung-patung karya seniman terkenal, taman ini tidak memungut uang sepeser pun dari pengunjung. Anda dapat mengelilingi taman sambil berfoto-foto bersama patung secara gratis! Walaupun begitu, Anda tetap harus membayar harga parkir kendaraan.

Daya Tarik Ecoart Park Sentul City

daya tarik Ecoart Park Sentul City

Patung-Patung Karya Seniman Terkenal

Karya seni patung ini berjejer di beberapa titik di sepanjang taman. Patung-patung yang akan menarik perhatian Anda terlebih dahulu pastilah patung-patung karya Botero. Patung-patung ini merupakan figur manusia serta hewan dengan volume tubuh berlebihan.

Selain itu, sebenarnya di taman ini juga ada patung robot. Hanya saja, sayangnya patung robot ini sudah hampir roboh. Lalu, untuk patung-patung karya Dali, letaknya agak tersembunyi, sehingga banyak pengunjung yang melewatkannya.

Jika Anda memang suka seni, dan ingin melihat patung-patung yang lebih bervariasi lagi, Anda bisa datang ke Museum Seni Rupa dan Keramik di Jakarta.

Yellow Bridge

Spot foto selanjutnya adalah jembatan kunng. Jembatan kayu ini merupakan penghubung antara taman ini dengan Pasar Ah Poong.

Aesthetic-nya, jembatan ini diapit dengan dua buah kerangka pembatas berbentuk setengah lingkaran. Tempat ini cocok sekali bagi Anda yang ingin mengambil foto-foto instagramable.

Spot Jogging

Selain menjadi spot foto dan jalan-jalan santai, tempat ini juga bisa menjadi tempat jogging. Anda bisa berlari di jalan setapak yang membelah taman. Taman ini penuh dengan pohon dan tanaman, sehingga suasananya akan terasa sejuk

Ah Poong

Setelah bermain-main di taman, Anda bisa menyeberang ke Pasar Ah Poong. Di kawasan Ah Poong ini ada beberapa wahana menarik yang cocok untuk anak.

Wahana Permainan

Di area sungai tempat wisata ini, ada beberapa wahana permainan seperti perahu bebek dan bola air. Selain wahana air, ada juga beberapa wahana permainan lainnya.

Ada wahana panahan, ATV, berkuda, mewarnai dan komedi putar. Untuk panahan, harganya Rp50.000,00/12 anak panah. Sementara untuk ATV, harganya Rp45.000,00/10 putaran.

Kafe dan Restoran

Bukan hanya permainan, disini juga ada kafe dan restoran. Kafenya terletak di sebuah ruangan indoor dengan dinding kaca. Sementara restorannya beda lagi.

Anda bisa memilih tempat makan Anda, apakah mau makan di tempat umum, yaitu area restoran yang terbuka di tengah perairan. Atau makan di tempat yang lebih privasi, yaitu di saung-saung kecil yang juga mengambang di air.

Restoran ini menjual berbagai makanan khas Sunda yang enak, mulai dari ikan, ayam, serta berbagai macam lalapan dan sambal. Anda tidak perlu khawatir, karena harganya termasuk harga standar. Apalagi di hari Sabtu dan Minggu ada live music yang akan menemani pengunjung makan.

Fasilitas Ecoart Park Sentul City

fasilitas Ecoart Park Sentul City

Secara keseluruhan, fasilitas di Ecoart Park Sentul City cukup lengkap dan memadai. Berikut beberapa diantaranya.

  • Tempat parkir yang luas
  • Spot foto
  • Tempat duduk
  • Warung makan
  • Wahana permainan

Jika ingin mencoba wahana permainan menarik, Anda bisa menyeberang ke Ah Poong. Disana, ada permainan anak seperti playground, area panahan, komedi putar, tempat mewarnai dan lain-lain. Selain itu, anak-anak juga bisa menunggang kuda poni, serta naik bebek-bebekan di sungai Cikeas.

Baik bermain di taman ini, maupun di area Ah Poong-nya, pengunjung harus membayar secara cashless. Karena itu, jangan lupa isi saldo Anda sebelum bermain kesini!

Setelah puas berfoto bersama patung-patung di Ecoart Park Sentul City, Anda bisa lanjut pergi ke tempat-tempat instagramable di Bogor lainnya. Selamat Berlibur!

By Categories: Destinasi, Bogor

Bagikan Artikel Ini Ke: