Pantai Cemara Banyuwangi bisa menjadi pilihan destinasi wisata yang menarik dan edukatif. Dikelilingi oleh ribuan pohon cemara yang tumbuh rapi di sepanjang garis pantainya membuat tempat ini cepat dikenal wisatawan.
Pantai ini juga merupakan salah satu kawasan konservasi penyu yang ada di Kabupaten Banyuwangi. Sebenarnya nama asli Pantai Cemara adalah Pantai Rejo yang dulunya terkenal sangat gersang dan tandus.
Angin pantai yang kencang sering meniup pasir-pasir yang ada di pantai dan mengganggu pemukiman. Akhirnya para nelayan dibantu dengan pemerintah berinisiatif untuk menanam pohon untuk mencegah erosi yang terjadi.
Akhirnya pada tahun 2011 di tanamlah pohon-pohon cemara di sekitar pantai sebagai benteng penahan deru angin ke arah pemukiman. Dari sinilah kemudian pantai rejo lebih dikenal dengan nama Pantai Cemara.
Selain nama nya yang berubah, Pantai Cemara juga memiliki banyak daya tarik bagi para wisatawan yang berkunjung. Berikut ini ulasan lengkap untuk Anda mengenai Pantai Cemara yang ada di Banyuwangi.
Sekilas Tentang Pantai Cemara
Pantai Cemara membentang sepanjang 2 kilometer dan memiliki keindahan tersendiri yang tidak dimiliki pantai-pantai lain pada umumnya. Jajaran pohon cemara yang rapi di tepi pantai menambah suasana asri pantai berpasir hitam ini.
Setidaknya terdapat 16.000 pohon cemara udang yang ditanam berjejer dan tumbuh subur. Dedaunan rimbun pohon-pohon cemara ini membentuk lorong hijau yang indah.
Kawasan Pantai Cemara sendiri terbagi menjadi dua zona yakni Zona Pengunjung dan Zona Inti. Pada Zona Pengunjung wisatawan boleh melakukan berbagai aktivitas wisata dengan tetap menjaga kebersihan dan ketertiban.
Sedangkan Zona Inti digunakan sebagai tempat konservasi penyu dan juga tanaman bakau yang ada di pantai. Tidak sembarangan orang bisa masuk zona inti ini demi menjaga kelestarian alam sekitar.
Untuk bisa masuk Zona Inti terkadang pihak pengelola menawarkan paket wisata edukasi bagi para pengunjung. Dengan begitu pengunjung dapat belajar dan melihat langsung kawasan asri dari Pantai Cemara.
Harga Tiket Masuk Pantai Cemara Banyuwangi
Pantai Cemara termasuk tempat wisata di Banyuwangi yang punya tiket masuk murah yakni Rp5.000,00 saja. Fasilitas yang tersedia juga sangat lengkap dengan biaya terjangkau, berikut ini rinciannya.
Retribusi | Tarif |
---|---|
Tiket Pengunjung Pantai | Rp5.000,00 |
Tiket Penangkaran Penyu | Rp2.000,00 |
Tiket Pelepasan Tukik | Rp30.000,00 |
Sewa Tikar | Rp15.000,00 |
Parkir Motor | Rp2.000,00 |
Parkir Mobil | Rp5.000,00 |
Harga yang tercantum di dalam tabel sewaktu-waktu dapat berubah tergantung keputusan dari pihak pengelola. Namun daftar biaya ini bisa Anda gunakan sebagai perkiraan dan persiapan sebelum mengunjungi Pantai Cemara Banyuwangi.
Rute Menuju Lokasi Pantai Cemara Banyuwangi
Lokasi Pantai Cemara terletak di Jl. Pantai Cemara, Pakis, Banyuwangi. Dari Kota Banyuwangi, pantai ini hanya berjarak sekitar 3 kilometer dan bisa ditempuh dalam waktu 20 menit.
Sedangkan dari Bandara Anda cukup menempuh waktu perjalanan sekitar 30 menit saat kondisi jalanan lancar. Dari Kota Anda bisa menyusuri Jl Letjen S Parman ke arah Desa kalirejo hingga menemukan perempatan Jl Kepodang.
Selanjutnya cukup berjalan lurus di Jl Kepodang sampai mentok di pertigaan menuju Jl. Pantai Rejo. Dari Jalan ini Anda sudah sangat dekat dengan kawasan Pantai Cemara.
Untuk lebih mudahnya gunakan saja Google Maps yang akan menunjukkan rute terbaik agar Anda bisa tiba di Pantai Cemara. Anda bisa bebas memilih menggunakan kendaraan pribadi ataupun kendaraan umum untuk bisa tiba di pantai Cemara.
Namun kebanyakan wisatawan yang datang biasanya lebih memilih menggunakan kendaraan pribadi seperti mobil dan motor. Bahkan wisatawan dari luar kota sering menggunakan jasa rental mobil untuk mengantarkan mereka ke Pantai Cemara.
Ada juga wisatawan yang memanfaatkan paket wisata Banyuwangi dari agen perjalanan agar bisa menikmati liburan dengan murah. Dengan begitu mereka dapat mengunjungi lebih banyak destinasi wisata Banyuwangi tanpa repot mengurus segala sesuatunya.
Kegiatan Seru di Pantai Cemara Banyuwangi
Pantai Cemara tidak melulu hanya tentang pemandangan pohon nya saja, ada banyak aktivitas seru yang bisa Anda lakukan di pantai ini. Berikut ini beberapa kegiatan yang patut dicoba jika Anda berkunjung ke Pantai Cemara.
Piknik Bersama Keluarga
Suasana pantai yang teduh dan asri sangat pas menjadi tempat piknik bersama keluarga. Anda bisa menggelar tikar atau tenda di bawah pohon cemara lalu duduk santai menikmati keindahan pantai.
Jika Anda tidak membawa tikar, di sini sudah disediakan tikar-tikar yang bisa Anda sewa lengkap dengan meja. Pedagang yang ada di sekitar pantai pun siap menyuguhkan berbagai santapan lezat terutama olahan seafood seperti udang dan kepiting.
Melihat Penangkaran Penyu
Kawasan pantai Cemara juga dimanfaatkan sebagai lokasi penangkaran penyu. Pada musim bertelur, di Zona Inti Anda dapat dengan mudah menemukan sarang-sarang penyu dari jenis Penyu Sisik dan Penyu Lekang.
Telur-telur ini kemudian tetaskan di penangkaran dan menjadi bahan edukasi bagi para pengunjung yang datang. Jika Anda beruntung, Anda bisa mengikuti proses pelepasan tukik atau anak penyu ke laut bersama petugas.
Berenang
Kegiatan seru lain yang memungkinkan untuk Anda lakukan di sini adalah berenang. Ombak pantai cemara yang tenang dan pantai yang landai membuat tempat ini aman untuk bermain air.
Meskipun air nya tidak sebening pantai pasir putih, tidak menyurutkan minat pengunjung terutama anak-anak untuk berenang di pantai. Pihak pengelola pun sudah menyiapkan kamar bilas untuk wisatawan membersihkan diri setelah puas berenang.
Camping
Tidak sedikit pula wisatawan yang datang ke Pantai Cemara untuk camping menikmati suasana yang masih asri. Biasanya mereka datang saat sore hari untuk menikmati keindahan matahari terbenam pantai Cemara.
Kemudian di pagi hari pemandangan sunrise pulau jawa dapat menjadi suguhan indah bagi para pengunjung yang menginap. Meskipun begitu ada aturan khusus yang harus dipatuhi pengunjung yang ingin camping.
Aturan tersebut adalah tidak boleh menyalakan api unggun atau berisik setelah pukul 21.00 WIB. Tujuannya agar penyu yang ingin bertelur di kawasan pantai tidak terganggu dan kembali ke laut.
Berfoto
Berfoto sudah menjadi Kegiatan wajib yang pasti dilakukan saat berkunjung ke Pantai Cemara. Keindahan pantai Cemara ini sangat sayang untuk dilewatkan terlebih lagi area lorong hijau hutan cemara.
Pihak pengelola juga sudah menyediakan berbagai spot foto menarik lain bagi para wisatawan. Salah satu yang cukup populer adalah tulisan Pantai Cemara yang berada di dekat pintu masuk pantai.
Jam Buka Pantai Cemara Banyuwangi
Pantai Cemara buka setiap hari kecuali hari Senin mulai dari pukul 06.00 WIB hingga pukul 16.00 WIB. Di hari Senin Pantai ini tutup untuk menjaga kebersihan dan ekosistem yang ada di Pantai.
Tapi diluar waktu tersebut Anda bebas mengunjungi Pantai Cemara untuk berlibur bersama keluarga. Biasanya pantai ini ramai saat pagi hari dimana udara masih segar dan matahari belum terlalu panas.
Saat pagi hari juga Anda terkadang bisa menyaksikan pelepasan tukik ke laut lepas di lokasi penangkaran penyu. Tempat ini semakin ramai saat musim liburan tiba, jadi tentukan sendiri kapan waktu yang tepat untuk Anda mengunjungi pantai Cemara.