Anda bisa memilih banyak tempat wisata hits Bandung yang cocok untuk bersantai atau menghilangkan stres. Apalagi Bandung punya banyak tempat camping seru yang sayang untuk Anda lewatkan selama di Kota Kembang ini.

Mulai dari suasana asri hutan pinus, kebun teh, pinggir sungai, atau pinggir danau semuanya bisa Anda pilih sebagai tempat camping. Bahkan banyak orang dari luar kota yang juga ingin merasakan serunya berkemah di Bandung.

Dari sekian banyak tempat, berikut ini 12 rekomendasi tempat camping dan glamping terbaik di Bandung yang tidak boleh Anda lewatkan saat healing bersama teman atau keluarga.

Daftar Tempat Camping di Bandung yang Bagus

Kampung Cai Ranca Upas Camping Ground

Fasilitas Ranca Upas

Salah satu rekomendasi tempat yang menyediakan camping ground dan glamping di Bandung Selatan yaitu Ranca Upas Camping Ground Ciwidey. Tempat ini menawarkan suasana asri pegunungan khas Kampung Cai.

Tempat camping di Ciwidey ini cukup populer karena menyediakan fasilitas yang membuat pengalaman berkemah makin mengasyikkan seperti waterboom, outbound, pemandian air panas dan beragam wahana outdoor seru lainnya.

Kawasan camping ini juga memiliki keunikan lain karena mempunyai penangkaran rusa yang menjadi daya tarik tersendiri. Anda pun dapat bebas berfoto atau memberik makan rusa-rusa yang ada di sini.

Jika ingin camping di Ranca Upas, Anda tak perlu repot membawa sendiri perlengkapannya, karena di sini telah tersedia paket camping dan glamping igloo. Harganya mulai dari Rp300.000 sampai Rp750.000 di luar musim liburan.

Dusun Bambu

wisata alam Lembang Dusun Bambu

Setelah renovasi, Dusun Bambu hadir kembali dengan konsep baru berupa outdoor dining resort. Di sini Anda dapat camping dengan dua jenis penginapan, yaitu tenda biasa atau glamping yang mewah dan nyaman.

Suasananya masih alami karena bangunannya dibuat supaya terlihat menyatu dengan lingkungan sekitar. Ada juga danau buatan di dekat tempat penginapan yang bisa Anda jelajahi menggunakan perahu kecil.

Selain fasilitas camping, pengunjung juga bisa menikmati kuliner di kafe atau restoran yang menyajikan pengalaman makan makanan khas Sunda di saung yang mengapit danau.

Tempat camping di Bandung Barat ini juga sering menjadi venue acara. Tempatnya yang luas serta fasilitasnya yang lengkap membuat tempat ini sangat pas untuk acara gathering atau liburan bersama keluarga besar.

By Categories: Destinasi, Bandung

Bagikan Artikel Ini Ke: