Mencari tempat outbound di Tangerang bukan hal yang sulit, karena ada banyak sekali pilihan destinasi menarik yang bisa Anda coba. Apalagi tidak sedikit tempat wisata di Tangerang yang ternyata juga menawarkan fasilitas outbound seru untuk anak-anak.
Perhitungan biaya outbound di Tangerang ini juga lebih murah karena Anda tidak perlu repot pergi jauh ke luar kota. Namun jika Anda masih bingung dan ragu, berikut ini 7 rekomendasi tempat outbound terbaik di Tangerang yang bisa Anda jadikan referensi:
Daftar Tempat Outbound Tangerang yang Bagus dan Lengkap
Lubana Sengkol
Lubana Sengkol termasuk salah satu rekomendasi tempat outbound dengan fasilitas terlengkap di Tangerang yang bisa Anda pilih. Selain terkenal sebagai tempat pemancingan, destinasi wisata keluarga ini juga menawarkan fasilitas outbound serta aktivitas seru yang bisa Anda coba.
Permainan outbound seperti flying fox, panjat dinding, dan lainnya bisa Anda mainkan bahkan bersama anak-anak. Selain itu, ada pula wahana paintball dan juga games kepemimpinan yang cocok untuk acara Anda bersama rombongan besar.
Tidak hanya itu saja, fasilitas yang tersedia di Lubana Sengkol juga sangat mendukung kelancaran berbagai agenda yang Anda inginkan. Misalnya seperti meeting room dan restaurant yang siap menampung rombongan besar dengan nyaman dan menu yang enak.
Semua kegiatan outbound edukatif yang ada di sini juga bisa Anda sesuaikan dengan kebutuhan rombongan dari TK sampai SMA. Apalagi ditemani oleh fasilitator profesional yang terlatih acara outbound Anda di Lubana Sengkol ini pasti berjalan dengan lancar.
Amsterdam Water Park
Rekomendasi tempat outbound seru di Tangerang selanjutnya adalah Amsterdam Water Park. Nilai lebih tempat ini tentu saja pengalaman berbeda bermain outbound di kawasan waterpark yang penuh dengan kolam dan seluncuran air.
Anda bisa merasakan serunya meluncur sambil melihat berbagai seluncuran air yang ada di area kolam renang. Selain itu masih ada pula wahana outbound lain yang cocok untuk anak-anak coba seperti tangga jaring, jembatan gantung, dan lainnya.
Keuntungan lainnya, anak-anak juga bisa puas berenang dan bermain air dengan wahana-wahana air seru yang tersedia di sini. Orang dewasa pun bisa ikut berenang di kolam olympic atau sekadar bersantai dan berfoto di spot-spot menarik yang tersedia.
Terlebih lagi dengan adanya fasilitas seperti mini market, taman, dan sebagainya siap memudahkan kebutuhan Anda selama di sini. Dengan keunikannya tersebut, Amsterdam Water Park layak untuk Anda pertimbangkan sebagai pilihan tempat outbound di Tangerang
BSD Xtreme Park
Seperti namanya, BSD Xtreme Park menawarkan berbagai wahana ekstrem yang seru dan menantang untuk Anda coba termasuk wahana outbound. Salah satunya adalah menara outbound tiga tingkat yang akan benar-benar menguji keberanian Anda.
Di menara ini Anda harus melewati berbagai rintangan dengan ketinggian berbeda hingga belasan meter di atas tanah. Selain itu, masih ada pula fasilitas permainan ekstrem lain yang bisa Anda coba seperti gokart, skatepark, bikepark, dan lainnya.
Anda juga bisa mencoba permainan paintball berkelompok di area khusus yang sudah tersedia. Tidak hanya itu saja, taman permainan ekstrem ini juga menyediakan tempat bersantai yang asyik dengan fasilitas bbq lengkap.
Jika belum puas, tempat ini juga memiliki camping ground luas yang mampu menampung cukup banyak tenda. Dengan begitu Anda bisa puas bermain dan bersantai bersama rombongan kantor atau sekolah selama outbound di taman ini.
Kandank Jurank Doank
Tempat wisata edukatif yang juga bisa Anda jadikan tempat outbound di Tangerang adalah Kandank Jurank Doank. Selain menawarkan aktivitas edukatif, Kandank Jurank Doank juga memiliki paket outbound seru dengan nuansa alam khas pedesaan.
Di sini Anda bisa mencoba bermain flying fox, jembatan ranting, perahu karet, dan juga panjat jaring. Selain itu ada pula kegiatan di sawah yang akan mengajak Anda maupun anak-anak kotor-kotoran bermain lumpur.
Keunikan lain tempat ini juga terletak pada beberapa program edukatif gratis yang bisa diikuti peserta anak-anak. Mulai dari program belajar mewarnai, bernyanyi, menari, hingga mencoba membuat keramik bisa Anda ikuti di sini.
Suasana sekitar Kandank Jurank Doank juga sangat asri sehingga tidak sedikit orang menjadikannya lokasi piknik santai. Ditambah lagi tempat ini memiliki fasilitas restoran dan juga live music yang akan membuat keseruan acara outbound Anda semakin menyenangkan.
Situ Gintung
Rekomendasi tempat outbound di Tangerang yang juga tidak boleh Anda lewatkan adalah Situ Gintung. Di salah satu sisi danau ini Anda bisa mencoba berbagai permainan outbound seru yang cocok untuk anak-anak.
Misalnya saja seperti permainan flying fox, panjat tambang, jembatan gantung, dan lainnya bisa anak-anak mainkan untuk melatih keberanian. Selain itu, masih ada permainan seperti ATV dan panahan yang juga bisa orang dewasa mainkan bersama.
Area lapang di tepi danau ini juga cocok untuk berbagai permainan berkelompok yang bisa Anda coba selama outbound. Bahkan untuk Anda yang hobi memancing bisa bebas memancing di situ gintung dengan peralatan sendiri.
Tempat ini juga menyediakan gedung pertemuan serta restoran yang bisa Anda manfaatkan sebagai lokasi gathering seru di Tangerang. Apalagi dengan tiket masuk yang murah bisa menghemat banyak biaya acara outbound Anda.
Taman Cicido
Satu lagi rekomendasi tempat outbound seru di Tangerang yang cocok untuk anak-anak yakni Taman Cicido. Tempat wisata baru Tangerang ini menawarkan banyak permainan outbound yang menarik dan tentunya aman untuk anak-anak usia TK dan SD.
Areanya juga luas sehingga cocok untuk berbagai aktivitas luar ruangan yang melatih motorik kasar anak. Beberapa permainan yang bisa Anda coba antara lain tangga jaring, flying fox, dan masih banyak lainnya.
Tempat ini juga menyediakan area camping lengkap dengan api unggun untuk kegiatan pramuka atau sebagainya. Selain itu, anak-anak juga bisa puas bermain air di area kolam renang yang punya banyak pilihan waterslide menarik.
Agar semakin nyaman taman ini juga menyediakan cafe serta spot foto instagramable yang bisa Anda coba. Dengan semua kelebihannya itu juga yang membuat Taman Cicido jadi salah satu pilihan tempat family gathering favorit di Tangerang.
Buni Ropes Camp
Rekomendasi terakhir tempat outbound terbaik di Tangerang yang bisa Anda pilih adalah Buni Ropes Camp. Keseruan yang ada di tempat ini tidak kalah dengan Situ Gintung dengan berbagai pilihan permainan outbound untuk anak-anak.
Mulai dari permainan wajib seperti flying fox dan panjat tambang hingga rakit bambu bisa Anda coba di tempat ini. Area playground untuk anak usia dini juga tersedia lengkap termasuk kolam renang anak yang dangkal dan aman.
Selain itu, terdapat pula camping ground luas yang bisa Anda manfaatkan untuk berkemah atau mencoba permainan berkelompok yang seru. Suasananya pun sangat asri dengan pepohonan rindang yang tumbuh di sekitar lokasi.
Fasilitas serta permainan yang ada di tempat ini juga sudah didesain khusus untuk mengoptimalkan tumbuh kembang anak. Sehingga bisa jadi pilihan tempat outbound yang tepat bagi rombongan TK atau SD.
Jika Anda ingin merencanakan perjalanan outbound dengan mudah dan nyaman, percayakanlah kepada Salsa Wisata. Layanan lengkap Salsa Wisata, mulai dari paket wisata, sewa bus pariwisata, hingga rental mobil, akan memastikan perjalanan Anda berjalan lancar dan menyenangkan.
Jadi, tak perlu ragu lagi! Hubungi Salsa Wisata sekarang dan nikmati pengalaman outbound Tangerang yang menyenangkan dan berkesan bersama layanan terpercaya dari Salsa Wisata.