Tidak hanya terkenal sebagai kota yang mengukir sejarah perjuangan R.A Kartini, Jepara juga menyimpan banyak sejarah terutama pada masa penjajahan Indonesia. Dan salah satunya Benteng Portugis yang berada di pinggir laut.

Untuk mengenang dan mengabadikan beberapa kisah sejarah, terdapat beberapa obyek wisata sejarah sebagai peninggalan masa lalu yang dapat wisatawan kunjungi.

Salah satu tempat wisata kekinian di Jepara yang senantiasa mengingatkan masyarakat bahwa Indonesia pernah mengalami jajahan kolonial bangsa Portugis adalah Benteng Portugis.

Sejarah Tentang Benteng Portugis Jepara

wisata sejarah Benteng Portugis Jepara

Benteng Portugis adalah obyek wisata bersejarah yang sebagai pengingat akan adanya penjajahan bangsa Portugis di Indonesia pada masa lalu. Lokasi benteng ini berada di Desa Banyumanis, Kecamatan Donorojo.

Secara geografis, benteng ini memang terletak dalam posisi strategis untuk kepentingan militer. Kemampuan tembakan meriamnya memang 2-3 km per jam.

Karena pembangunannya berada di atas bukit batu tepi laut dan letaknya persis di depan Pulau Mandalika, maka selat yang ada di sekitar beteng selalu berada di kendali meriam ini.

Apabila terjadi tembakan, maka pelayaran kapal dari Jepara ke Indonesia Timur akan terganggu dan mempengaruhi jalur perdagangan. Dengan kehebatan benteng tersebut, maka daerah ini memang menjadi area perlawanan yang cukup efektif.

Awal mula pembangunan tempat wisata sejarah di Jawa Tengah ini karena Sultan Ageng Mataram ingin mengalahkan Belanda dengan serangan darat dan laut secara bersamaan.

Sayangnya, Kerajaan Mataram pada masa itu belum memiliki armada militer laut yang bisa melawan Belanda. Akhirnya, Sultan Ageng meminta bantuan kepada Portugis yang sedang berseteru dengan Belanda.

Bangsa Portugis pun setuju dengan ide tersebut supaya dapat menyerang Belanda juga dari jalur laut. Akhirnya berdirilah benteng pertahanan ini di tepi laut.

Jam Operasional Benteng Portugis Jepara

Jam Operasional Pukul
Senin – Minggu 07.00 – 20.00 WIB

Rute Menuju Lokasi Benteng Portugis Jepara

Alamat cagar budaya ini berada di Desa Banyumanis, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah. Benteng ini dekat dengan Selat Maluku dan seberangnya berdiri Pulau Mandalika. Biasanya wisatawan yang berkunjung ke benteng ini sekaligus menjelajahi pulau tersebut.

Dari pusat kota Jepara, jarak tempuhnya memang cukup jauh sekitar 45 km. Perjalanannya menghabiskan waktu berdurasi 1 jam lebih. Jika Anda datang dari pusat Kota Jepara, maka jalur Pati-Tayu dapat menjadi alternatif rute.

Gunakan rental mobil terdekat untuk berkendara menuju destinasi ini ramai-ramai bersama keluarga. Sebab jalur transportasi umum yang melewati wisata ini belum ada. Bagi wisatawan lokal bisa menggunakan kendaraan pribadi. Akses jalannya sudah beraspal dan bagus.

Harga Tiket Masuk Benteng Portugis Jepara

Retribusi Tarif
Tiket masuk weekdyas Rp5.000,00
Tiket masuk weekend Rp10.000,00

Daya Tarik Benteng Portugis Jepara

rumah pohon Benteng Portugis Jepara

Destinasi wisata ini tidak hanya sekedar benteng saja. Ada banyak daya tarik yang dapat Anda nikmati kala berkunjung ke wisata sejarah ini. Supaya tidak terlewat dengan beberapa hal menarik, berikut kami sajikan informasinya di bawah ini.

Cagar Budaya

Benteng Portugis menyimpan banyak sejarah terutama penjajahan Portugis di Indonesia. Oleh karena itu, pemerintah Indonesia menjadikan obyek wisata ini sebagai cagar budaya nusantara yang wajib dilindungi oleh negara.

Anda sebagai pengunjung wajib menjaga kelestarian tempat wisata ini. Keindahan yang Anda lihat merupakan saksi bisu sejarah di masa lalu.

Dengan mendatangi benteng ini, sekaligus Anda bisa mempelajari wisata sejarah yang pernah terjadi pada masa Kerajaan Mataram dengan penjajahan kolonial. Anda bisa mengajak anak-anak untuk melakukan wisata edukasi di tempat ini.

Tidak jarang para siswa sekolah melakukan study tour dengan datang ke destinasi wisata ini. Pihak sekolah atau tour rombongan biasanya menggunakan sewa bus pariwisata Jepara beserta dengan tour guide. Sehingga transfer ilmu dan wawasan ke anak-anak lebih optimal.

Eksotisme Reruntuhan Benteng

Benteng ini sudah berdiri sejak lama pada tahun 1619. Sehingga beberapa bangunannya ada yang sudah mengalami keruntuhan seiring berjalannya waktu. Namun reruntuhan benteng tidak dibersihkan atau disingkirkan, melainkan dijadikan sebagai kawasan wisata.

Benteng yang sudah tidak utuh justru menambah keeksotisan tempat wisata ini. Apalagi lokasinya yang berada di puncak bukit, panorama bangunan yang eksotis di atas terlihat begitu indah apabila Anda perhatikan dari bawah.

Menyeberangi Pulau Mandalika

Di seberang Benteng Portugis ini adalah selat dan Pulau Mandalika. Wisatawan yang sedang mencari ketenangan, Anda bisa menyeberangi selat menggunakan perahu untuk menuju pulau ini. Suasana yang hadir di pulau ini mirip dengan Pantai Bondo dengan kesejukan dan ketenangan.

Pulau tersebut seolah menawarkan liburan eksklusif secara privat. Pasalnya, Anda tidak akan mendengar suara kebisingan kota dan hanya ada suara deburan ombak saja. Kicauan burung yang bertengger di pohon sesekali memecah keheningan dan suara ombak.

Paviliun Benteng

Benteng ini mempunyai sebuah paviliun yang bagus. Saat malam hari, pengunjung akan dimanjakan dengan gemerlap lampu yang mengelilingi pavilion. Bahkan beberapa pengunjung sengaja datang saat pagi hari hanya untuk berolahraga di pavilion ini.

Lelah berolahraga atau puas menyusuri bangunan bersejarah ini, Anda bisa mampir ke pusat wisata kuliner Jepara terdekat. Beberapa menu makanan khas Jawa Tengah terkenal seperti rames, pecel, dan minuman hangat bisa Anda dapatkan dengan harga terjangkau.

Fasilitas Benteng Portugis Jepara

fasilitas di Benteng Portugis Jepara

Demi menunjang kenyamanan pengunjung, pengelola wisata telah menyiapkan beberapa fasilitas pendukung untuk wisatawan gunakan sebagaimana mestinya. Fasilitas umum yang tersedia diantaranya yaitu:

  • Tempat parkir
  • Toilet
  • Mushola
  • Kursi duduk
  • Spot foto
  • Gazebo

Untuk kebutuhan akomodasi, itinerary, dan keperluan wisata, percayakan saja kepada paket wisata Salsa Wisata. Biro perjalanan ini sudah membantu para traveler atau wisatawan untuk tiba di destinasi impian dengan harga terjangkau dan pengalaman yang memuaskan!

Jadi, tunggu apa lagi? Segera ajak keluarga dan tentukan tanggal untuk liburan ke Jepara. Rekomendasi pilihan tempat liburan bisa ke Pulau Karimunjawa.

Selanjutnya, hubungi tim Salsa Wisata untuk membantu membuatkan rincian biaya dan itinerary perjalan wisata.

By Categories: Destinasi, Jepara

Bagikan Artikel Ini Ke: