Bicara tentang Bandung memang tidak ada habisnya. Wisata di kota kembang ini seolah tidak ada habisnya. Dari mulai wisata kuliner Bandung sampai tempat wisata Bandung yang mirip dengan di luar negeri, semua ada. Jangan tanya wisata alam. Wisata alam di Bandung itu sangat beragam. Salah satunya yaitu Curug Lawung.
Dalam bahasa Sunda, curug itu artinya air terjun. Jadi, objek wisata ini memang berupa air terjun.
Lokasinya sendiri tidak jauh dari Gunung Tangkuban Perahu dan Grafika Cikole. Namun, daya tariknya bukan cuma air terjun. Ada juga bumi perkemahan dan area hutan pinus.
Penasaran seperti apa aktivitas menarik yang ditawarkan dari salah satu Curug di Bandung yang bisa dipakai untuk berenang ini? Simak ulasan review lengkap tentang objek wisata Air Terjun Layung berikut ini
Sekilas Tentang Curug Layung Lembang Bandung
Sebetulnya, dibanding curug-curug lain di Jawa Barat, Curug Layung ketinggiannya tidak terlalu fantastis. Meskipun begitu, airnya sangat jernih. Alirannya melewati undak-undakan.
Lalu, di sekitarnya ada area hutan yang sangat asri. Meski letaknya tidak jauh dari kota, tempat wisata alam Bandung Instagramable ini bisa memberikan ketenangan dan kesejukan.
Curug daerah Bandung Barat ini masih termasuk ke dalam aliran sungai Cimahi. Pasti Anda pernah dengar sungai yang terkenal ini. Sampai sekarang tidak diketahui asal usul curug yang satu ini.
Yang bisa dipastikan hanyalah air terjunnya sering tak terdengar, meski kadang debit air sedang sangat tinggi.
Tempat wisata ini dulunya dijadikan tempat latihan Kopassus di gunung Burangrang. Namun, pada tahun 2012, curug di Bandung yang bisa dipakai berenang ini kemudian dijadikan sebagai tempat wisata.
Jangan heran kalau tempat ini udaranya selalu dingin. Itu karena Curug Cisarua ini ada di kawasan Gunung Tangkuban Perahu, dengan ketinggian 1.400 mdpl.
Semakin tinggi tempatnya, maka semakin dingin juga udaranya. Jadi, disarankan untuk memakai pakaian tebal jika berwisata ke sini.
Luas area ini adalah 10 hektare, lengkap dengan area hutan pinusnya. Meski areanya luas, yang disuguhkan di sini bukan cuma pemandangan alam saja, tapi juga berbagai spot foto yang instagrammable.
Berbeda dari spot-spot foto di tempat wisata lain, spot foto di sini dinilai sangat ramah lingkungan. Semuanya terbuat dari sampah botol plastik yang ditemukan di area tempat wisata. Unik, kan?
Jam Operasional Air Terjun Layung Bandung
Curug Layung buka setiap hari selama 24 jam. Anda bisa datang ke sini kapan saja. Cuma, paling seru kalau Anda datang di pagi hari, sebab udaranya masih sangat sejuk. Kalau beruntung, Anda bisa melihat kabut di sini.
Lokasi dan Rute Menuju Air Terjun Layung Bandung
Lokasi persis Curug Layung adalah di Desa Kertawangi, Kecamatan Cisarua, Bandung Barat. Untuk lebih simpelnya, Anda bisa mengarahkan kendaraan ke arah Lembang, lalu ke Tangkuban Perahu.
Jika berangkat dari pusat kota Bandung, Anda bisa susuri jalan Kolonel Matsuri sampai melewati curug ini.
Kalau berangkat dari Cimahi, Anda bisa lewat Jalan Kolonel Matsuri, lalu Jalan Komando, dan langsung ke curug. Ada tanjakan sebelum mencapai gerbang wisatanya.
Nah, daripada repot mencari rute, lebih baik Anda menggunakan jasa sewa Pajero plus driver Bandung.
Selain bisa kemana-mana tanpa repot, Anda juga bisa sekalian mengeksplor tempat-tempat lain di Bandung, sekalian belanja oleh-olehnya yang khas. Jauh lebih efisien ketimbang pakai kendaraan umum.
Harga Tiket Masuk Curug Layung Bandung
Berikut ini adalah rincian harga tiket masuk Curug Layung sebagai informasi tambahan untuk Anda:
Retribusi | Tarif |
---|---|
Tiket masuk | Rp10.000,00 |
Tiket camping | Rp20.000,00 |
Parkir | Motor: Rp5.000,00
Mobil: Rp10.000,00 |
Daya Tarik Curug Lawung
Menikmati suasana alam di Curug Lawung memang jadi daya tarik utama tempat ini. Secara spesifik, ini yang bisa Anda lakukan:
Trekking
Ada dua cara yang bisa Anda tempuh untuk bisa sampai ke tempat air terjunnya. Cara yang pertama yaitu lewat pintu gerbang utara. Akses ke air terjun lewat sini lebih mudah dan bisa digunakan oleh kendaraan roda empat.
Kalau dari gerbang masuk, Anda cukup jalan sedikit, nanti akan sampai di area bumi perkemahan di kawasan hutan pinus. Nah, kalau Anda ingin olahraga, Anda bisa trekking dari gerbag di bawah.
Jalan dari bawah ini akan membawa Anda ke dalam hutan dan melewati beberapa curug, termasuk curug tilu. Trek ini punya tingkat rintangan yang menantang. Waktu tempuhnya juga tidak main-main. Bisa dibilang trek ini khusus untuk profesional saka.
Menikmati Air Terjun
Kalau gari gerbang masuk di utara, Anda cuma harus jalan sekitar 500 meter sampai 1 km. Perjalanannya singkat, tapi menyenangkan karena di jalan setapak ada banyak spot foto.
Ada juga terowongan dari ranting pohon yang dibiarkan alami. Anda bisa puas foto-foto di spot alami yang cantik ini. Air terjunnya sendiri unik.
Bentuknya berundak-undak. Total ada tiga tingkat di sini dengan ketinggian sekitar empat meter.
Aliran airnya juga tidak begitu deras, makanya meski debit airnya tinggi, suara air terjunnya sering tidak terdengar. Setiap tingkat air terjun punya kolam, atau yang oleh penduduk lokal disebut leuwi, dengan ukuran yang bervariasi.
Kolam ini juga tidak dalam, jadi aman untuk Anda yang ingin main air atau berenang. Tingkat pertama yaitu curug utama. Kolamnya tidak begitu besar, tapi tidak kecil juga.
Di tingkat kedua, ada air terjun yang lebih kecil dengan bentuk kolam memanjang di bawahnya.
Airnya juga sama-sama jernih, seperti air terjun d tingkat pertama. Air terjun pertama dan kedua dipisahkan oleh jembatan. Air terjun ketiga yaitu yang paling tinggi juga lebar. Aliran airnya juga yang paling deras.
Orang sering menyebutnya sebagai “Niagara kecil”, karena bentuknya mengingatkan Anda akan air terjun di Amerika Serikat tersebut. Di bawahnya, ada sungai dan kolam dangkal yang bisa Anda gunakan untuk main air.
Bersantai di Hutan Pinus
Curug ini ada di tengah-tengah kawasan hutan pinus. Tentu saja, untuk bisa menikmati air terjunnya, Anda harus lewat hutan pinus terlebih dahulu.
Dari hutan ini, Anda bisa saksikan langsung pemandangan Gunung Tangkuban Perahu yang terlihat jelas.
Area ini juga bisa Anda gunakan untuk bersantai. Di pinggir hutan, tepat di bagian yang berdampingan dengan jurang dan tebing, ada banyak dek panorama. Ada yang terbuat dari ranting pohon dan kayu.
Bentuknya juga beragam, mulai dari perahu melayang, kursi, sampai balkon. Bisa jadi spot foto yang ciamik.
Berkemah
Camping ground Curug Layung Camp Situ Lembang ini disediakan oleh pengelola. Memang kalau sudah ada di sini, rasanya tidak ingin pulang.
Itulah sebabnya pengelola memutuskan untuk membuat tempat menginap yang menyatu dengan alam.
Lokasinya strategis dan tempatnya pun luas. Ada dua puluh tiga tempat camping yang tersebar di Curug Layung camping ground ini.
Semuanya ada di bawah pohon pinus yang rindang dan tinggi. Rasakan sendiri sensasi menginap di hutan pinus.
Fasilitas Curug Layung
Fasilitas yang tersedia di tempat wisata ini sebetulnya tidak jauh berbeda dengan di tempat wisata lainnya. Secara keseluruhan, fasilitasnya sudah cukup memadai.
Beberapa sarana dan prasarana yang bisa Anda manfaatkan di sini yaitu:
- Tempat parkir
- Toilet
- Mushola
- Warung makan
- Spot foto
- Camping ground
- Sewa peralatan camping
Jika butuh penginapan di dekat Curug Layung, Anda bisa menginap di Dusun Bambu Resort. Jaraknya hanya sekitar 13 menit berkendara.
Ingin wisata ke Bandung dengan maksimal, tanpa perlu repot memikirkan penginapan dan transportasi?
Anda bisa serahkan semua pada Salsa Wisata. Sebagai agen perjalanan terbaik, kami menyediakan banyak pilihan paket wisata Bandung murah berdasarkan durasi liburan Anda.
Anda bahkan bisa menentukan sendiri destinasi wisata yang Anda ingin kunjungi termasuk ke pusat oleh-oleh khas Bandung makanan. Semua sudah kami rencanakan lengkap untuk Anda.