Bandung memang tak pernah habis akan pesonanya, terutama dari sisi pesona wisatanya. Di pusat kotanya sendiri, ada Lapangan Gasibu yang jadi spot favorit masyarakat Kota Bandung.
Ada banyak spot menarik di kawasan ini. Penasaran ada spot menarik apa saja dan apa saja fasilitas yang tersedia di kota langganan paket liburan Bandung ini? Anda akan segera tahu jawabannya dengan menyimak info berikut.
Sekilas tentang Gasibu
Gasibu adalah nama lapangan terkenal di Kota Bandung. Asal muasal penamaan ini bermula dari nama perkumpulan sepak bola yang terdiri dari warga Bandung Utara.
Nama lapangan ini sendiri merupakan singkatan dari Gabungan Sepakbola Indonesia Bandung Utara. Saat ini, spot favorit di area lapangan ini adalah tangga yang mengarah ke lapangan dari Jalan Diponegoro.
Di sana, orang-orang dapat duduk santai sambil melihat Gedung Sate dan juga dapat berfoto dengan latar belakang gedung tersebut. Di lokasi yang sama, ada pedagang kuliner yang siap melayani orang-orang yang lelah berolahraga.
Lapangan yang memiliki luas sekitar 6.000 meter persegi ini dulunya sering menjadi lokasi untuk acara konser musik dan acara ramai lainnya. Namun, saat ini, acara-acara tersebut jarang digelar di di sini dan beralih di Taman Tegalega.
Lokasi Gasibu
Jika Anda bertanya di mana lokasi lapangan ini, lokasi Gasibu berada di pusat Kota Bandung, tepatnya di Jalan Diponegoro, Citarum, Kecamatan Bandung Wetan, Kota Bandung, Jabar.
Jaraknya dekat sekali dari jantung kota. Anda dapat melalui rute Jalan Lombok atau Jalan Banda dengan durasi tempuh 9 sampai 10 menit saja. Untuk mengetahui titik lokasi kedua opsi rute tersebut, Anda bisa cek aplikasi Google Maps.
Lain hal untuk Anda yang ingin ke lokasi lapangan ini sekaligus ingin berwisata keliling Kota Bandung, sebaiknya sewa kendaraan di Salsa Wisata. Pilihan armadanya lengkap dan berkualitas.
Bila Anda ingin mengajak rombongan, selain bus dan Elf, rekomendasi lainnya adalah sewa Hiace Bandung murah plus sopir. Armada ini dapat muat banyak penumpang dan juga nyaman.
Jam Buka Gasibu
Lapangan ini buka jam berapa? Jam buka Lapangan Gasibu dari pagi, yakni dari jam 06.00 WIB sampai dengan jam 18.00 WIB. Untuk jadwal bukanya, setiap hari, termasuk hari libur nasional.
Namun ada sejumlah fasilitas di dalamnya yang memberlakukan jam operasional yang berbeda. Misalnya saja Perpustakaan Gasibu yang beroperasi tidak setiap hari, melainkan hanya hari Jumat hingga Minggu saja.
Jam operasionalnya pun berbeda untuk hari Jumat dan juga hari Sabtu dan Minggu. Berikut kami bagikan info jam operasionalnya yang terupdate:
Jadwal Operasional | Jam Operasional |
---|---|
Jumat | 08.00-11.00 WIB |
Sabtu dan Minggu | 09.00-12.00 WIB |
Untuk pusat wisata kuliner Bandung hits yang ada di lokasi ini juga memiliki batasan jam operasional. Meski tak banyak, stand-stand makanan kekinian di sini hanya buka dari pagi hingga malam saja.
Harga Tiket Masuk Gasibu
Tidak ada biaya untuk tiket masuk lapangan ini karena ini adalah fasilitas umum. Jadi, siapapun dapat memasukinya secara gratis. Sebagaimana fungsinya, lapangan ini seperti Lapangan Saparua di mana menjadi sarana untuk berkumpul.
Begitu pula dengan beberapa fasilitas pendukungnya. Misalnya saja Perpustakaan Gasibu, jogging track, Taman Gasibu, dan running track yang semuanya gratis.
Yang berbayar hanyalah kuliner yang memang dijual di sekitar lapangan. Meski jumlah dan pilihannya tak banyak, pilihan menunya menarik dan juga favorit anak muda.
Sebut saja Coffee Toffee dan ada satu lagi, yakni Sate Jando. Dari namanya saja, jelas bahwa keduanya bukan daftar nama makanan khas Bandung kekinian.
Daya Tarik Gasibu
Meski hanya sebuah lapangan, di dalamnya terdapat spot-spot menarik yang wajib Anda ketahui. Contohnya saja jogging atau running track, air mancur di Taman Gasibu, dan Perpustakaan Gasibu.
Jogging atau Running Track
Sarana lapangan ini tak hanya terdiri dari area berumput saja. Di tepian area berumput, terdapat jogging atau running track lengkap dengan tanda lintasannya.
Jalur untuk jogging dan olahraga lari ini memiliki bentuk yang sesuai dengan bentuk lapangan. Bentuknya mirip persegi panjang namun melengkung di keempat sudutnya.
Jadi di keempat sudut jogging atau running track, terlihat melengkung alias berbelok di setiap sudutnya. Kemudian untuk medannya, jogging track ini bukan tanah, melainkan material standard untuk arena sprint sekelas Olimpiade.
Dengan karakter lintasan yang seperti ini, lari atau jogging pun akan lebih nyaman. Hanya saja jogging dan running track ini akan terlihat lebih ramai di setiap libur akhir pekan, terutama saat pagi dan sore hari.
Air Mancur
Di area tamannya, terdapat situs air mancur yang terlihat sangat indah di malam hari. Pasalnya, air mancur ini akan memancarkan air dengan diselingi hiasan lampu warna-warni.
Aliran air pada air mancur ini akan tampak seperti sedang menari seiring dengan alunan musik yang sedang dimainkan. Tentu saja ini menjadi pemandangan yang sangat menarik bagi publik yang sedang berkunjung.
Air mancur ini rupanya menggunakan teknologi dry musical fountain asli dari Jerman. Spot air mancur ini juga menjadi situs air mancur terbesar, tercanggih, dan termegah di Kota Bandung.
Berkat ini, lapangan yang dekat dengan Gedung Sate ini pun kerap didatangi oleh wisatawan, terutama wisatawan dari luar Kota Bandung. Banyak yang penasaran dengan keindahan tempat wisata Bandung murah ini.
Perpustakaan Gasibu
Satu lagi daya tarik yang akan Anda temui di sekitaran area lapangan ini. Tak lain tak bukan adalah Perpustakaan Gasibu. Perpustakaan ini hanya beroperasi selama akhir pekan saja, dimulai dari Jumat hingga Minggu.
Jam bukanya pun terbatas, hanya sampai siang hari. Meski begitu, perpus ini cukup ramai. Para pengunjung hanya diperbolehkan membaca buku di tempat.
Artinya, buku-buku yang ada di perpus ini tidak bisa dipinjam. Hanya boleh dibaca langsung di perpus ini.
Taman Gasibu
Anda juga akan menjumpai sebuah taman kecil yang dinamakan Taman Gasibu. Layaknya taman pada umumnya, taman ini terlihat asri dan hijau; Penuh dengan tanaman hias dan pepohonan rindang.
Penataannya sangat rapi sehingga indah untuk Anda jadikan sebagai spot foto instagramable. Di tepiannya, ada beberapa food truck yang sering menjadi target oleh pengunjung yang hendak mengobati rasa lapar mereka.
Jumlah stand kuliner di sini memang tak banyak karena memang jumlahnya dibatasi oleh Pemkot Bandung. Tapi Anda tidak akan kesulitan untuk menemukan pusat oleh-oleh khas Bandung murah di sini.
Pasalnya, di sekitaran Gedung Sate, ada banyak sentra oleh-oleh asli Bandung. Produk oleh-olehnya beraneka ragam dan lengkap, harganya juga ramah di dompet.
Fasilitas di Gasibu
Untuk sarana fasilitas, berikut adalah daftar nama fasilitas yang tersedia di lapangan Kota Bandung ini:
- toilet
- perpustakaan
- taman
- jogging atau running track
- kursi taman
Rasakan liburan singkat namun berkesan di sini. Ajak orang-orang terkasih seperti keluarga, sahabat, atau pasangan untuk meriahkan liburan Anda. Tempat ini sangat ideal untuk liburan karena fasilitasnya lengkap.
Lapangan Gasibu juga dekat dengan beberapa objek wisata Bandung hits seperti Gedung Sate, Museum Geologi, Taman Balai Kota, dan masih banyak lainnya. Jadi, tak perlu tunggu waktu lama lagi.