Jika mencari tempat wisata kuliner enak di kota Jakarta, biasanya para wisatawan akan menyasar jajanan-jajanan gurih dan lezat di tepi jalan. Tapi, tak jarang pula yang mampir ke restoran mewah untuk mencoba nuansa modern kota Jakarta. Salah satu restoran mewah yang bisa Anda sambangi yaitu Hutan Kota by Plataran.

Di sini, Anda tidak hanya bisa makan tetapi juga berburu foto instagramable di tengah pepohonan dan tanaman hijau. Saat malam pun Anda akan disuguhi pemandangan kota Jakarta yang indah.

Sekilas Tentang Hutan Kota by Plataran

indoor area Hutan Kota Plataran

Hutan Kota GBK pertama kali diperkenalkan pada tahun 2018 yang lalu, tepat saat Asian Games. Pada saat itu, venue ini menjadi lokasi berbagai macam event dan gathering. Bahkan, Pak Joko Widodo, presiden RI, juga menjamu tamunya di sini.

Selanjutnya Berkat kesuksesan tersebut, pihak manajemen Gelora Bung Karno pun mengajak Plataran untuk berpartisipasi dalam seleksi venue yang menyajikan makanan, kebudayaan dan keindahan alam Indonesia.

Pihak Plataran menyanggupi hal tersebut dan mengikuti tantangannya. Hingga mereka berakhir sebagai pemenang dan dinobatkan sebagai operator utama dan eksklusif atas Hutan Kota.

Venue ini pun berubah nama menjadi Hutan Kota by Plataran. Luasnya sekitar 3,2 hektar dan mampu menampung kurang lebih 2000 pengunjung. Hutan Kota ini terbagi menjadi empat restoran dengan desain natural dan mewah.

Pidari Lounge

Yang pertama yaitu Pidari Lounge. Restoran ini mengusung konsep natural-cozy, di mana desain interiornya didominasi dengan kayu berwarna cokelat tua. Diharapkan para pengunjung yang datang ke restoran ini akan merasakan kenyamanan dan kehangatan seolah sedang berada di rumah.

Restoran ini menyajikan ragam makanan western dan Indonesian food. Ada appetizer, main course, kids menu dan dessert yang menggugah selera.

Beberapa diantaranya adalah Roti Sumbu Bubuk Keju, Bambu Hutan, Mie Ayam GBK, Nasi Goreng Buntut, Mini Pizza, Spaghettini, Putu Cake dan Bajigur Creme Brulee.

Tiga Dari

Selanjutnya ada restoran Tiga Dari. Jika di Pidari Lounge Anda akan menemukan menu-menu Indonesia yang sudah dimodifikasi dengan menu-menu western, di Tiga Dari Anda akan menemukan menu makanan Indonesia yang enak.

Beberapa diantaranya ada Salad Putri Dewi, Bola-bola Cokro, Nasi Pancasila Plataran, Dendeng Batokok, Tape Bakar, Pisang Onte-onte, Rawon Brintik, Colenak, Beer Pletok, Es Kopyor, Es Dawet Ireng dan masih banyak lagi.

Hal ini didukung dengan desain interiornya yang menonjolkan kebudayaan Indonesia. Di mana ornamen kayu yang menghiasi restoran ini memiliki ukiran yang sangat khas. Elegan sekali!

Rumah Kaca Melati

Yang ketiga ada Rumah Kaca Melati. Sesuai dengan namanya, restoran ini dikelilingi oleh pintu-pintu kaca dan jendela-jendela besar sehingga Anda akan mendapatkan suasana seolah sedang berada di dalam rumah kaca.

Untuk menunjang konsep ini, tak lupa pula diletakkan berbagai jenis tanaman hijau khas Indonesia. Sekilas terlihat seperti hutan kecil yang mewah! Sangat cantik pada saat siang maupun malam.

Hampir sama dengan Tiga Dari, di sini Anda akan menemukan berbagai macam sajian khas Indonesia. Dari mulai olahan sayuran, daging ayam, sapi hingga seafood, semua ada.

Bedanya, Rumah Kaca Melati kerap memperbaharui menu mereka. Jadi, jika Anda ingin mengetahui ragam menu yang ditawarkan di restoran ini, Anda harus memesan tempat dan datang langsung.

Langit Senayan

Yang terakhir ada Langit Senayan. Sebuah restoran dan kafe yang bernuansa casual dan semi-outdoor. Konsepnya chic after hours, di mana para pengunjung bisa bersantai setelah seharian beraktivitas di luar.

Di sini, Anda bisa menikmati snack perpaduan Indonesia dan western food. Ada pula beberapa main course seperti Nasi Goreng Gila dan aneka bubur. Selain itu, di sini Anda juga bisa menikmati beraneka jenis wine dan minuman beralkohol lainnya.

Lokasi Hutan Kota by Plataran

Hutan Kota berlokasi di Jl. Jenderal Sudirman No.Kav. 54-55, RT.1/RW.3, Gelora, Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.

Anda bisa mencapai lokasi tersebut dengan kendaraan pribadi atau kendaraan umum. Pilihan terbaik yaitu dengan kendaraan pribadi atau menggunakan layanan sewa mobil xpander Jakarta murah yang dapat Anda sewa di Salsa Wisata, sehingga Anda tidak perlu memusingkan masalah rute perjalanan.

Jam Buka Hutan Kota by Plataran

Jam Buka Pukul
Hutan Kota by Plataran Setiap hari 07.00 – 22.00 WIB
Tiga Dari dan Rumah Kaca Melati 11.00 ā€” 22.00 WIB
Langit Senayan 17.00 ā€” 24.00 WIB

Menu Favorit di Hutan Kota by Plataran

menu makanan di Hutan Kota Plataran

Hutan Kota memiliki beberapa menu signature di masing-masing restorannya. Beberapa bisa Anda coba ada Barramundi Blanquette, Baked Salmon, Soup Kemerdekaan, Gurame Perjuangan, Ayam Nusantara, Iga Panglima, dan masih banyak lagi.

Kemudian, khusus Langit Senayan, menu signature yang bisa Anda coba merupakan cocktails, seperti: Senayan Fizz, Purple Anggrek Bulan, GBK Night, Majapahit Tea, Smoky Batavia, Kiss of Tiga Dari, Princess Kinandari, Batik Nusantara.

Selanjutnya, ada pula signature dessert yang tersedia di Pidari Lounge dan Tiga Dari, seperti: Es Podeng, Es Pandan Duren, Es Angsle, Es Avocado Bunga Telang, Mango Granita, Es Batako Plum, Es Mangga dan Es Dawet.

Harga Menu Makanan Hutan Kota by Plataran

Menu Harga
Appetizer & Soup Rp59.000,00 – Rp139.000,00
Main course Rp62.000,00 – 179.000,00
Dessert Rp39.000,00 – Rp59.000,00
Salad Rp65.000,00 – Rp129.000,00
Aneka nasi goreng Rp89.000,00 – Rp199.000,00
Meat Rp179.000,00 – Rp258.000,00
Seafood Rp55.000,00 – Rp195.000,00
Juices Rp49.000,00 – Rp69.000,00
Coffe Rp27.000,00 – Rp55.000,00
Tea Rp32.000,00 – Rp45.000,00

Fasilitas di Hutan Kota by Plataran

outdoor area Hutan Kota Plataran

Secara keseluruhan fasilitas penunjang di komplek Hutan Kota by Plataran sudah cukup lengkap. Berikut ini beberapa diantaranya.

  • Parkiran luas
  • Toilet
  • Mushola
  • Outdoor dan Indoor area
  • Joging track
  • Taman
  • Tempat gathering
  • Lapangan basket
  • Amphitheater
  • Live music

Keunikan/Ciri Khas Hutan Kota by Plataran

Ciri khas dari Hutan Kota yaitu ada pada desain interior maupun eksteriornya yang sangat modern namun tetap memiliki nuansa Indonesia.

Saat di dalam restoran, terutama di Tiga Dari, Anda akan merasa seperti masuk ke dalam rumah besar khas Jawa atau Bali namun tetap modern.

Selain itu, pemandangan di sekitar lokasi restoran ini juga sangat indah dan cocok banget untuk dijadikan latar belakang berfoto. Spot foto sunset yang paling ciamik tentu saja di Langit Senayan. Sebab, di sini Anda juga dapat melihat keindahan kota Jakarta di malam hari.

Restoran ini juga kerap dijadikan lokasi event, gathering dan bahkan wedding! Tak heran, mengingat pemandangan yang ada di sini sangatlah indah dan mampu menyaingi keindahan tempat wisata alamĀ  bagus di Bogor.

Itu dia info menarik seputar Hutan Kota by Plataran yang ada di Ibu Kota Jakarta. Masing-masing tawarkan menu dan suasana yang berbeda dengan daftar harga yang berbeda pula. Sebagian besar buka di malam hari.

Anda yang sedang liburan di Jakarta via paket wisata, tentu bisa singgah di tempat makan estetik ini. Tim Salsa Wisata sudah pasti akan siap antarkan Anda ke restoran mewah ini.

By Categories: Destinasi, Jakarta

Bagikan Artikel Ini Ke: