Mano Beach House Bali adalah salah satu beach club di Bali yang menawarkan suasana santai di tepi Pantai Petitenget yang tak lain adalah salah satu destinasi wisata favorit pada layanan paket wisata Bali murah.

Tempat ini cocok untuk wisatawan keluarga, pasangan, maupun solo traveler yang ingin menikmati pemandangan laut dan matahari terbenam sambil menikmati hidangan lezat dan minuman segar.

Sekilas Tentang Mano Beach House

mano beach club

Mano Beach House berdiri sejak tahun 2012 dengan nama La Lucciola yang merupakan salah satu restoran Italia sekaligus beach club di Bali Seminyak yang terkenal.

Pada tahun 2017, tempat ini berganti nama menjadi nama Mano Beach Club dan mengubah konsepnya menjadi lebih modern dan kontemporer.

Nama Mano sendiri berasal dari Bahasa Hawaii yang berarti hiu yang melambangkan kekuatan dan keberanian. Mano Bali ini memiliki desain interior yang terinspirasi dari gaya tribal, bohemian, dan budaya lokal.

Tempat ini memiliki area indoor dan outdoor yang luas dan nyaman, dengan kolam renang, gazebo, kursi santai, dan sofa yang menghadap ke pantai.

Alamat Mano Beach House

Lokasi Mano Beach House alamat lengkapnya di Jalan Pantai Pura Petitenget Kerobokan Kelod, Daerah Seminyak, Kecamatan Kuta Utara, Kab. Badung, Bali.

Beach club ini mudah dijangkau dari berbagai tempat di Bali, seperti Denpasar, Kuta, Canggu, atau Ubud. Anda bisa menggunakan kendaraan pribadi atau sewa, seperti mobil, motor, atau taksi online untuk menuju ke sini.

Jarak dari Bandara Internasional Ngurah Rai menuju Mano adalah sekitar 12 km atau 30 menit berkendara. Untuk rute, Anda bisa ikuti rute yang tertera pada Aplikasi Google Maps.

Bila ingin praktis, Anda dapat menyewa kendaraan seperti Hiace di jasa sewa Hiace Luxury Bali