Jika Anda mencari restoran santai yang menghadap langsung ke sawah, sambil menikmati citarasa istimewa dari masakan Barat & Bali, serta koktail yang menggoda selera, Nook Bali adalah jawabannya.
Dengan suasana yang menyejukkan dan hidangan yang memanjakan lidah, Nook Bali membawa Anda pada pengalaman kuliner yang tak hanya memuaskan perut, tetapi juga jiwa.
Mari kita telusuri lebih jauh tentang pesona dan daya tarik yang membuat restoran ini begitu istimewa.
Sekilas Tentang Nook Bali
Nook Bali adalah salah satu tempat makan yang menawarkan konsep unik dan menarik. Tempat ini berlokasi di pinggir sawah yang hijau dan asri, sehingga memberikan suasana yang sejuk dan nyaman.
Anda bisa melihat aktivitas petani dan binatang di sawah, serta menikmati udara segar dan alami. Tentunya hal tersebut akan menambah kenyamanan dalam aktivitas kulineran Anda.
Nook Bali bukan sekedar tempat makan biasa, melainkan sebuah destinasi wisata kuliner yang wajib dikunjungi. Tempat ini memiliki daya tarik yang luar biasa, baik dari segi lokasi, menu, maupun fasilitas.
Untuk memenuhi kebutuhan para pengunjung tempat ini menyediakan fasilitas lengkap dan pelayanan ramah, membuat pengunjung merasa betah dan puas.
Restoran ini juga sangat cocok untuk berbagai acara, seperti kencan romantis, kumpul keluarga, pertemuan bisnis, atau sekedar bersantai. Nook Bali akan memberikan Anda kenangan yang tak terlupakan, dengan sensasi makan di tengah sawah yang indah.
Jika Anda ingin mencoba pengalaman kuliner yang berbeda, berkunjung ke tempat wisata kuliner khas Bali kekinian ini bisa menjadi pilihan yang tepat.
Jam Buka
Restoran ini buka setiap hari dari pukul 08.00 hingga 23.00. Anda bisa datang kapan saja sesuai dengan keinginan dan kesempatan Anda. Baik di waktu sarapan, lunch ataupun saat jam makan malam.
Namun, datang di waktu jam makan dapat dipastikan restoran sedang dalam kondisi ramai dan butuh waktu lama untuk memproses makanan yang Anda pesan.
Jika Anda ingin menikmati pemandangan sawah yang lebih maksimal, sebaiknya datang pada siang atau sore hari. Anda juga bisa menonton matahari terbenam yang romantis di sini.
Alamat
Nook Bali berada di Jl. Umalas 1 No.3, Kerobokan Kelod, Kec. Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali. Lokasinya cukup mudah dijangkau dari berbagai arah, baik menggunakan kendaraan pribadi maupun umum.
Lokasi yang strategis dekat dengan pusat kota dan tempat wisata populer Seminyak. Jadi, Anda bisa mengunjunginya sebelum atau sesudah berwisata di sekitarnya.
Anda bisa menggunakan Google Maps atau aplikasi navigasi lainnya untuk menemukan alamat Nook Bali dengan lebih mudah. Namun untun lebih mudahnya, Anda bisa memanfaatkan layanan sewa Fortuner Bali harian murah dari Salsa Wisata.
Harga Menu di Nook Bali
Restoran ini tidak hanya menghadirkan masakan Barat yang lezat, tetapi juga memperkenalkan cita rasa makanan khas Bali yang menggugah selera melalui hidangan-hidangan spesialnya.
Menu-menu ini dibuat dengan bahan-bahan berkualitas dan segar, serta disajikan dengan penampilan yang menarik
Beberapa menu favorit yang bisa Anda coba yaitu Nasi Campur Spesial, Nook’s Smashed Avocado, Salmon Stew, Ayam Betutu, Kaman Smoothie Bowl dan Spinach Pasta.
Adapun untuk rincian harga menunya bisa Anda lihat pada tabel berikut ini:
Menu | Harga |
---|---|
Garden salad or tomato basil salad | Rp39.000,00 |
Chicken pineapple & cashew nuts | Rp49.000,00 |
Gado-gado | Rp38.000,00 |
Soto Ayam | Rp35.000,00 – Rp45.000,00 |
Potato Wedges | Rp30.000,00 |
Strawberry, feta topped with almond salad | Rp49.000,00 |
Tomato bocconcini | Rp55.000,00 |
Grilled chicken, strawberry & cashew nuts salad | Rp59.000,00 |
Raw beet roots, pear and feta topped with sunflower seeds | Rp55.000,00 |
Ceaser sakad with poached eggs & bacon or chicken | Rp55.000,00 |
Teriyaki glazed chicken wings with sesame | Rp49.000,00 |
Sandwiches & Burgers | Rp55.000,00 – Rp79.000,00 |
Desserts | Rp12.000,00 – Rp45.000,00 |
Soft Drinks | Rp12.000,00 – Rp35.000,00 |
Squash | Rp25.000,00 |
Beer | Rp25.000,00 – Rp50.000,00 |
Wine | Rp55.000,00 – Rp235.000,00 |
Sebagai catatan, restoran ini juga menyediakan menu daging babi. Oleh karena, itu buat Anda yang muslim pertimbangkan terlebih dahulu jika ingin makan di sini.
Untuk menu makanan dan minuman yang lebih lengkap Anda bisa lihat di situs resminya di sini.
Fasilitas Restoran
Secara keseluruhan restoran ini menyediakan fasilitas lengkap dan modern, yang membuat pengunjung merasa nyaman dan betah. Berikut ini adalah beberapa fasilitas yang bisa Anda manfaatkan:
- Ruang terbuka semi outdoor
- Toilet
- Tempat cuci tangan
- Ruang VIP
- Smoking area
- Tempat bermain anak
- Stopkontak
- Spot foto
- Tempat parkir
Jika butuh penginapan, ada banyak hotel murah di terdekat yang bisa Anda pesan. Mulai dari hotel OYO hingga hotel mewah bintang 5 Bali.
Melalui sentuhan harmonis antara masakan lezat, pemandangan alam yang menakjubkan, dan suasana santai yang tak tertandingi, Nook Bali telah menciptakan pengalaman kuliner yang unik dan menggoda.
Jika Anda telah terpesona oleh keindahan Bali dan kelezatan masakan yang menggugah selera, tak ada alasan untuk tidak mengunjungi Nook Bali. Jangan lupa pula untuk membawa pulang oleh-oleh khas Bali sebagai kenang-kenangan istimewa dari perjalanan Anda.
Dan untuk membuat perjalanan Anda semakin lancar dan tak terlupakan, Anda dapat mempertimbangkan untuk memesan rental Hiace Commuter Bali atau menjelajahi paket liburan yang disediakan oleh Salsa Wisata.
Jadi, mari segera rencanakan perjalanan Anda ke Nook Bali, di mana kenikmatan kuliner dan ketenangan alam berkumpul dalam satu kesempatan.