Bogor adalah kota yang terkenal memiliki banyak tempat wisata alam. Tempat wisata kekinian di Bogor bisa jadi alternatif untuk penduduk Jakarta yang ingin berwisata tapi enggan berdesakan di Bandung. Nah, kalau Taman Kencana, pernah dengar soal tempat yang satu ini?
Seperti lazimnya taman, taman yang satu ini menawarkan area terbuka yang hijau. Tempatnya cukup populer di kalangan wisatawan.
Itu karena jejeran tanaman hijau dan pepohonan rimbun di sini membuat udara jadi sejuk dan membuatnya cocok jadi tempat healing murah meriah. Yang lebih oke lagi, pengunjung pun bisa sekalian wisata kuliner di sini.
Sekilas Tentang Taman Kencana
Taman yang berdiri di atas lahan seluas 5200 meter persegi ini adalah tempat bukan cuma bagi pohon-pohon rindang, tapi juga bunga dari berbagai jenis.
Anda akan menemukan banyak bangku yang ada di beberapa titik supaya pengunjung betah. Taman Kencana ini juga dijaga kebersihannya, sehingga cocok juga untuk anak-anak kecil.
Di salah satu bagan taman, ada sebuah patung berwarna emas. Patung ini berupa manusia dan sudah berdiri dari sejak tahun 2017. Penduduk sekitar menyebut patung ini sebagai patung revitalisasi Sumpah Pemuda.
Itu karena patung ini diletakkan di sini bertepatan dengan deklarasi Sumpah Pemuda. Dulu, taman yang cantik ini dikenal dengan sebutan Van Imhoff Square atau Van Imhoff Plein.
Taman ini usianya sudah tau. Pembangunannya dilakukan di waktu yang sama dengan pengembangan kota Bogor sendiri, yang di era penjajahan Belanda dikenal dengan nama Buitenzorg. Pembuatan taman ini dilakukan di tahun 1917.
Area di sekitar taman ini dulu tadinya khusus untuk warga Eropa kelas atas. Jadi, sampai sekarang Anda akan menemukan bangunan bernuansa Indo Eropa di sekitar taman.
Bangunan ini terbilang unik, dengan atap yang kemiringannya 35 derajat. Bukan tanpa tujuan, atap tersebut dibuat miring untuk mengantisipasi curah hujan yang tinggi.
Bangunan ini didesain oleh Karsten, bersamaan dengan didesainnya bangunan-bangunan lain di sekitar situ. Taman terbuka yang dibuat untuk tujuan rekreasi ini juga didesain oleh Karsten.
Pendirinya sendiri yaitu Baron Von Imhoff. itulah mengapa namanya Van Imhoff Plein. Baru setelah Indonesia merdeka nama taman ini diubah.
Jam Operasional Taman Kencana
Jam Buka | Pukul |
---|---|
Senin – Minggu | 07.00 – 22.00 WIB |
Biasanya, pengunjung memenuhi taman ini di sore hari. Mereka biasa berolahraga sore lalu kemudian lanjut wisata kuliner. Di akhir pekan, umumnya taman ini sudah ramai dari sejak buka.
Lokasi Taman Kencana
Taman Kencana ini letaknya sangat dekat dengan Kebun Raya Bogor. Alamat lengkapnya ada di Babakan, Bogor Tengah. Taman ini ada di titik pusat pertemuan banyak jalan, seperti Jalan Sangga Buana, Jalan Ciremai Ujung, Jalan Tangkuban Perahu, Jalan Salak, dan Jalan Pangrango.
Aksesnya mudah. Bisa Anda jangkau dengan kendaraan umum juga. Meskipun begitu, jauh lebih praktis kalau Anda menggunakan kendaraan pribadi. Sebagai alternatif, Anda bisa menggunakan layanan sewa mobil Xpander harian Bogor dari Salsa Wisata.
Harga Tiket Masuk Taman Kencana
Ini adalah taman kota yang bebas biaya masuk. Kalau Anda ingin berwisata ke sini bersama keluarga, Anda hanya tinggal masuk saja. Pengunjung bisa menikmati berbagai fasilitas yang ada di sini secara gratis.
Namun, jangan lupa untuk menyiapkan uang tunai untuk membeli aneka makanan khas Bogor enak di sekitar untuk bisa dinikmati di sini.
Daya Tarik Taman Kencana
Berburu Foto
Tentu saja, foto-foto adalah kegiatan wajib jika sudah sampai di Taman Kencana yang cantik ini. Meski tidak ada spot foto buatan seperti yang ada di tempat-tempat instagramable di Bogor, pemandangan alami di sini cukup untuk memanjakan mata.
Spot andalannya adalah di depan patung revitalisasi Sumpah Pemuda dan di depan prasasti yang bertuliskan kutipan dari Bimbim “Slank” dan Najwa Shihab. Jangan lupa juga untuk berpose di depan pohon-pohonnya yang rindang.
Bersantai di Taman
Jika sudah ada di sini, rata-rata pengunjung enggan untuk melakukan aktivitas yang melelahkan. Mereka lebih suka duduk sambil menikmati suasana sekitar yang sejuk. Ada banyak tempat duduk yang bisa Anda manfaatkan.
Anak-anak bisa berlari-lari sepuasnya di area berumput. Anda bisa mengawasi dari tempat duduk. Meski cuma sekadar duduk-duduk menikmati pemandangan, banyak pengunjung yang betah menghabiskan waktu berjam-jam di sini.
Piknik
Boleh juga lho, membawa alas duduk dan menemukan spot strategis untuk menikmati bekal yang Anda bawa dari rumah. Biasanya, pengunjung memilih spot di bawah pohon yang rindang supaya terhindari dari panas matahari.
Meskipun Anda diperkenankan piknik di sini, pastikan Anda tidak membuang sampah sembarangan. Ada tempat-tempat sampah yang diletakkan secara strategis untuk membantu pengunjung menjaga kebersihan taman.
Wisata Kuliner
Ada banyak jajanan lezat yang bisa Anda nikmati di sini. Cukup dengan berjalan kaki dari taman, Anda bisa menemukan tempat makan yang ikonik di Bogor.
Seperti misalnya makaroni panggang. Selain itu, ada juga Rumah Cupcake untuk Anda yang suka makanan manis. Coba cicipi Cupcake Black Forest yang juga bisa dijadikan sebagai salah satu oleh-oleh khas Bogor kekinian.
Ada juga berbagi menu pizza kayu bakar dan olahan mie. Kalau ingin makanan manis berbahan dasar apel, boleh juga mampir ke Rumah Apel yang jaraknya sangat dekat dari taman. Jangan lupa mampir juga ke Klappertaart Huize.
Fasilitas Taman Kencana
Meskipun gratis, ada banyak fasilitas yang bisa Anda nikmati di taman ini. Semua dibuat untuk memanjakan masyarakat, khususnya kaum muda yang datang. Fasilitas yang ada antara lain:
- Akses wifi gratis
- Jogging track sebagai sarana olahraga
- Pos keamanan
- Area parkir
- Cafe
- Tempat duduk
- Wahana permainan anak
- Pusat kuliner
Nah, kalau Anda rencana liburan ke Bogor dan berencana mengunjungi taman ini, Anda bisa memesan paket wisata Anda lewat Salsa Wisata.
Dengan paket wisata, Anda bisa berkeliling kota Bogor dan sekitarnya dan memaksimalkan waktu liburan Anda. Perjalanan Anda akan sudah terangkum dalam itinerary yang dibuat dengan detail.
Mengapa harus liburan dengan paket wisata? Tentu karena lebih murah dan lebih praktis. Paket wisata kami sudah termasuk akomodasi, transportasi, tiket wisata, dan makan. Ayo, hubungi Salsa Wisata sekarang juga untuk info lebih lanjut.