Keindahan tempat wisata Lombok Barat memang tak perlu Anda ragukan. Salah satu objek wisata yang sedang hype adalah Taman Langit Lombok. Setiap hari, banyak anak muda dan keluarga yang datang ke sini.

Tempat wisata ini sangat cocok untuk anak muda yang ingin hang out atau nongkrong bersama teman.

Wisatawan yang membawa rombongan keluarga juga kerap meramaikan lokasi wisata hits ini lantaran wisata ini menawarkan view yang instagramable.

Sekilas Tentang Taman Langit Lombok

Wisata Taman Langit Lombok berada di ketinggian 550 mdpl ini sehingga wisatawan dapat melihat scenery yang ciamik dari atas.

Di sini, wisatawan juga bisa bersantai menikmati udara segar dengan view eksotis ala kawasan bukit-bukit yang hijau.

Hal ini kemudian menjadi alasan utama mengapa banyak yang memilih datang bersama teman atau keluarga untuk menghabiskan waktu liburan di sini.

Selain pemandangan yang sejukan pandangan, di sini juga bisa menjadi destinasi wisata kuliner Lombok Barat paling hits.

Harga Tiket Masuk Taman Langit Lombok

taman langit lombok

Tak perlu membayar mahal untuk menyaksikan segala keindahan alam perbukitan dan sunset di wisata dataran tinggi.

Namun bila pengunjung ingin cicipi aneka makanan khas Nusantara atau camilan yang ada di cafe hits ini, tentu mereka harus menyiapkan biaya lebih.

Berikut akan kami tampilkan info harga tiket masuk Taman Langit Lombok yang terbaru lengkap dengan biaya-biaya lainnya:

Retribusi Tarif
Tiket Masuk Rp5.000,00
Parkir Mobil Rp5.000,00
Parkir Motor Rp2.000,00

Rute Menuju Lokasi Taman Langit Lombok

Lokasi Taman Langit Lombok ini berada di Lembah Sari, Kecamatan Batu Layar, Kabupaten Lombok Barat, NTB.

Letaknya tidak terlalu jauh dari Pantai Montong, salah satu hidden gem di Lombok selain Pantai Tanjung Aan Lombok.

Jalan menuju Taman Langit Lombok ini sedikit berliku dan tidak terlalu lebar. Akan tetapi masih bisa dilalui oleh kendaraan roda empat, Elf, dan Hiace.

Pengunjung bisa menggunakan rute Jalan Raya Mataram lalu ke Labuhan Lombok untuk bisa sampai di lokasi ini. Waktu tempuhnya sekitar 1 jam 15 menit.

Daya Tarik Taman Langit Lombok

Tempat wisata sekaligus cafe ini merupakan destinasi wisata utama bagi pecinta senja dan view landscape.

Namun di luar itu, sebenarnya ada sejumlah daya tarik lainnya yang mungkin tak banyak orang tahu. Dan berikut kami ulas satu per satu daya tarik tersebut.

Spot Healing Terbaik

Setiap orang tentu memiliki cara berbeda untuk healing. Salah satu caranya adalah dengan cukup menikmati kecantikan alam. Anda dapat memilih tempat ini sebagai pilihan yang tepat. Cukup dengan duduk santai lalu memandangi Kota Lombok dari atas ketinggian.

Salah satu daya tarik inilah yang menarik para wisatawan dari jauh untuk berkunjung ke sini. Tak sedikit dari wisatawan menyewa Hiace atau Elf bila pergi bersama rombongan.

Layanan rental Hiace Lombok atau rental Elf di Lombok dari Salsa Wisata sering menjadi rekomendasi. Wajar saja, karena Salsa Wisata tawarkan tarif sewa yang kompetitif dan kualitas armadanya juga terjamin yang terbaik.

Spot Foto Ikonik

wisata taman langit bengkaung lombok

Salah satu alasan kenapa banyak wisatawan tertarik untuk liburan ke sini adalah untuk mengabadikan momen. Ada banyak spot foto ikonik yang ada di taman estetik ini. Anda bisa memilih spot yang paling menarik menurut versi Anda.

Salah satu yang ikonik di sini adalah foto dengan latar bentuk LOVE terbalik. Banyak wisatawan yang berfoto dengan latar ini. Apalagi malam hari, di mana banyak lampu yang menyala membuat latar LOVE ini semakin kece.

Spot foto ikonik berikutnya adalah berfoto dengan latar pintu dan jendela. Pintu ini terbuka dan menampilkan pemandangan yang dramatis. Anda bisa berfoto dengan latar ini untuk Anda pamerkan di media sosial.

Anda juga bisa berfoto dengan latar berupa pemandangan perbukitan hijau. Tempat ini memang memiliki pemandangan indah di setiap sudutnya sehingga di spot manapun Anda berfoto, hasil fotonya akan ciamik.

View Sunset yang Instagramable

Daya tarik selanjutnya dari taman ini adalah view sunset-nya. Tentu saja, dari ketinggian, view sunset dapat Anda lihat dengan jelas detik demi detiknya. Banyak pengunjung yang rela menunggu momen ini.

Mereka datang dari sore hari untuk menyaksikan view sunset yang instagramable. Saat matahari mulai meredup, langit mulai memerah dan terpancar panorama indah.

Semakin matahari tenggelam, suasananya semakin romantis. Bagi pemburu senja, taman ini adalah spot yang tepat untuk menyaksikan keindahan karya Tuhan.

Taburan Lampu Malam Hari

taman langit lombok barat

Saat matahari terbenam dan hari mulai malam, Anda akan menyaksikan indahnya taburan lampu bak bintang. Lampu-lampu tersebut berasal dari sisi perkotaan dan jika Anda lihat dari taman ini mereka seperti bintang berkilauan.

Suasana pun semakin romantis seiring dengan udara yang semakin dingin. Momen seperti ini memang cocok untuk me-time bersama yang tercinta.

Kuliner Lezat dan Nikmat

Bagi pecinta kuliner, tempat wisata ini juga menawarkan berbagai menu makanan khas Lombok Barat dan menu lainnya. Ada banyak jenis makanan dan minuman untuk Anda nikmati baik di siang maupun malam hari.

Menikmati makanan hangat dengan secangkir kopi pun terasa nikmat sambil melihat indahnya kerlap kerlip lampu perkotaan. Apalagi sambil mendengarkan teman bercerita atau senda gurau anggota keluarga.

Dinner Romantis

Wisata Taman Langit Bengkaung Lombok menawarkan banyak spot kuliner yang romantis. Sebagian besar cafe dan resto di sini berlokasi di tepi tebing atau di atas bukit. Suasana menghangat dengan hadirnya live music setiap akhir pekan.

Atmosfer yang demikian tentu yang paling dicari oleh pasangan, terutama pasangan yang sedang bulan madu di Lombok. Jadikan momen bulan madu semakin mengesankan dengan join bersama paket wisata spesial bulan madu yang Salsa Wisata tawarkan.

Paket honeymoon Lombok ini adalah produk terbaru yang tawarkan kualitas fasilitas dan service terbaik layaknya paket honeymoon Bali private pool.

Dengan menjadi peserta paket honeymoon ini, Anda dan pasangan tercinta dapat dinner romantis di restoran terbaik pilihan kami.

Fasilitas Taman Langit Lombok

foto taman langit lombok

Memang tak salah tempat ini menjadi tempat liburan favorit sebagian besar wisatawan. Semua daya tarik seperti suasana, kuliner, dan panoramanya benar-benar sempurna.

Untuk mengakomodir kebutuhan para wisatawan, pihak pengelola telah menyiapkan fasilitas lengkap dan juga memadai.

Misal, fasilitas area parkir yang luas dan bisa memuat banyak jumlah kendaraan, baik mobil maupun sepeda motor. Kemudian fasilitas cafetaria atau kantin dengan daftar menu makanan dan minuman yang bervariasi.

Tersedia fasilitas layanan informasi. Lalu hadir pula banyak spot foto instagenic yang tak boleh Anda abaikan. Mushola yang bersih untuk beribadah juga tersedia. Panggung hiburan dan toilet tentu juga ada di sini.

Jam Buka Taman Langit Lombok

Tempat wisata hits di Lombok ini beroperasi setiap hari, termasuk hari libur nasional. Jam buka Taman Langit Lombok berbeda saat hari biasa dan saat libur akhir pekan.

Senin hingga Jumat, jam bukanya mulai pukul 09.00 sampai pukul 22.00 WITA, sementara selama akhir pekan dan libur nasional, jam bukanya akan lebih lama, yaitu dari pukul 08.00 hingga pukul 22.00 WIB.

Segera agendakan untuk menjelajahi wisata Lombok yang satu ini, termasuk juga oleh-olehnya.

Ada cukup banyak jenis oleh-oleh yang bisa Anda beli di toko oleh-oleh khas Lombok yang bisa Anda beli dan bawa untuk orang di rumah ketika berwisata ke sini.

Jika Anda bingung mau berkunjung ke destinasi wisata mana saja, Salsa Wisata Tour Organizer tentu bisa membantu. Termasuk realisasikan agenda liburan ke wisata Taman Langit Lombok Barat ini.

By Categories: Destinasi, Lombok

Bagikan Artikel Ini Ke: