Nusa Lembongan adalah salah satu pulau yang terletak di sebelah Tenggara Bali, Indonesia. Pulau ini memiliki banyak pesona alam yang menarik, salah satunya adalah Devil’s Tear.
Wisata alam ini viral berkat foto sunset plus ombak yang menghantam tebing-tebing karang hitam ini. Wajar jika banyak turis yang memilih tempat ini sebagai salah satu tujuan utama dalam paket wisata Bali murah yang mereka booking.
Sekilas tentang Devil’s Tear
Devil’s Tear Bali adalah sebuah formasi batu karang yang menjadi tempat favorit para wisatawan untuk menyaksikan pemandangan sunset yang spektakuler di kawasan wisata Nusa Lembongan.
Di sini, Anda bisa melihat ombak besar yang menghantam tebing dan menciptakan semburan air yang mirip dengan air mata. Selain itu, Anda juga bisa menikmati suasana pantai yang indah dan tenang di sekitarnya.
Jika beruntung, Anda dapat menyaksikan adanya pelangi yang berada di antara tebing karang. Anda bisa merekam atau memotretnya sebagai koleksi potret semasa liburan di Nusa Lembongan ini.
Tebing-tebing karang cantik ini kini sudah dilengkapi dengan pagar pengaman agar para turis yang berada di atasnya aman. Anda dan turis lainnya pun dapat berfoto ria di atas tebing ini asalkan tidak melewati pagar.
Lokasi Devil’s Tear
Lokasi Devil’s Tear terletak di Jungut Batu, Nusa Lembongan, Kecamatan Nusa Penida, Bali. Lokasinya berada di sisi Barat Pulau Nusa Lembongan, berdekatan dengan Dream Beach dan Sandy Bay Beach.
Anda bisa menggunakan peta online seperti Google Maps untuk menemukan lokasi wisata yang sangat ikonik ini dengan mudah. Untuk tiba di area wisata cantik ini, Anda harus menyeberang ke Pelabuhan Jungut Batu, Nusa Lembongan.
Selanjutnya Anda bisa sewa motor selama 6 jam hingga tiba di lokasi tujuan. Info tambahan, akses dari Pelabuhan Jungut Batu ke arah lokasi wisata ini hanya bisa dilalui oleh sepeda motor saja.
Anda bisa menyewanya di rental motor dan mobil di daerah tersebut. Salah satu rekomendasinya adalah Salsa Wisata yang tawarkan paket sewa kendaraan lengkap; bahkan Salsa Wisata sediakan paket sewa Elf Bali harga murah.
Jam Buka Devil’s Tear
Tidak ada batasan jadwal operasional di tempat wisata ini. Artinya, jam buka Devil’s Tear Nusa Lembongan ini 24 jam nonstop. Jadi, para turis bisa datang kapan saja.
Namun ada waktu-waktu terbaik untuk berkunjung ke sini, yakni pada sore hari menjelang matahari terbenam. Pada saat itu, Anda bisa menyaksikan pemandangan sunset yang luar biasa indah.
Anda yang ingin saksikan birunya langit di situs wisata alam ini disarankan untuk datang pada siang hari. Meski akan terasa panas akibat terik sinar matahari, panorama tempat ini di siang hari juga sangat eksotis.
Bahkan Anda dapat menyaksikan indahnya pelangi di antara karang-karang hitam yang membingkai salah satu dari daftar pantai terindah di Indonesia ini.
Harga Tiket Masuk Devil’s Tear
Untuk masuk ke area wisata batu karang ini, Anda perlu membayar tiket masuk Devil’s Tear dengan harga murah untuk per orangnya. Sedang untuk pengunjung anak-anak, tiketnya gratis.
Tiket ini sudah termasuk biaya parkir kendaraan bermotor. Anda pun dapat membeli tiket tersebut di loket yang tersedia di pintu masuk objek wisata bahari ini.
Namun tetap ada biaya untuk transportasi yang perlu Anda siapkan untuk perjalanan dari tempat Anda berangkat menuju ke wisata batu karang ini. Berikut info terbarunya:
Retribusi | Tarif |
---|---|
Tiket Masuk Objek Wisata | Rp25.000,00 per orang |
Sewa Fast Boat | Rp70.000,00 per orang |
Sewa Motor | Rp50.000,00 hingga Rp100.000,00 per motor |
Harga tiket yang murah ini tentu sangat menguntungkan. Tak hanya bisa membuat para pengunjungnya berhemat, melainkan juga bisa mengalokasikan sisa budget untuk keperluan lainnya.
Sebut saja misalnya untuk mencari hiburan di tempat nongkrong di Bali hits, khususnya yang ada di Nusa Lembongan. Tidak akan sulit untuk menjumpainya karena ada begitu banyak cafe dan beach club di pulau kecil ini.
Daya Tarik Wisata Devil’s Tear
Segudang daya tarik wisata dapat Anda saksikan di tempat ini. Berikut daftarnya yang telah berhasil kami rangkumkan untuk Anda:
- semburan air yang tercipta akibat ombak besar yang menghantam tebing karang; semburan air ini bisa mencapai ketinggian hingga 10 meter dan menimbulkan suara gemuruh yang menggelegar
- asal muasal penamaan di mana kata ‘tear’ ini menganalogikan air mata yang turun dari langit
- pemandangan sunset yang sangat mempesona di cakrawala laut dengan latar belakang tebing karang dan semburan air
- deretan pantai yang berpasir putih dan berair biru toska; pantai-pantai tersebut adalah Dream Beach, Sandy Bay Beach, dan Mushroom Beach
- cliff jumping dari ketinggian yang berbeda-beda; ada yang ketinggian spot-nya capai 4 meter hingga 14 meter
- berfoto dengan laut, karang, dan semburan air sebagai objek fotografi utamanya
- spot selfie berupa beberapa titik di atas karang yang suguhkan latar belakang view batu karang, semburan air, dan juga sunset yang sangat indah.
Fasilitas di Devil’s Tear
Tentu ada banyak fasilitas pendukung di kawasan wisata alam ini. Salah satunya adalah fasilitas penginapan, mulai dari villa murah di Bali dekat pantai hingga hotel mewah lengkap dengan fasilitas kamar yang super-top.
Selain itu, ada juga banyak fasilitas lainnya, seperti fasilitas-fasilitas yang akan kami sebutkan di bawah ini:
- warung wisata
- toilet
- loker
- loket tiket
- area parkir sepeda motor.
Tungu apa lagi, segera buat rencana liburan ke sini dari sekarang, lalu pilih paket wisata yang sesuai dengan kebutuhan liburan Anda. Kehadiran paket wisata tentu akan sangat membantu Anda dalam menyiapkan agenda liburan Anda.
Termasuk dalam menyusun itinerary ke sejumlah tempat liburan keluarga di Bali yang sudah Anda nantikan sejak lama. Urusan fasilitas transportasi dan penginapan pun akan terakomodir dengan optimal.