Udara yang sejuk dan lokasinya yang berada tak jauh dari Jakarta membuat Bandung sering menjadi destinasi untuk liburan singkat. Saat pergi liburan ke Bandung, ada banyak tempat penginapan ramah keluarga. Salah satunya yaitu Grand Mercure Bandung.
Hotel ini menawarkan pengalaman menginap yang menggabungkan kemewahan, keramahan, dan pelayanan terbaik untuk para tamu yang mengunjungi kota ini. Dengan lokasi yang strategis dan fasilitas yang lengkap, Grand Mercure Bandung menjadi pilihan yang sempurna untuk wisatawan dan pelancong bisnis.
Sekilas Tentang Grand Mercure Bandung
Selain Grand Mercure Kemayoran, Grand Mercure Bandung adalah bagian dari jaringan hotel internasional Accor Group, yang memiliki lebih dari 5000 hotel di seluruh dunia.
Hotel ini dibuka pada tahun 2015 dan memiliki 205 kamar yang dirancang dengan gaya modern dan elegan, serta dilengkapi dengan seni lokal.
Hotel ini juga memiliki konsep “sense of place and genuine culture”, yang berarti hotel ini menampilkan ciri khas dan budaya lokal Bandung dalam setiap aspeknya.
Grand Mercure Bandung Setiabudi menghadirkan pengalaman yang mulus dengan standar internasional bintang 5. Sambil memberikan sentuhan lokal untuk membangkitkan semua indra Anda.
Dengan perpaduan yang sempurna antara kemewahan dan kehangatan budaya Indonesia, hotel ini menawarkan penginapan yang istimewa dan tak terlupakan bagi setiap tamu.
Setiap kamar dan suite di Grand Mercure Bandung Setiabudi dirancang dengan citraan elegan dan nyaman. Dekorasi yang modern dan perabotan yang mewah menciptakan suasana yang menyenangkan dan menenangkan.
Anda dapat menikmati pemandangan yang menakjubkan dari ketinggian Bandung melalui jendela yang luas, sambil merasakan kesegaran udara pegunungan.
Terletak di jantung kawasan Setiabudi, di mana ketinggian Bandung memberikan pemandangan menakjubkan dan udara segar, Grand Mercure Bandung Setiabudi adalah destinasi yang sempurna untuk menghabiskan liburan romantis, liburan keluarga, atau keperluan bisnis Anda.
Jam Buka
Grand Mercure Bandung buka setiap hari selama 24 jam. Anda bisa check-in mulai dari pukul 14.00 dan check-out paling lambat pukul 12.00.
Apabila Anda ingin melakukan check-in lebih awal atau check-out lebih lambat, sebaiknya Anda menghubungi resepsionis hotel terlebih dahulu guna mengecek ketersediaan kamar dan kemungkinan biaya tambahan yang perlu Anda bayarkan.
Alamat Grand Mercure Bandung
Hotel ini merupakan salah satu hotel bintang 5 terkenal yang berlokasi di kawasan Setiabudi, dekat dengan berbagai tempat wisata populer Bandung seperti Rumah Mode, Cihampelas Walk.
Selain itu, hotel ini juga memiliki akses mudah ke Lembang, daerah yang terkenal dengan keindahan alam dan aktivitas seru.
Grand Mercure Bandung beralamat di Jl. Dr. Setiabudi No. 269-275, Bandung, Jawa Barat, Indonesia. Anda bisa datang dengan taksi, ojek online, atau kendaraan pribadi untuk menuju hotel ini.
Namun untuk lebih simplenya Anda bisa menggunakan layanan rental Camry Bandung harian murah dari Salsa Wisata.
Harga Menginap di Grand Mercure Bandung
Harga menginap di Grand Mercure Bandung bervariasi tergantung pada jenis kamar, tanggal pemesanan, dan durasi menginap. Berikut ini adalah kisaran harga kamar per malam yang kami dapatkan dari situs resmi hotel:
Tipe | Harga |
---|---|
Superior | Rp871.917,00 – Rp999.417,00 |
Deluxe | Rp1.041.917,00 – Rp1.123.917,00 |
Privilage | Rp1.296.917,00 |
Laguna | Rp1.381.917,00 |
Suite Junior | Rp1.466.917,00 |
Suite Executive | Rp1.800.000,00 |
Harga yang disebutkan di atas dapat berubah sewaktu-waktu tergantung pada kebijakan manajemen hotel. Untuk mendapatkan informasi harga terbaru, Anda dapat mengunjungi situs resmi hotel atau menggunakan aplikasi pemesanan online.
Biaya kamar yang Anda bayarkan sudah termasuk sarapan untuk dua orang dan pajak. Selain itu, ada kemungkinan Anda bisa mendapatkan diskon menarik atau promo khusus jika Anda melakukan pemesanan melalui website resmi hotel atau menggunakan voucher kamar yang tersedia secara online.
Untuk mengetahui lebih lanjut tentang fasilitas yang ditawarkan, diskon yang berlaku, serta menu makanan yang tersedia, Anda dapat mengunjungi tautan berikut ini.
Pastikan untuk selalu memperbarui informasi terkait harga dan penawaran terbaru sebelum melakukan pemesanan untuk memastikan Anda mendapatkan penawaran terbaik yang sesuai dengan kebutuhan Anda.
Fasilitas di Grand Mercure Bandung
Secara hotel mewah bintang 5, Grand Mercure Bandung menawarkan berbagai fasilitas berkualitas untuk memenuhi kebutuhan dan kenyamanan Anda selama menginap. Berikut ini adalah beberapa fasilitas yang bisa Anda nikmati di hotel ini:
- 5 Restoran dan bar yang menyajikan berbagai hidangan lezat, mulai dari masakan lokal, Asia, hingga internasional
- 14 Ruang rapat dan ballroom yang bisa menampung hingga 1000 orang, dilengkapi dengan peralatan audiovisual dan internet
- Kolam renang outdoor yang luas dan hangat, dengan pemandangan taman dan kota Bandun
- Layanan resepsionis, concierge, laundry, antar-jemput bandara, dan parkir gratis
- Spa dan pusat kebugaran yang menyediakan berbagai layanan perawatan tubuh dan relaksasi
Untuk fasilitas kamarnya ada TV LED, rain shower & toiletries, mini bar, telephone dan akses Wi-Fi gratis.
Setelah menikmati pengalaman menginap yang istimewa di Grand Mercure Bandung Setiabudi, jangan lupa untuk membawa pulang oleh-oleh khas Bandung makanan sebagai kenang-kenangan.
Kota ini terkenal dengan produk-produk lokal yang lezat seperti brownies, keripik tempe, dan teh Sunda. Anda dapat menjelajahi berbagai toko oleh-oleh di sekitar hotel untuk memilih oleh-oleh favorit Anda dan berbagi kelezatan dengan keluarga dan teman.
Selain itu, jika Anda ingin menjelajahi Bandung dan sekitarnya dengan kenyamanan dan kepraktisan, Anda dapat memesan sewa Hiace Luxury Bandung murah di Salsa Wisata.
Dengan menggunakan layanan sewa Hiace, Anda dapat bepergian dengan nyaman dan mudah sambil menikmati pemandangan indah.
Apabila Anda mencari paket wisata yang lengkap dan terorganisir dengan baik, Salsa Wisata adalah solusi yang tepat. Salsa Wisata menawarkan paket wisata yang dirancang sesuai dengan kebutuhan dan preferensi Anda.
Dengan paket wisata yang disediakan oleh Salsa Wisata, Anda dapat menjelajahi berbagai tempat menarik di Bandung dan sekitarnya. Sambil menikmati pemandangan alam yang memukau dan budaya yang kaya.