Hotel di Bali yang dekat dengan pantai tentu menjadi pilihan utama banyak wisatawan. Terutama bagi Anda yang ingin menikmati suasana pantai Bali yang terkenal indah dan eksotis dengan puas.
Dengan adanya fasilitas penginapan dekat dengan pantai Bali ini, Anda bisa lebih mudah mengunjungi pantai kapan pun Anda mau. Lalu, ada hotel apa saja yang bisa menjadi rekomendasi terbaik? Berikut ulasannya.
Daftar Rekomendasi Hotel di Bali Dekat Pantai
Berikut ini adalah beberapa rekomendasi hotel di Bali dekat pantai yang bisa Anda pilih. Mulai dari hotel yang murah dengan kualitas bintang 3, hingga hotel mewah bintang 5.
Kami akan bahas informasi seputar alamat, fasilitas, dan range harga kamar masing-masing hotel.
The Seminyak Beach Resort & Spa
Hotel di Bali dekat Pantai Seminyak ini adalah hotel bintang 5 yang berlokasi di Jalan Kayu Aya, Seminyak, Kab. Badung, Bali.
Hotel ini memiliki akses langsung ke Pantai Seminyak, salah satu pantai terpopuler di Bali. Anda bisa menikmati pemandangan laut dari balkon kamar Anda, atau bersantai di kolam renang infinity yang menghadap ke pantai.
Hotel bintang 5 di bali ini juga menyediakan fasilitas spa, restoran, bar, gym, dan lounge. Range harga kamar per malam di hotel ini mulai dari Rp3.336.000,00, cukup mahal namun sepadan dengan kenyamanan yang Anda dapatkan.
Hard Rock Hotel Bali
Untuk hotel yang satu ini, letaknya tepat di tepi Pantai Kuta. Cukup berjalan kaki dari hotel, Anda sudah dapat menginjakan kaki Anda di pantai ikonik pulau Bali ini.
Hard Rock Hotel Bali merupakan hotel bintang 5 yang terletak di Jalan Pantai Kuta, Banjar Pande Mas, Badung, Bali. Ciri khas hotel ini terletak pada konsep hotel yang menggabungkan tema musik rock dan pantai.
Keunikan ini bisa terlihat di fasilitas bar atau lounge hotel. Adapun fasilitas-fasilitas hotel yang tersedia adalah fasilitas kolam renang terbesar di Bali, spa, restoran, bar, gym, dan klub anak-anak.
Kisaran harga kamar per malamnya sedikit lebih murah dari The Seminyak Beach Resort & Spa. Tepatnya mulai dari Rp2.414.000,00 per malam tergantung jenis kamar.
Puri Santrian
Rekomendasi berikutnya adalah Puri Santrian, sebuah hotel bintang 4 di dekat Pantai Sanur yang beralamat di Jl. Cemara Nomor 35, Sanur, Denpasar Selatan, Kota Denpasar, Bali.
Hotel ini menawarkan suasana yang tenang dan nyaman dengan arsitektur tradisional Bali yang berpadu dengan sentuhan modern. Selain itu Anda bisa menikmati akses langsung menikmati sunrise indah Pantai Sanur.
Untuk memanjakan para tamunya, hotel ini menyediakan fasilitas kolam renang, spa, restoran, bar, gym, dan pusat kegiatan air. Biaya menginap di kamar hotel ini juga tak begitu mahal, hanya sekitar Rp1.564.000,00 per malam.
Grand Mirage Resort & Thalasso Bali
Di kawasan Tanjung Benoa juga ada cukup banyak rekomendasi hotel yang lokasinya dekat dengan pantai. Salah satunya adalah Grand Mirage Resort & Thalasso Bali.
Hotel satu ini terletak di Jl. Pratama, Tj. Benoa, Kuta Selatan, Badung, Bali. Menariknya, Hotel ini merupakan hotel all-inclusive yang menawarkan berbagai paket menginap dengan fasilitas dan aktivitas yang lengkap.
Para tamu hotel juga memiliki akses langsung ke Pantai Tanjung Benoa dan sejumlah wahana olahraga airnya. Tak hanya itu saja, fasilitas seperti kolam renang, spa, restoran, bar, gym, dan kids club juga tersedia.
Anda juga bisa menikmati menu makanan khas Bali dan internasional di beberapa restoran yang ada. Cukup dengan biaya Rp1.774.000,00 per malam, Anda bisa menikmati segala fasilitas tersebut.
Ayodya Resort Bali
Hotel bintang 5 ini beralamat di Jalan Pantai Mengiat Nomor 4, Nusa Dua Beach, Nusa Dua, Badung. Di sini, Anda juga bisa dengan mudah untuk mengakses Pantai Mengiat karena letaknya berada persis di pinggir pantai.
Hotel mewah ini bergaya ala istana Bali dengan taman tropis yang luas dan kolam renang laguna yang indah. Selain fasilitas kamar yang lengkap dan mewah, Anda juga dapat menikmati fasilitas-fasilitas hotel yang tersedia.
Harga hotel dekat Pantai Mengiat Bali ini mulai dari Rp1.623.000,00 per malam. Tarif ini sudah termasuk biaya layanan kamar, breakfast, dan layanan inklusif lainnya.
The Kuta Beach Heritage Hotel
Salah satu hotel di kuta yang bisa Anda piliha selanjutnya adalah The Kuta Beach Heritage Hotel. Hotel bintang 5 ini memiliki tema maritim yang menggabungkan gaya modern dan vintage dalam desainnya.
Tamu yang menginap dapat menyaksikan langsung pemandangan Pantai Kuta dengan akses mudah ke beach club-nya. Sebagai hotel mewah, fasilitas-fasilitas berkelas dan nyaman juga bisa Anda dapatkan.
Bagi yang tertarik untuk staycation di hotel ini, catat alamat lengkapnya di Jalan Pantai Kuta, Kecamatan Kuta, Kab. Badung, Bali. Kisaran harga menginapnya sekitar Rp1.583.000,00 per malam.
The Anvaya Beach Resort Bali
Hotel yang terletak di Jl. Kartika Plaza, Tuban, Kecamatan Kuta, ini merupakan hotel bintang 5 dengan fasilitas kolam renang, spa, restoran, bar, gym, dan pusat bisnis.
Lokasinya juga sangat dekat dengan objek wisata Pantai Tuban, sebuah pantai yang tenang dan cocok untuk berenang dan kegiatan snorkeling.
Rate per malamnya cukup fantastis, yakni menyentuh harga Rp2.000.000,00. Namun rate tersebut sungguh sepadan dengan fasilitas dan layanan kamarnya.
The Legian Seminyak
The Legian Seminyak merupakan salah satu hotel dengan private beach di Bali yang terletak di Jalan Kayu Aya, Seminyak, Kecamatan Kuta, Badung, Bali.
Hotel ini menawarkan pelayanan dan fasilitas yang eksklusif dan mewah, seperti kolam renang, spa, restoran, bar, gym, dan galeri seni, dengan konsep suite dan villa yang luas dan elegan.
Fasilitas super mewah ini dapat Anda nikmati dengan biaya sekitar Rp13.970.000,00 untuk per malamnya. Harga hotel yang sepadan untuk bisa menikmati berbagai beach club hits di Bali yang ada di pinggir Pantai Seminyak.
The Oberoi Beach Resort Bali
Hotel bintang 5 ini menampilkan gaya tradisional Bali dalam arsitektur dan dekorasinya. Di dalamnya terdapat taman tropis yang asri dan kolam renang alami yang menawan.
Hotel ini juga memiliki akses langsung ke Pantai Seminyak, salah satu tempat wisata Bali terkenal. Berkat keindahan pemandangan sunset-nya.
Hotel ini juga menyediakan fasilitas spa, restoran, bar, gym, dan pusat yoga. Harga kamar per malam di hotel ini mulai dari Rp5.128.000,00.
Yang berminat menginap di sini, kunjungi alamatnya di Seminyak Beach, Jalan Kayu Aya, Seminyak, Kuta, Bali.
The Westin Resort Nusa Dua Bali
Hotel bintang 5 yang berlokasi di Kawasan Pariwisata Nusa Dua BTDC Lot N-3, Nusa Dua, Bali, ini mengusung konsep wellness dalam setiap aspeknya.
Hal ini dapat terlihat dari kamar yang nyaman dan sehat, hingga fasilitas dan aktivitas yang mendukung kesehatan dan kebugaran Anda.
Hotel ini juga memberikan akses khusus kepada para tamu hotel yang ingin berjemur atau sekedar menikmati keindahan Pantai Nusa Dua.
Selama menginap, para tamu hotel juga dapat memanfaatkan fasilitas hotel, seperti kolam renang, spa, restoran, bar, gym, dan pusat konvensi.
Untuk tarif menginap per malamnya, mulai dari Rp3.012.000,00. Tarif ini termasuk biaya layanan dan fasilitas kamar plus breakfast.
Tak perlu menunda lagi, booking kamar dari sekarang. Anda juga nantinya bisa menggunakan jasa rental mobil Pajero Bali atau rental mobil lain untuk keperluan mobilitas di Bali.
Itulah beberapa rekomendasi hotel dekat pantai di Bali yang bisa Anda jadikan pilihan untuk menginap saat berlibur di Pulau Dewata. Anda bisa memilih salah satunya yang sesuai dengan budget dan preferensi Anda.
Jika Anda ingin memesan hotel di Bali dengan mudah dan murah, Anda bisa menggunakan layanan dari Salsa Wisata. Kami menyediakan layanan paket wisata Bali plus hotel dan transportasi, rental mobil, dan sewa bus pariwisata.
Jadi, tak perlu menunggu lagi, temukan hotel di Bali dekat pantai terbaik yang sesuai dengan budget dan preferensi Anda bersama kami, Salsa Wisata.