Pernah dengar Serdang Bedagai? Wilayah yang terletak di Sumatera Utara ini mungkin namanya masih asing di telinga Anda. Namun, bagi wisatawan dan penduduk Sumatera Utara sendiri, Serdang Bedagai bukan nama yang asing, karena di situlah terletak Pantai Pondok Permai.

Pantai yang satu ini tidak jauh berbeda dengan Pantai Pasir Putih Parparean dan Pantai Putra Deli yang terletak di Medan. Yang membuatnya berbeda adalah barisan pohon cemara di pinggir jalan masuknya, langsung menuju pantai.

Tak heran kalau pantai ini cepat jadi favorit para turis, karena pohon-pohon cemara itu saja sudah cukup jadi objek foto yang bagus. Seperti lazimnya pantai di Sumatera Utara, pantai yang satu ini juga berada satu deret dengan pantai-pantai lainnya, seperti Pantai Mangrove, Pantai Cermin dan Pantai Mutiara.

Bukan cuma menikmati pemandangan, di sini Anda wajib coba seafood-nya yang menggugah selera.

Sekilas Tentang Pantai Pondok Permai

fasilitas Pantai Pondok Permai

Sebelum tahun 2008, sebetulnya pantai ini cuma merupakan kawasan laut lepas. Masyarakat sekitar yang berprofesi sebagai nelayan sering mencari ikan di sini. Namun, di tahun 2008, penduduk setempat mulai melihat potensi yang ada di sini.

Dinamakan Pondok Permai karena pantai yang satu ini bukan cuma menawarkan panorama pantai yang khas, tapi juga sentuhan budaya Melayu. Anda bisa lihat sendiri di dekor dan arsitektur restoran mengapungnya.

Untuk menarik wisatawan, pengelola, yang sebetulnya adalah warga sekitar, juga membangun berbagai spot foto cantik yang pastinya Instagramable.

Lokasi Pantai Pondok Permai

Pantai Pondok Permai terletak di Pantai Cermin Kanan, Kecamatan Pantai Cermin, Serdang Bedagai. Perlu Anda ketahui bahwa jalan menuju pantai ini sudah diperbarui.

Cukup jauh dari tempat-tempat wisata lainnya di Medan, seperti Mikie Funland atau Patung Dewi Kwan Im, karena memang pantai ini jaraknya cukup jauh dari Medan.

Anda bisa datang menggunakan kendaraan pribadi atau menyewa mobil lepas kunci sendiri. Dari arah Medan, Anda bisa datang dengan memanfaatkan layanan sewa mobil Pajero Medan plus driver.

Jam Operasional Pantai Pondok Permai

Jam Buka Pukul
Setiap Hari 24 Jam

Fasilitas di Pantai Pondok Permai

warung makan di Pantai Pondok Permai

Ada dua jenis fasilitas yang bisa Anda nikmati di Pantai Pondok Permai, fasilitas umum yang gratis dan fasilitas berbayar. Beberapa fasilitas yang bisa Anda manfaatkan yaitu

  • Parkiran
  • Spot foto
  • Mushola
  • Gazebo
  • Kamar mandi bilas
  • Meeting room
  • Restoran
  • Playground
  • Wahana permainan

Harga Tiket Masuk Pantai Pondok Permai

Retribusi Tarif
Tiket masuk Rp20.000,00
Parkir motor Rp5.000,00
Parkir mobil Rp10.000,00
Wahana permainan Rp15.000,00 – Rp40.000,00

Daya Tarik Pantai Pondok Permai

bermain di Pantai Pondok Permai

Menikmati Kuliner Seafood

Restoran terapung di bibir pantai menyajikan aneka ragam olahan seafood. Ada banya restoran yang bisa jadi pilihan untuk merasakan nikmatnya kuliner laut khas Sumatera Utara. Hidangan lautnya beragam, mulai dari olahan kerang hijau, udang, sampai ikan tongkol.

Yang jadi andalan tentu saja bumbu dan rempah khas Sumatera yang tajam menggigit. Dijamin, semua hidangan laut di pesisir pantai ini akan membuat Anda ingin kembali lagi ke sini. Jangan lupa pesan menu super pedas untuk menantang diri Anda yang hobi cabai.

Berbagai Spot Foto

Bukan cuma foto dengan latar belakang laut, Anda juga bisa berfoto di spot-spot yang memang disediakan untuk foto. Seperti misalnya di patung lumba-lumba, di atas jembatan kecil di atas pantai, di kapal nelayan hias, atau di gazebo dengan atap kelambu.

Swafoto di tempat-tempat tersebut pasti bisa mendulang banyak like di media sosial. Bagi Anda yang hobi fotografi, tentu panorama laut yang tersaji di depan Anda menunggu untuk diabadikan.

Jangan lupa ambil foto saat momen matahari terbenam. Perpaduan langit jingga dan oranye dengan ombak yang berkejaran memberikan hasil jepretan yang cantik.

Bermain Air dan Berenang

Perlu diperhatikan bahwa ombak di pantai ini cukup besar. Namun itu tak membuat sebagian wisatawan enggan untuk berenang. Pengelola pun mengizinkan pengunjung untuk berenang atau sekadar bermain air, asal tetap di jarak aman.

Jangan khawatir, ada petugas pantai yang selalu berjaga untuk menjaga keamanan dan keselamatan wisatawan. Meskipun begitu, anak-anak tetap harus diawasi dengan ketat. Jika Anda ingin anak berenang di tempat yang lebih aman, Anda bisa memilih kolam renang anak, yang memang tersedia di sini.

Bermain Wahana Air

Anda juga bisa main banana boat jika mengunjungi pantai ini bersama teman dan keluarga. Ada juga speedboat, fery, dan sepeda air jika Anda ingin wahana yang berbeda.

Semua wahana air tersebut merupakan bagian dari fasilitas yang disediakan pengelola. Namun, Anda tetap harus membayar lagi untuk menyewa banana boat, speedboat, fery, dan sepeda air.

Ingin coba memancing? Salah satu wahana yang ada yaitu kolam pancing. Ada perlengkapan memancing sederhana yang bisa juga Anda sewa di sini. Cocok buat Anda yang hobi menangkap ikan.

Menikmati Hiburan

Tahukah Anda bahwa ada panggung serbaguna yang ada di pantai ini? Kalau Anda datang di akhir pekan, Anda bisa menyaksikan acara musik atau acara olahraga yang digelar di atas panggung tersebut.

Kalau Anda berwisata dengan rombongan, Anda juga bisa menyewa panggung tersebut untuk kemeriahan acara. Jika Anda bermaksud untuk menyewa panggung, kami sarankan untuk menghubungi pengelola dan melakukan reservasi jauh-jauh hari.

Nah, liburan ke Sumatera Utara ini sebetulnya lumayan repot bagi Anda wisatawan yang berasal dari luar kota, atau bahkan luar pulau. Kerepotan akan meningkat jika Anda pergi dalam rombongan.

Karena itu, sebaiknya menggunakan jasa agen wisata untuk bisa mengatur semua rencana perjalanan Anda sampai ke detail terkecil. Salsa Wisata menawarkan banyak paket liburan lengkap yang bisa Anda pilih.

Berbagai pilihan akomodasi, sampai rental kendaraan dari mulai bus, mobil, hingga motor tersedia di sini. Ada berbagai tempat wisata kekinian di Medan yang bisa Anda pilih untuk kunjungi, dan semua bisa diatur oleh Salsa Wisata.

By Categories: Destinasi, Medan

Bagikan Artikel Ini Ke: