Setelah puas mengunjungi berbagai tempat menarik di Solo bersama layanan paket wisata Solo Tawangmangu dari Salsa Wisata, selanjutnya Anda wajib mampir berbelanja di PGS Solo.
Selain banyak rekomendasi kios baju murah dan berkualitas, pusat grosir ini juga sediakan fasilitas kuliner dan juga banyak daya tarik lainnya. Penasaran ada daya tarik apa saja? Ikuti terus informasi lengkapnya berikut ini.
Sekilas Tentang PGS Solo
PGS Solo adalah singkatan dari Pusat Grosir Solo di mana ada puluhan kios pusat kain dan baju termasuk aneka model kebaya dijual dengan harga grosiran yang terkenal murah.
Jadi wajar jika pusat grosir ini sering menjadi tujuan utama para supplier atau pemilik online shop di Solo dan sekitarnya untuk berbelanja berbagai produk murah berkualitas.
Pusat grosir ini dibangun pada tahun 2004 lalu dengan luas bangunan sekitar 40.000 meter persegi. Bangunannya sendiri terdiri dari 5 lantai yang masing-masing memiliki tema dan produk yang berbeda.
Lantai dasar biasanya berisi produk-produk fashion, seperti pakaian, sepatu, tas, aksesoris, dan perhiasan. Lalu di lantai pertama menjadi tempat dari produk-produk rumah tangga, seperti peralatan dapur, kamar mandi, dan lainnya.
Lantai kedua khusus untuk produk-produk elektronik, seperti handphone, laptop, kamera, televisi, dan audio. Kemudian produk-porduk hobi, seperti buku, mainan, alat musik, kesenian dan olahraga bisa Anda temukan di lantai tiga.
Lantai keempat berisi produk-produk kesehatan dan kecantikan, dan lantai kelima adalah area yang menjadi salah satu tempat nongkrong di Solo yang hits berkat adanya fasilitas kuliner dan hiburan.
Lokasi PGS Solo
PGS Solo berlokasi di Jl Mayor Sunaryo Nomor 1 Kedung Lumbu Kota Surakarta, Jawa Tengah. Lokasi ini begitu strategis karena berada di pusat kota, sehingga mudah Anda jangkau dari arah mana saja.
Ada cukup banyak pilihan moda transportasi umum yang bisa Anda gunakan untuk menuju ke pusat grosir di Solo ini. Contohnya Bus Batik Solo Trans atau terkenal dengan sebutan BTS, taksi online, ojek online, atau becak.
Atau jika ingin lebih nyaman lagi dan tiba di lokasi lebih cepat, bisa gunakan kendaraan pribadi dengan melalui rute terpendek seperti yang disarankan di Google Maps.
Dengan kendaraan pribadi, Anda juga akan lebih leluasa untuk berpindah ke lokasi lainnya. Apalagi ada banyak sekali tempat menarik yang bisa Anda kunjungi di sekitarnya seperti Keraton Solo, Taman Sriwedari, dan Museum Radya Pustaka.
Jam Buka PGS Solo
PGS Solo buka jam 09.00 sampai jam 17.00 WIB setiap harinya. Namun jam buka bisa lebih panjang untuk hari-hari tertentu. Contohnya saat menjelang perayaan malam pergantian tahun.
Oleh karena itu, tidak ada salahnya untuk selalu cek info terupdate di website resminya atau akun-akun media sosialnya, seperti Instagram, Twitter, atau Facebook untuk dapatkan info terkini.
Kondisi ramai juga biasanya terasa selama libur akhir pekan atau saat musim liburan. Maka dari itu, jika Anda hanya bisa mengunjungi tempat ini saat hari libur, sebaiknya usahakan datang pagi.
Hari | Jam Operasional |
---|---|
Senin – Minggu | 09.00 WIB – 17.00 WIB |
Agar lebih cepat sampai di lokasi tujuan, Anda bisa gunakan jasa rental mobil Xpander Solo harga murah dari Salsa Wisata. Xpander terkenal akan performa mesinnya yang prima dan gesit di berbagai jenis medan.
Aktivitas Menarik di PGS Solo
Berikur rekomendasi aktivitas menarik yang bisa Anda kerjakan selama berada di PGS Solo:
- menikmati kuliner khas Solo di area foodcourt
- bermain bersama anak-anak di area bermain anak-anak
- menonton film terbaru di bioskop
- bernyanyi bersama teman-teman atau keluarga di pusat karaoke
- berbelanja produk yang Anda butuhkan dengan harga murah karena harga di sini adalah harga standard grosir
Selain deretan aktivitas di atas, ada satu lagi hal menarik yang bisa Anda coba saat berkunjung ke pusat grosir ini, yaitu adanya kereta uap Jaladara yang kerap melintas di depan pusat grosir ini.
Kereta uap Jaladara adalah sebuah kereta wisata yang melintasi jalur kereta api lawas yang mengarah ke Wonogiri. Anda dapat menaiki kereta wisata ini dari titik pemberangkatan yang sudah ditentukan.
Malam harinya, Anda bisa lanjut agenda Anda dengan mampir ke tempat kuliner malam Solo terdekat untuk mengisi perut sebelum kembali ke penginapan.
Fasilitas PGS Solo
Selain penuh dengan aktivitas seru, PGS Solo juga sediakan fasilitas yang sangat lengkap. Berikut daftar fasilitas yang bisa Anda gunakan:
- lift service
- escalator
- toilet yang berada di tiap lantai
- tempat parkir kendaraan
- staf keamanan yang berjaga 24 jam
- staf cleaning service
- loading dock
- unit genset
- staf customer service
- CCTV
- sprinkle dan alat pemadam api
- mushola.
Selain fasilitas di atas, ada juga banyak deretan fasilitas penunjang hiburan, seperti kios-kios pakaian dan juga foodcourt yang menjual aneka makanan dan minuman, termasuk makanan khas Solo yang terkenal enak.
Dari ulasan singkat ini saja, tempat ini cukup menarik, bukan? Pusat grosir ini bisa jadi opsi terbaik untuk destinasi wisata belanja Anda selama berada di Kota Solo selain di Pasar Klewer tentunya.
Harga produknya dijamin jauh di bawah harga pasaran karena menyesuaikan harga grosiran. Jadi, tunggu apa lagi, tentukan agenda kunjungan ke sini bersama Salsa Wisata.
Anda bisa gunakan layanan paket wisata atau layanan rental kendaraannya untuk memudahkan perjalanan wisata belanja Anda ke sini.
Berkat layanan ini, berbelanja oleh-oleh khas Solo kekinian atau produk lainnya dalam jumlah banyak di PGS Solo ini tentu tidak akan menjadi suatu masalah karena Salsa Wisata siap mengakomodir apapun keperluan Anda.