Bagi warga Ibu Kota Jakarta, libur akhir pekan  tentu akan lebih seru dengan melakukan trip singkat ke tempat wisata terdekat. Bukan Puncak atau Bandung yang selalu ramai tapi Pulau Pari, menarik bukan?

Tempat wisata ini merupakan tempat yang paling recommended untuk Anda yang menginginkan spot liburan bernuansa pantai dan watersports.

Area wisata bahari ini benar-benar mempesona. Tidak ada sampah berserakan, tak ramai penuh sesak, dan yang jelas tidak ada polusi karena asap kendaraan.

Pulau ini juga menawarkan opsi tempat liburan yang low budget; pas sekali untuk Anda yang ingin liburan hemat namun tetap seru dan memorable.

Sekilas Tentang Wisata Pulau Pari

Pulau Pari merupakan satu dari deretan pulau yang ada di kawasan Kepulauan Seribu. Ukurannya kecil namun termasuk bagian  pulau yang berpenghuni.

Hanya saja jumlah penduduknya tak sebanyak jumlah penduduk di Pulau Tidung dan Pulau Pramuka. Sehingga suasananya lebih tenang.

Bentuk pulau ini juga cukup unik, terutama di sisi Barat yang bentuknya berupa cekungan. Area cekungan ini rupanya adalah daerah resapan air.

Dengan adanya area resapan air tersebut, supply air tawar bersih di pulau ini pun jauh lebih memadai dibandingkan dengan pulau-pulau lainnya.

Minimal sangat cukup untuk penduduk pulau yang jumlahnya kurang dari seribu jiwa ini.

Belakangan ini, nama pulau ini semakin melejit karena banyak wisatawan yang membicarakan pulau ini. Semua berkat atraksi wisata yang tersedia. Setiap akhir pekan misalnya, jumlah wisatawan yang datang terpantau jauh lebih ramai.

Pulau seluas 94 Ha ini menjadi destinasi wisata unggulan bagi warga ibu kota. Terbukti beberapa kapal ferry hilir-mudik mengangkut para wisatawan yang datang dan pergi berkunjung.

Jika Pantai Pasir Putih atau PIK menawarkan keindahan alam baharinya saja, lain hal dengan tempat ini.

Atraksi wisata yang tersaji tak hanya panorama baharinya saja. Melainkan juga watersports, sunset, dan masih banyak lainnya.

Sedikitnya 300 wisatawan datang dengan menggunakan ferry untuk menikmati momen liburan di sini.

Jumlah ini hanya dari satu ferry saja. Saat akhir pekan tiba, ada cukup banyak kapal ferry terlihat mondar-mandir mengantarkan para wisatawan.

Harga Paket Wisata ke Pulau Pari

Pulau Pari Jakarta

Tempat wisata Jakarta yang terkenal ini tidak mengaplikasikan sistem pembelian tiket masuk layaknya tempat wisata pada umumnya.

Wisatawan yang hendak berkunjung ke pulau ini bisa memanfaatkan paket wisata ke Pulau Pari yang tersedia di banyak biro perjalanan seperti Salsa Wisata.

Ada beberapa pilihan paket wisata yang tersedia dan masing-masing menawarkan harga paket yang berbeda. Berikut daftar paket wisata lengkap dengan harga paket wisata ke Pulau Pari terbaru untuk yang bisa Anda pilih:

Paket Wisata Harga Mulai dari
Paket Wisata 1 Hari Rp800.00 per 2 orang
Paket Super Hemat 2 Hari 1 Malam Rp535.000,00 per 2 orang
Paket Super Hemat 3 Hari  2 Malam Rp960.000,00 per 2 orang
Paket Komplit 2 Hari 1 Malam Rp800.000,00 per 2 orang
Paket Komplit 3 Hari 2 Malam Rp1.030.000,00 per 2 orang

Masing-masing paket wisata di atas menyuguhkan layanan dan fasilitas yang berbeda. Jenis transportasi yang digunakan juga berbeda. Namun yang jelas, ada dua jenis transportasi yang digunakan, yaitu ferry dan speedboat.

Kedua moda transportasi di atas berangkat dari titik pemberangkatan yang sama, yaitu Ancol. Demikian juga dengan akomodasi penginapan, makan, dokumentasi, extra services.

Anda akan mendapatkan ini semua sesuai dengan jenis paket yang Anda pilih.

Daya Tarik Pulau Pari

Wisata Pulau Pari

Sebagai salah satu destinasi liburan yang populer di Jakarta, pulau indah ini tentu menawarkan banyak daya tarik. Deretan daya tarik ini memang tak terbantahkan bagi para wisatawan.

Secara umum, pulau ini merupakan tempat yang sangat ideal untuk menyalurkan hobi watersports Anda. Terdapat banyak spot untuk snorkeling, berenang, diving, memancing, dan water photography.

Selain beberapa daya tarik di atas, pulau ini juga menyimpan daya tarik lainnya. Seperti misalnya beberapa hal berikut ini:

Sunset & Sunrise Points Tercantik di Kepulauan Seribu

Bukan hanya Dieng saja yang terkenal dengan keindahan sunrise dan sunset-nya. Kepulauan Seribu rupanya juga memiliki sunset dan sunrise points tercantik.

Anda penyuka sunset, cobalah nikmati momen sunset kali ini di sisi Barat pulau ini, tepatnya di pantai yang dikelola oleh LIPI.

Pantai yang memiliki julukan Pantai LIPI ini sering menjadi sasaran bagi wisatawan yang ingin menyaksikan keindahan sunset.

Esok harinya sambut mentari pagi di Bukit Matahari. Bukit ini sangat terkenal sebagai spot terbaik untuk menyaksikan sunrise di pulau ini. Bukit Matahari ini sebenarnya hanyalah gundukan pasir berukuran cukup besar yang letaknya tak jauh dari dermaga.

Gundukan pasir ini adalah poin tertinggi di area ini. Karena tidak terhalang oleh apapun, titik ini menjadi tempat terbaik untuk memandang sunrise yang mulai muncul dari ufuk Timur.

Jelajah Isi Pulau

Ukuran pulau yang tidak terlalu besar membuat Anda dan wisatawan lainnya  bebas menjelajahi seisi pulau. Jelajah pulau akan semakin seru dengan menaiki sepeda.

Sambil berkeliling, Anda dapat melihat warga setempat yang sedang berkegiatan. Anda bisa mengabadikan aktivitas warga yang menurut Anda menarik melalui lensa kamera.

Momen seru semacam ini memang menjadi momen yang spesial, terutama saat sedang berjelajah di pulau-pulau kecil yang indah. Di Indonesia sendiri, ada ratusan pulau kecil yang kini menjadi target wisata jelajah pulau.

Sebut saja salah satu contohnya adalah Pulau Panjang di Kepri yang sangat terkenal dengan keindahan biota lautnya.

Pantai, Mangrove, dan Biota Laut

Pulau ini memang pantas disebut surga kecil dari Kepulauan Seribu. Pasalnya, unsur alam yang terhampar begitu komplit dan sempurna. Pantainya yang eksotis dengan pasir putih dan air lautnya yang membiru sangat memanjakan mata.

Hiasan pohon yang berderet rapi semakin menambah kecantikan kawasan bahari ini. Nuansa natural semakin kentara dengan suguhan biota laut yang indah penuh warna-warni.

Fasilitas di Pulau Pari

Sebagai tempat wisata paling recommended di Jakarta, pulau ini tentu saja telah mempunyai fasilitas pendukung yang sangat memadai dan lengkap.

Sebut saja ada mushola atau masjid lengkap dengan perlengkapan sholat dan juga tempat wudhu. Area parkir yang luas juga tersedia di beberapa lokasi.

Di dekat pantai, terdapat beberapa unit kamar mandi lengkap dengan toilet umum. Kamar mandi ini biasanya juga merangkap sebagai ruang bilas dan ruang ganti bagi wisatawan yang habis berenang, snorkeling, dan diving.

Pulau ini juga menyediakan sejumlah resort yang nyaman. Anda juga dapat menginap di homestay berfasilitas lengkap (bed, AC, TV, dapur, kamar mandi, dan air mineral).

Urusan perut, Anda tidak perlu khawatir. Ada cukup banyak pilihan rumah makan yang menjual banyak pilihan menu makanan dan minuman, khususnya makanan khas Jakarta.

Kemudian ada juga fasilitas pendukung lainnya seperti pusat sewa alat watersports. Jadi Anda tinggal sewa peralatan snorkeling, diving, atau kostum renang sewaktu-waktu.

Harga sewa perlengkapan watersports ini relatif terjangkau. Khusus untuk snorkeling dan diving, tentu Anda akan mendapat pendampingan dari instruktur profesional. Jadi sudah pasti akan sangat aman.

Ada juga fasilitas rest area yang di dalamnya terdapat beberapa toko oleh-oleh khas Jakarta yang lezat dan murah.

Lokasi & Rute Menuju Wisata Pulau Pari

Lokasi Pulau Pari

Pulau ini masuk dalam kawasan wisata Kepulauan Seribu yang alamatnya di Jalan Manarin Ancol Gondola, Ancol-Pademangan, Jakarta Utara.

Lokasi wisata ini bisa Anda akses via jalur air dengan menggunakan kapal ferry dari Muara Angke.

Jadwal pemberangkatan ferry biasa berlangsung setiap hari mulai pukul 07.00 hingga pukul 13.00 WIB.

Sedang waktu tempuhnya memakan waktu sekitar 1.5 jam hingga 2 jam, tergantung kondisi gelombang laut dan cuaca.

Alternatif lainnya bisa dengan menggunakan speedboat yang titik keberangkatannya dari Marina Ancol. Sehingga Anda akan tiba di pulau jauh lebih cepat dari kapal ferry.

Jadwal pemberangkatan dengan menggunakan speedboat ini juga lebih fleksibel. Jadi, Anda bisa berangkat sesuai dengan jam yang Anda inginkan.

Sewa speedboat ini akan sangat cocok untuk Anda yang memiliki kesibukan di sela-sela waktu liburan.

Cocok juga untuk Anda para wisatawan luar Kota Jakarta yang sedang melakukan safari wisata dengan menggunakan mobil sewaan.

Berbicara soal jasa rental mobil di Jakarta, Salsa Wisata adalah salah satu provider rental mobil terpercaya dengan pilihan paket super lengkap. Harga paket yang ditawarkan juga sangat bersahabat.

Paket rental bus pariwisata pasti akan sangat pas untuk Anda yang hendak liburan dengan mengajak teman kantor atau keluarga besar Anda.

Jam Operasional Pulau Pari

Sama dengan pulau-pulau tujuan wisata lainnya yang ada di Kepulauan Seribu, pulau ini buka untuk umum dari Senin-Minggu. Jam operasionalnya hingga 24 jam.

Ayo siapkan diri Anda untuk menyambut libur akhir pekan mendatang dengan memesan paket wisata ke Pulau Pari ini. Ada banyak kegiatan seru yang bisa Anda  lakukan di sini.

Mulai dari snorkeling hingga kegiatan jelajah pulau yang akan membuat pengalaman liburan kali ini terasa berbeda.

By Categories: Destinasi, Jakarta

Bagikan Artikel Ini Ke: