Apakah Anda sudah berlibur selama 6 bulan terakhir ini? Kalau belum sama sekali, sudah waktunya Anda membeli paket wisata murah ke Jogja. Jika merasa terlalu jauh, Anda bisa berenang ke Kolam Renang Batoe 54 yang sama murahnya.

Waterpark ibukota harga pinggiran ini memiliki wahana yang tidak kalah seru dibanding waterpark bagus Jakarta lainnya. Jika Anda ingin mengajak anak liburan dengan harga pas-pasan, kolam renang ini cocok untuk Anda!

Setelah puas bermain air, Anda juga bisa mengajak keluarga Anda melihat hewan-hewan lucu di Kebun Binatang Ragunan. Ragunan hanya berjarak 15 menit dari kolam renang ini, sehingga sangat mudah digapai.

Sekilas Tentang Kolam Renang Batoe 54

wisata Kolam Renang Batoe 54

Kolam renang berusia sepuluh tahun lebih ini, merupakan tempat wisata murah meriah favorit warga Jakarta. Sejak mulai beroperasi sampai sekarang, harga tiketnya hanya bertambah sepuluh ribu rupiah.

Kenaikannya hanya sedikit kan, walaupun sudah sepuluh tahun berlalu?

Bukan murah biasa, kolam renang ini merupakan kolam renang termurah di kawasan Jakarta. Kalau menginginkan pilihan kolam renang murah lainnya, Anda bisa pergi ke Tirta Mulya yang merupakan kolam renang bagus di Depok.

Bukan hanya tempat untuk berenang, Anda juga bisa menyewa tempat wisata ini untuk berbagai acara. Mulai dari arisan keluarga, family gathering kantor, ulang tahun, reuni dan lain-lain. Dalam acara tersebut, Anda bisa request nasi box, serta organ tunggal dari pihak pengelola.

Harga Tiket Kolam Renang Batoe 54

Kolam renang ini bersifat publik, karena itu tidak heran jika harga tiket masuknya sangat terjangkau. Anak usia 1 sampai 3 tahun pun dapat memasuki kolam ini dengan gratis.

Retribusi Tarif
Tiket masuk Weekdays Rp20.000,00

Weekend Rp25.000,00

Parkir motor Rp2.000,00
Parkir mobil Rp5.000,00

Lokasi dan Rute Menuju Kolam Renang Batoe 54

wahana perosotan Kolam Renang Batoe 54

Waterpark ini terletak di Jl. H.M. Nalim No.54, RT.1/RW.8, Srengseng Sawah, Jagakarsa, Jakarta Selatan. Dari pusat Jakarta, Anda hanya perlu melewati Jl. Raya Pasar Minggu untuk mencapai lokasi kolam renang ini.

Jika berangkat dari Depok, waktu yang Anda butuhkan untuk mencapai lokasi kolam renang ini akan lebih pendek lagi. Anda cukup mengambil rute ke arah Sawangan, lalu mengikuti Jl. Pramuka sampai Jl. Moch Kahfi. Dalam waktu setengah jam, Anda sudah sampai di lokasi.

Anda juga bisa menaiki bus no D105 tujuan Pasar Pondok Labu, dan turun di Jl. Timbul 2. Dengan berjalan selama 7 menit, Anda sudah sampai di lokasi.

Untuk membuat perjalanan Anda menjadi lebih efektif, Salsa Wisata menyediakan jasa rental mobil Avanza plus driver Depok. Tidak hanya Depok dan Jakarta, rental mobil ini ada di seluruh kota termasuk Bali.

Daya Tarik Kolam Renang Batoe 54

Kolam renang ini pasti akan membuat anak-anak senang! Sebab, dari total 4 kolam, 3 kolamnya merupakan kolam untuk anak-anak. Belum lagi seluncuran-seluncuran dan ember tumpahnya! Pasti akan membuat ketagihan!

Kolam Renang Balita

kolam balita Kolam Renang Batoe 54

Kolam renang berbentuk lengkungan ini lumayan luas. Kedalamannya juga hanya sekitar 70 cm, sehingga cocok sekali untuk anak-anak. Anak-anak bahkan bisa bermain bola plastik, jika membawanya sendiri dari rumah.

Di kolam renang ini, ada tiga jenis wahana seluncuran. Pertama dua buah seluncuran mini. Anak-anak yang tidak suka wahana menantang, tetapi tetap ingin bermain dengan seru, sangat bisa seru-seruan dengan menaiki seluncuran ini.

Selanjutnya, ada seluncuran model terowongan. Seluncuran ini hanya sedikit lebih tinggi daripada seluncuran mini di sebelahnya. Hanya saja, bagian atasnya yang tertutup layaknya terowongan, akan menghadirkan keseruan yang berbeda.

Terakhir, ada seluncuran tertinggi yang cukup menantang. Walaupun begitu, seluncuran ini masih sangat aman untuk balita. Lebih seru lagi, seluncuran ini lumayan lebar dan bentuknya agak berbelok.

Kolam Renang Anak Usia SD

kolam sd Kolam Renang Batoe 54

Wisata air ini juga menyediakan kolam berkedalaman kisaran 1 meter, yang bisa dipakai anak usia SD, remaja dan dewasa.

Kolam ini memiliki ukuran yang agak kecil. Walaupun begitu, Anda tetap dapat bersenang-senang di kolam renang ini. Sebab, ada seluncuran besar yang arus airnya lumayan deras, dan bentuknya meliuk-liuk seperti ular.

Kolam Renang Anak

kolam anak Kolam Renang Batoe 54

Di sini, juga terdapat kolam renang anak dengan dengan kedalaman kurang dari 1 meter. Kolam berbentuk seperempat lingkaran ini tepat bersebelahan dengan kolam dewasa, sehingga Anda tetap dapat mengawasi anak selagi berenang.

Meskipun tidak memiliki seluncuran, tetapi di kolam renang ini terdapat wahana ember tumpah yang sangat seru. Ember tumpah tersebut terletak di tengah-tengah antara kolam ini dengan kolam dewasa. Namun, meskipun begitu, volume air yang tumpah, lebih banyak jatuh ke kolam ini.

Kolam Renang Dewasa

kolam dewasa Kolam Renang Batoe 54

Terakhir, ada kolam renang dewasa. Dengan ukurannya yang jauh lebih luas dari kolam yang lain, kedalamannya mulai dari 1 hingga 2 meter.

Kolam ini memang tidak memiliki wahana apa-apa, selain wahana ember tumpah yang hanya mengenai seperempat kolam. Namun, nyatanya kolam tersebut memang sengaja dibuat seperti itu.

Tujuannya agar pengunjung yang benar-benar ingin berenang, dapat menikmati waktu mereka tanpa terganggu anak-anak kecil yang hanya bermain air.

Fasilitas Kolam Renang Batoe 54

fasilitas Kolam Renang Batoe 54

Tempat wisata air ini memiliki area parkir yang luas, baik untuk motor maupun mobil. Walaupun outdoor, tetapi bagian atas area parkir ini tertutup oleh kanopi, sehingga kendaraan Anda akan terlindung dari panas maupun hujan.

Setelah masuk, Anda dapat menaruh barang-barang Anda di loker. Harga sewa loker ini adalah Rp4.000,00.

Selanjutnya, ada toilet, shower, serta kamar mandi bilas. Sayangnya, kadang-kadang toilet dan kamar bilas ini tidak terjaga dengan baik, sehingga menjadi kotor. Namun, sepertinya akan aman-aman saja, jika Anda berangkat di pagi hari atau di hari biasa, ketika kolam ini sepi pengunjung.

Last but not least, tempat wisata ini menyediakan kantin. Berbeda dengan kantin kolam renang lainnya, dimana harga makanannya agak mahal, makanan di kantin ini harganya normal dan sangat terjangkau. Kantin ini menyediakan berbagai makanan khas nusantara enak, mulai dari siomay, batagor, sampai makanan-makanan berat.

Jam Buka Kolam Renang Batoe 54

Kolam renang ini buka setiap hari dari pukul 08.00-17.00 WIB. Anda bisa datang kapan saja, tetapi sebaiknya Anda datang di hari biasa, saat jumlah pengunjung tidak banyak.

Jika merasa kurang puas dengan makanan di kantin Kolam Renang Batoe 54, Anda bisa makan di luar kolam. Di sekitar kolam renang ini ada banyak restoran yang menjual makanan khas Jakarta kekinian.

By Categories: Destinasi, Jakarta

Bagikan Artikel Ini Ke: