Dari ribuan titik tempat wisata Indonesia yang terkenal di dunia, ada satu yang cukup menarik. Kali ini berada di Kota Bandar Lampung. Apa lagi jika bukan Lengkung Langit Lampung.
Wisata Bandar Lampung yang satu ini termasuk baru. Namun pengunjungnya bisa capai ratusan jiwa per harinya. Traffic pengunjung akan terus naik saat musim liburan atau libur akhir pekan tiba.
Sekilas Tentang Lengkung Langit Lampung
Lengkung Langit Lampung adalah sebuah tempat wisata Lampung yang masih relatif baru. Tempat ini tawarkan daya tarik keindahan alam dan ragam spot foto kekinian.
Keduanya merupakan perpaduan yang pas mengingat sebagian besar wisatawan sekarang membidik destinasi wisata yang demikian. Kebetulan di Kota Bandar Lampung sendiri masih jarang dijumpai tempat rekreasi dengan konsep di atas.
Bahkan lebih beruntungnya lagi, lokasi wisata ini bisa menjadi opsi pilihan selain Kampung Vietnam Bandar Lampung dan wisata hits lainnya. Anda bisa memilih tempat ini ketika sedang ingin liburan bertemakan liburan kekinian.
Berbagai fasilitas pun tersedia. Salah satunya adalah fasilitas restoran dengan latar pemandangan alam Kota Lampung dan spot-spot foto instagenik. Warna-warna mencolok pun mudah terlihat di sini.
Lokasi Lengkung Langit Lampung
Alamat Lengkung Langit Lampung berada dii Jalan Pinang Jaya, Kemiling, Bandar Lampung. Tempat ini terletak kurang lebih 30 menit perjalanan dari pusat Kota Bandar Lampung.
Ada dua rute utama yang bisa Anda gunakan untuk menuju ke tempat wisata ini. Rute pertama adalah rute Jalan Cut Nyak Dien dan Jalan H. Agus Salim. Anda dapat cek Google Maps untuk info detailnya.
Kemudian, rute kedua adalah rute Jalan RA Kartini menuju ke Jalan Imam Bonjol hingga melewati Perumahan Bukit Kemiling Permai. Dari sana, Anda harus menuju ke arah Jalan Mata Air hingga tiba di lokasi.
Sebenarnya, akan lebih mudah dan praktis jika Anda menggunakan kendaraan pribadi untuk menuju ke alamat di atas. Apabila pergi bersama rombongan dalam jumlah besar, ada layanan sewa bus pariwisata di Lampung yang siap fasilitasi.
Jam Buka Lengkung Langit Lampung
Bicara soal jadwal operasional, tempat wisata ini beroperasi setiap hari dan juga saat hari libur nasional. Namun ada perbedaan jam operasional untuk hari-hari tertentu.
Berikut adalah ketentuan jam buka Lengkung Langit Lampung yang terbaru:
Jadwal Operasional | Jam Buka |
---|---|
Senin, Selasa, Rabu, Kamis | 08.00 sampai 21.00 WIB |
Jumat, Sabtu, Minggu | 08.00 sampai 22.00 WIB |
Jika Anda ingin melihat dan menikmati pemandangan pegunungan dari kejauhan, sebaiknya Anda datang pada pagi atau sore hari. Tetapi jika Anda ingin melihat indahnya cahaya lampu perkotaan, datanglah pada saat malam hari.
Anda dapat habiskan malam di sini dengan ditemani pemandangan kota yang gemerlap. Makanan khas Lampung adalah teman yang pas untuk temani Anda menikmati suasana yang syahdu ini.
Harga Tiket Masuk Lengkung Langit Lampung
Sekedar informasi tambahan, objek wisata ini terdiri dari dua area, yakni Lengkung Langit 1 dan 2. Masing-masing memberlakukan harga tiket masuk yang berbeda.
Tiket masuk Lengkung Langit Lampung ini hanya untuk akses masuk area wisata dan spot foto saja. Sedangkan untuk penitipan kendaraan, ada biayanya sendiri. Berikut daftar harga tiket masuk objek wisata dan biaya parkir kendaraan:
Retribusi | Tarif |
---|---|
Tiket Masuk Lengkung Langit 1 | Rp10.000,00 per orang |
Tiket Masuk Lengkung Langit 2 | Rp20.000,00 per orang |
Parkir Sepeda Motor | Rp3.000,00 per kendaraan |
Parkir Mobil | Rp5.000,00 per kendaraan |
Daya Tarik Wisata Lengkung Langit Lampung
Sebagai salah satu tempat wisata Lampung terbaru, tempat ini memang menawarkan berbagai aktivitas yang menarik untuk Anda lakukan.
Berikut ini adalah beberapa aktivitas yang tidak boleh sampai terlewat jika Anda berkunjung ke objek wisata ini:
Menambah Koleksi Foto Liburan
Adanya beragam spot foto menarik merupakan salah satu daya tarik utama dari tempat wisata ini. Salah satu spot foto yang masuk dalam kategori terfavorit adalah deretan bangunan ala Eropa dengan cat warna-warni.
Agar terlihat semakin menarik, di bagian depannya dibuat jalan setapak dari batu dengan hamparan rumput hijau di sekelilingnya. Anda dapat berpose sesuka Anda di spot foto ini.
Spot foto menarik lainnya adalah sebuah bangunan gapura yang mirip dengan gapura pada masa kerajaan. Kabarnya, spot foto gapura ini terinspirasi dari gaya arsitektur khas Mataram Kuno.
Lalu ada pula spot foto perahu yang seolah ujungnya melayang di atas ketinggian. Biasanya pengunjung akan berpose di ujung perahu tersebut. Anda tidak perlu khawatir soal keamanan karena semua wahana di sini terjamin keamanannya.
Memandangi Panorama Alam dan Kota Lampung
Tempat wisata ini berada di atas perbukitan. Dari atas bukit, Anda dapat dengan leluasa menikmati pemandangan pegunungan dan Kota Lampung dengan jelas.
Jika cuaca sedang cerah, Anda dapat melihat Gunung Betung yang nampak dari kejauhan. Malam harinya, pemandangan akan berubah menjadi kerlap-kerlip cahaya yang berasal dari penerangan hunian dan lampu kendaraan.
Ya, di sekitar bukit yang Anda pijak, terdapat kota-kota kecil namun ramai seperti Branti, Natar, dan Pesawaran.
Menikmati Beragam Kuliner
Anda pecinta kuliner? Jangan khawatir, karena beragam tempat wisata kuliner malam di Bandar Lampung tersedia secara lengkap di sini. Salah satunya adalah sebuah resto yang ada di tempat wisata ini.
Anda akan langsung menemukan resto pada sisi kanan setelah menuruni tangga dari pintu masuk. Di bagian depan resto tersebut, Anda juga akan menemukan banyak tempat duduk dengan konsep semi-outdoor.
Tidak hanya resto saja, di sini Anda juga bisa bersantai sambil menikmati secangkir kopi di sebuah cafe. Biasanya, cafe ini juga seringkali menjadi tempat untuk mengadakan acara seperti acara ulang tahun, meeting, dan arisan.
Fasilitas di Lengkung Langit Lampung
Meski belum lama beroperasi, fasilitas di sini terbilang sangat lengkap. Hal ini demi memberikan kenyamanan ekstra untuk para pengunjung. Fasilitas-fasilitas tersebut antara lain:
- area parkir kendaraan
- toilet
- mushola
- cafe
- resto
- spot foto
Bagaimana, apakah sudah mulai tertarik untuk habiskan libur akhir pekan Anda di tempat ini. Pastikan Anda mengajak keluarga atau mungkin sahabat atau pasangan ke objek wisata ini sekaligus berburu oleh-oleh khas Lampung kekinian.
Anda juga boleh reservasi paket wisata di Salsa Wisata untuk mendukung acara liburan di wisata Lengkung Langit Lampung ini. Anda tidak akan menyesal karena berkat layanan ini, liburan akan terasa menyenangkan dan praktis.