Membeli oleh-oleh khas bisa menjadi pelengkap sempurna Anda setelah puas menikmati berbagai tempat wisata Jember. Apalagi Ada banyak oleh-oleh yang selalu menjadi incaran wisatawan.
Misalnya saja seperti makanan khas suwar suwir yang enak hingga kerajinan tangan menarik semua ada. Jika penasaran, berikut rekomendasi oleh-oleh khas Jember terkenal yang wajib Anda bawa pulang:
Daftar Oleh-oleh Khas Jember yang Terkenal
Pia Tape
Oleh-oleh khas Jember yang pertama adalah pia tape. Pia ini termasuk salah satu olahan tape terkenal di Jember. Meski bernama mirip dengan bakpia oleh-oleh khas Jogja, isian dan bentuknya berbeda.
Bentuk pia ini kotak dengan ukuran kurang lebih 5 cm mirip bolen Bandung dan memiliki isian tape. Rasanya manis, asam dengan tekstur yang lembut dan lumer di mulut.
Pia ini juga tersedia dalam rasa keju, coklat, pisang, strawberry dan kombinasi. Selain itu, pia tape juga bisa bertahan beberapa hari. Anda bisa dapatkan 10 pcs pia tape ini dengan harga Rp20.000,00 saja.
Prol Tape
Olahan tape yang juga tidak boleh Anda lewatkan di Jember adalah prol tape. Makanan ringan ini memiliki rasa yang gurih, asam dan manis dengan bentuk seperti bolu namun lebih lembut.
Varian rasanya juga beragam mulai dari original, tiramisu, coklat dan keju. Anda bisa dengan mudah menemukan makanan ini di pusat oleh-oleh Jember.
Harganya cukup bersahabat, yakni sekitar Rp20.000,00 per kemasan. Anda bisa minta sopir sewa mobil terdekat yang Anda gunakan untuk mengantar ke pusat oleh-oleh yang menjual prol tape.
Brownies Tape
Sedikit mirip dengan proll tape, brownies tape juga bisa Anda pilih sebagai buah tangan dari Jember. Brownies yang rasanya manis ini menggunakan tape sebagai campuran adonan sehingga memberi aroma yang khas.
Rasanya pun jadi lebih manis legit dengan tekstur lembut. Brownies ini juga tersedia dalam beberapa varian rasa berbeda seperti kacang, keju dan coklat.
Harganya sangat terjangkau, satu kemasannya hanya sekitar Rp20.000,00 saja. Sehingga tidak heran jika brownies tape ini selalu jadi incaran rombongan wisata dari tempat rental bus luar kota.
Tape Bakar
Saat mengunjungi Jember Anda juga bisa mencoba tape bakar khas Bondowoso. Tape bakar ini menjadi rekomendasi oleh-oleh ketika Anda berkunjung ke Jember dan tidak sempat ke Bondowoso.
Cara membuatnya juga mudah cukup mengisi bagian tengah tape dengan gula merah, selai buah atau coklat lalu bakar di api sedang. Aroma khas tape terasa lebih menggoda setelah proses pembakaran tersebut.
Namun untuk mendapatkannya cukup sulit karena tidak selalu ada. Meski begitu, harganya juga cukup terjangkau sekitar Rp20.000,00 hingga Rp35.000,00.
Tape Manis
Jika Anda ingin menikmati rasa tape yang original, tape manis khas Jember ini cocok untuk Anda. Rasanya tentu saja manis legit hasil dari fermentasi alami singkongnya.
Tekstur tape singkong ini pun lembut dan sedikit berserat. Rasanya pun tidak kalah manis dari peuyeum oleh-oleh khas Bandung. Anda bisa membeli tape manis yang belum matang agar bisa lebih awet.
Harganya juga bervariasi tergantung pada seberapa banyak Anda membelinya. Biasanya berkisar antara Rp22.500,00 hingga Rp30.000,00 untuk ukuran 700gr.
Suwar Suwir
Meski bernama suwar suwir, makanan ini tidak seperti suwir ayam. Justru suwar suwir khas Jember ini termasuk camilan manis yang selalu jadi favorit wisatawan.
Bentuknya kotak memanjang mirip seperti dodol oleh-oleh khas Garut dan lapis. Rasa suwar suwir ini manis dengan sedikit rasa asam dan tekstur yang renyah.
Ada beberapa varian rasa yang tersedia seperti buah, kacang, susu, hingga yang paling terkenal yaitu coklat. Harga suwar suwir ini juga cukup murah sekitar Rp38.000,00 untuk ukuran 1kg.
Edamame
Jember memiliki iklim yang cocok untuk budidaya kacang kedelai Jepang yakni kacang edamame. Karena itu Anda bisa menemukan kacang ini dengan mudah di Jember.
Kacang edamame termasuk camilan yang sehat dan sering menjadi incaran wisatawan. Anda bisa menikmati kacang edamame rebus dengan tekstur renyah dan manis.
Selain membeli edamame matang, Anda juga bisa membelinya dalam kondisi masih mentah. Harganya mulai dari Rp20.000,00 hingga Rp50.000,00 per kemasan.
Jenang Waluh
Tidak kalah enak dari jenang oleh-oleh khas Pacitan, jenang waluh khas Jember ini bisa jadi pilihan Anda. Selain menggunakan ketan dan kelapa, jenang ini juga menambahkan labu atau waluh.
Sehingga rasanya legit, gurih, dan manis dengan tekstur lembut. Anda bisa membelinya dengan harga yang cukup terjangkau, mulai dari Rp40.000,00 hingga Rp75.000,00.
Terasi Udang Puger
Selain tape, terasi juga menjadi oleh-oleh menarik dari Jember. Apalagi terasi udang puger punya aroma dan rasa yang khas tidak kalah dari terasi oleh-oleh khas Madura.
Terasi udang puger bisa Anda temukan dengan mudah di toko oleh-oleh terdekat. Harganya bervariasi, mulai dari Rp25.000,00 hingga Rp75.000,00 per kemasan.
Olahan Kopi dan Kakao
Bagi Anda pecinta kopi maka wajib mencoba olahan kopi dan biji kakao khas Jember. Ada berbagai macam makanan olahan kopi dan kakao yang bisa Anda nikmati.
Langsung saja datang ke pusat penelitian kopi dan kakao yang ada di Jember untuk melihat langsung. Harganya sendiri bervariasi mulai dari Rp10.000,00 hingga Rp50.000,00 tergantung produk yang Anda beli.
Tahu Hua
Tidak kalah dari aneka tahu oleh-oleh khas Kediri, tahu hua Jember juga cocok Anda jadikan oleh-oleh. Tahu ini memiliki kuah jahe hangat sehingga terlihat mirip dengan bubur sumsum.
Meski begitu rasanya berbeda karena manis sedikit pahit dengan sensasi hangat. Untuk harganya sendiri tidak terlalu mahal karena hanya sekitar Rp15.000,00 per kemasan.
Keripik Nangka
Satu lagi camilan unik dari Jember yang bisa Anda bawa pulang yaitu keripik nangka. Rasa keripik ini manis seperti nangka asli dengan aroma khas dan tekstur yang renyah.
Anda bisa dapatkan keripik nangka ini di pusat oleh-oleh khas Jember terdekat. Harganya murah, mulai dari Rp20.000,00 hingga Rp50.000,00 per kemasan.
Martabak Malabar
Martabak malabar berbeda dengan martabak di Indonesia lainnya. Isian martabak ini menggunakan daging kambing yang tidak amis sehingga terasa lebih lezat dari martabak telur biasa.
Rasanya gurih dan nikmat dengan tekstur yang lembut. Anda bisa berwisata kuliner sambil mencoba martabak malabar khas jember. Harganya mulai dari Rp15.000,00 hingga Rp40.000,00 per porsi.
Pecel Gudeg
Pecel termasuk makanan khas Jawa Timur yang punya banyak variasi seperti pecel gudeg Jember. Isiannya menggunakan gudeg, gorengan dan sambal yang membuat rasanya bercampur antara manis, gurih dan pedas.
Jika Anda ingin mencobanya, maka bisa datang ke pasar tradisional terdekat. Harganya sangat terjangkau, tergantung lauk apa yang Anda pilih biasanya mulai dari Rp8.000,00.
Cerutu
Jember memang terkenal sebagai daerah penghasil tembakau terbaik di Indonesia. Melimpahnya hasil tembakau membuat masyarakat di Jember berinisiatif membuat cerutu sebagai oleh-oleh khasnya.
Cerutu Jember sudah terjamin kualitasnya. Tidak hanya masyarakat, para pelancong pun banyak yang menyukainya. Harganya berbeda-beda, mulai dari puluhan hingga ratusan ribu rupiah.
Batik
Anda juga bisa menemukan batik di Kota Jember. Motif batik Jember mengadopsi corak daun tembakau yang merupakan hasil produksi lokal. Tersedia juga dalam berbagai warga mulai dari yang cerah hingga gelap.
Kain batik sudah memang sangat terkenal tidak hanya di Indonesia namun juga mancanegara. Anda bisa mendapatkan batik khas Jember dalam bentuk kain maupun baju. Harganya mulai dari puluhan hingga ratusan ribu rupiah.
Nah itulah rekomendasi oleh-oleh khas Jember yang bisa Anda bawa pulang. Pastikan budget dan waktu Anda cukup untuk berkeliling kota mencari daftar buah tangan tersebut.
Jika Anda ingin berlibur bersama keluarga ke Jember gunakan saja paket city tour murah dari Salsa Wisata. Selain harganya terjangkau, Anda juga akan mendapatkan layanan terbaik selama di perjalanan.