Jika berlibur ke Surabaya, tentu Anda harus mengunjungi destinasi wisatanya yang hits dan populer. Tapi, sempatkan juga untuk mengunjungi beberapa mall terkenal di sini ya! Salah satunya adalah Plaza Surabaya.
Pusat perbelanjaan ini letaknya sangat strategis sebab berada tepat di jantung Kota Surabaya. Di sini, Anda bisa puas berbelanja berbagai macam kebutuhan pribadi dan rumah tangga dengan harga yang terjangkau.
Anda juga bisa berwisata kuliner sepuasnya di sini sambil menghabiskan quality time bersama keluarga dan sahabat tercinta.
Sejarah Singkat Plaza Surabaya
Plaza Surabaya, atau yang dikenal juga sebagai Delta Plaza, ternyata memiliki sejarah yang unik dan dibalut kisah-kisah misteri loh!
Menurut cerita, lokasi bangunan mall ini dulunya merupakan sebuah rumah sakit yang sudah berdiri sejak zaman Belanja.
Rumah sakit ini banyak menampung dan merawat korban-korban peperangan saat melawan penjajah, sekaligus sebagai tempat berkumpul para arek Suroboyo dalam merancang strategi perang.
Baru pada tahun 1980-an, bangunan ini dirombak dan dijadikan gedung pusat perbelanjaan. Tapi, karena gedung ini dulu merupakan rumah sakit, banyak sekali pengunjung dan pekerja yang mengaku melihat ‘penampakan’ di sini.
Beberapa kisah mistis yang populer adalah penampakan hantu suster gepeng di lift. Konon katanya, suster ini mati karena terjepit lift dan sejak saat itu menghantui mall di Surabaya ini.
Walau banyak beredar cerita-cerita mistis, hal tersebut tidak menjadikan mall ini sepi pengunjung. Sebaliknya, hal itu justru menjadi daya tarik tersendiri yang jarang didapatkan di lokasi wisata lain.
Jam Buka Plaza Surabaya
Jam Operasional | Pukul |
---|---|
Setiap Hari | 10.00 – 21.00 WIB |
Rute Menuju Lokasi Plaza Surabaya
Lokasi Plaza Surabaya terletak di Embong Kaliasin, Kec. Genteng, Kota SBY, Jawa Timur.
Lokasinya sangat strategis sebab dikelilingi oleh hotel, penginapan, dan tempat wisata lainnya, seperti Monumen Kapal Selam Surabaya, WTC Surabaya dan Alun-alun Surabaya.
Anda bisa mencapai mal ini dengan kendaraan pribadi, kendaraan umum maupun taksi atau ojek online. Untuk Anda yang datang dari luar kota, maka jarak tempuh dari Bandar Udara Juanda ke lokasi mall sekitar 25 km atau 50 menit perjalanan.
Bagi para wisatawan dari luar kota, Anda juga bisa memanfaatkan layanan rental mobil di Bandara Juanda Surabaya pada Salsa Wisata. Dengan begitu, perjalanan wisata Anda semakin nyaman dan menyenangkan.
Aktivitas Menarik di Plaza Surabaya
Toko-toko Fashion dan Aksesori
Salah satu retail terbesar di mall ini adalah Matahari Department Store. Di sini, Anda bisa berbelanja aneka pakaian dengan model dan warna yang bervariasi.
Selain itu, ada pula gerai resmi lainnya seperti, Buccheri, Eiger, Wrangler, Sports Station, Manzone, Cross, Crocs, BFit, Richi Bag, Black Out dan Giordano. Di toko-toko ini, Anda dapat berbelanja keperluan lainnya, seperti sepatu, tas, ikat pinggang, dompet, hingga perlengkapan dan peralatan olahraga.
Ada pula toko-toko yang menjual jam tangan, kacamata, soft lens, perhiasan emas dan perak, juga aksesori lainnya. Bahkan, ada pula toko yang menjual bahan-bahan kerajinan jahit, rajut dan crochet loh! Menarik banget kan?
Superindo dan ACE Hardware
Untuk keperluan rumah tangga, Anda bisa mengunjungi Superindo yang terletak di lantai ground. Di sini, Anda bisa mendapatkan produk susu, mie, beras, tepung, mentega, telur dan masih banyak lagi dari berbagai merek.
Ada pula buah-buahan dan sayuran segar, serta berbagai daging potong hingga satuan. Sementara itu, untuk perlengkapan rumah, Anda bisa berkunjung ke ACE Hardware yang berada di lantai dua.
Di sini, Anda bisa mendapatkan berbagai peralatan pertukangan, furniture dan perlengkapan rumah tangga, hingga bahan-bahan baku seperti kayu, kawat besi dan sebagainya.
Gerai-gerai Makanan yang Wajib Dikunjungi
Tentu saja Plaza Surabaya ini memiliki banyak gerai makanan. Di sini, Anda bisa mencicipi beragam jenis makanan dan minuman. Dari makanan luar negeri hingga makanan khas Surabaya yang terkenal, semua ada di sini.
Ada gerai makanan cepat saji, seperti McDonald’s, Texas Chicken, A&W, Pizza Hut, Ichiban Sushi, Yoshinoya, Richeese Factory dan Burger King. Tak lupa pula gerai-gerai makanan kecil dan kafe, seperti J.Co, BreadTalk, Excelso dan Tea Break.
Selain itu, ada pula area food court di lantai 4 yang menyajikan beragam makanan Nusantara, seperti gerai Nasi Goreng 69, Bakmi Gili Express, Suteki Sushi, Bakso Mercon, Mie Mapan, Takoya, Pempek Farina dan masih banyak lagi.
Anda juga dapat membelikan beberapa pilihan kuliner di sini, seperti Lapis Surabaya dan Surabaya Patata, sebagai oleh-oleh khas Surabaya bagi orang-orang yang dikasihi!
Spa dan Massage di Dalam Mall
Salah satu daya tarik di mall ini adalah keberadaan gerai Khana Spa. Gerai ini menawarkan jasa pijat dan perawatan spa yang bernuansa tradisional Thailand.
Selain Khana Spa, ada pula Nakamura the Healing Touch yang khusus menawarkan beberapa jenis terapi di tubuh. Mulai dari akupresur tangan, terapi leher dan pundak, hingga terapi full body.
Kedua gerai ini tentu sangat cocok bagi Anda yang ingin melepas penat dan beristirahat. Tarif jasanya pun tidak terlalu mahal dan Anda bisa mengambil paket yang sudah termasuk beberapa jenis perawatan. Asyik sekali kan?
Spot Liburan dan Menyalurkan Hobi
Jika sudah puas berbelanja, Anda dapat menghabiskan quality time bersama keluarga dan sahabat di wahana permainan Timezone dan Fantasy Kingdom.
Walau tidak sebesar dan seluas Kidzania Surabaya, namun Anda dan buah hati tetap bisa mencoba ragam wahana permainan mengasyikkan.
Bagi para pecinta buku dan stationery, Anda bisa berkunjung ke Toko Buku Gunung Agung. Anda dapat membeli beragam jenis buku, baik lokal maupun impor. Semua tersedia!
Pilihan hiburan lainnya adalah Cinema XXI di lantai lima. Anda bisa menonton film-film box office terbaru bersama keluarga dan sahabat dengan ditemani popcorn dan soda. Seru sekali kan?
Fasilitas di Plaza Surabaya
Untuk mengakomodasi ratusan, bahkan ribuan, pengunjung setiap harinya, tentu Plaza Surabaya memberikan fasilitas-fasilitas umum yang lengkap, diantaranya yaitu ada:
- Tempat parkir
- Vallet parking
- Pick up point
- ATM center
- Pusat informasi
- Pendingin ruangan
- Lift & Eskalator
- Taman bermain
- Restoran
Agar perjalanan lebih berkesan dan lengkap, Anda juga bisa mengambil paket wisata Surabaya pada Salsa Wisata. Paket ini sudah termasuk kunjungan ke beberapa destinasi wisata di Surabaya.
Jadi, cocok sekali untuk mengisi agenda liburan Anda bersama keluarga atau para sahabat!