Memilih museum sebagai destinasi liburan adalah pilihan yang tepat dan bisa menjadi prioritas ketika jenuh dengan wisata yang itu-itu saja. Jakarta sendiri memiliki banyak museum yang sangat menarik untuk dikunjungi. Salah satunya adalah Art:1 New Museum.
Museum yang dikenal dengan sebutan Galeri Mon Decor ini sudah puluhan tahun eksis dan hingga kini masih ramai didatangi.
Apalagi setelah dibuka cabang baru yang berupa sebuah galeri seni; jumlah pengunjung yang datang semakin melonjak.
Isi museum yang berupa ratusan karya seni dari berbagai belahan dunia menjadi alasan banyak pengunjung yang antusias untuk datang dan menyaksikan mahakarya seni yang luar biasa tersebut.
Anda pun sangat penasaran bukan tentang museum ini dan hal menarik apa saja yang ada di dalamnya? Ikuti ulasan selengkapnya di bawah ini.
Sekilas Tentang Art:1 New Museum
Art:1 New Museum adalah sebuah bangunan museum di Jakarta yang dibangun pada tahun 1983. Kurang lebih selama 30 tahun, museum ini bertahan dan terus berperan sebagai sarana edukasi seni yang efektif.
Museum ini cocok untuk semua kalangan wisatawan, termasuk anak-anak. Melalui museum ini, akan banyak generasi muda, khususnya anak-anak, yang tertarik dengan dunia seni.
Meski bukan kategori tempat wisata di Jakarta untuk anak, adalah sebuah keputusan yang tepat bagi Anda untuk mengajak buah hati Anda ke tempat ini.
Museum ini menampilkan aneka koleksi karya seni original seniman-seniman Indonesia. Koleksi karya ini terdiri dari kategori karya seni kontemporer dan modern.
Selain menyimpan berbagai koleksi, museum ini juga membuka pelayanan restorasi karya seni. Dan hebatnya lagi, museum besar di Jakarta ini juga menjadi lokasi penilaian dan konservasi karya seni.
Karena hal di atas, museum ini mendapat label The Best Gallery of the Year Award pada tahun 2010 lalu.
Tak hanya itu saja, museum ini juga pernah menyandang status sebagai galeri paling favorit di penyelenggaraan Amica Indonesia Award.
Setahun kemudian, tepatnya di tahun 2011, pihak museum mendesain sebuah galeri seni lalu menjadikannya sebagai museum pribadi.
Hal menarik lainnya adalah keputusan relokasi karya seni ke ruang pameran yang lebih besar lagi di Daerah Kemayoran.
Museum seluas 4.000 meter persegi ini kini menjadi pusat seni terbesar dengan kualitas pelayanan terbaik. Jadi, Anda tak salah pilih tempat liburan yang berkelas ini.
Bertambah satu lagi referensi untuk agenda museum tour yang akan datang selain museum tour ke Museum Nasional Indonesia.
Daya Tarik Art:1 New Museum
Selama museum tour, Anda akan menemui banyak hal menarik di sini. Salah satunya adalah ruang pameran yang megah.
Ruang pameran ini sering menjadi lokasi pameran seni besar seperti Art Stage Jakarta 2017.
Bukan hanya itu saja, ruangan ini pernah menjadi saksi bisu hebatnya karya-karya seni yang dipamerkan di ajang pameran AGSI POP UP FAIR 2017.
Masih di ruang pameran ini juga, ruangan besar ini terbagi menjadi dua zona, yaitu ruang pameran permanen dan ruang pameran sementara.
Saat Anda melangkahkan kaki ke ruang pameran permanen, Anda akan disambut dengan beberapa koleksi seni yang dipajang.
Sebut saja beberapa karya seni lukisan dari para seniman terkenal Indonesia seperti Astari, Nasirun, Julnaidi, dll.
Sementara itu di zona ruang pameran sementara, karya-karya seni yang dipamerkan hanya akan dipajang dalam kurun waktu tertentu saja.
Salah satu seniman luar yang mana karyanya pernah mengisi ruangan ini adalah Osamu Watanabe.
Beliau sangat terkenal dengan karya lukisannya yang bertemakan Museum Cake.
Beberapa kali museum ini juga pernah menyelenggarakan acara selain pameran tapi masih ada kaitanya dengan seni.
Contoh acaranya antara lain Holiday Music, Movie Screening, dan Painting Class yang tidak akan dijumpai di Museum Indonesia TMII.
Fasilitas Art:1 New Museum
Salah satu fasilitas utama yang dimiliki oleh museum ini adalah fasilitas laboratorium konservasi.
Di laboratorium ini, karya-karya seni akan mendapatkan perawatan dan treatment khusus agar tidak rusak dan tetap awet.
Fungsi lain dari laboratorium ini adalah untuk memperbaiki karya seni yang tadinya rusak agar menjadi lebih baik seperti tampilan semula.
Karena tempat ini bukanlah tempat rekreasi, Anda tidak akan menjumpai fasilitas-fasilitas yang umumnya ada di objek wisata publik. Misalnya foodcourt atau kantin dengan aneka pilihan makanan khas Jakarta yang lezat.
Kami juga tidak mendapat informasi akan ketersediaan fasilitas mushola di dalam area museum ini.
Untuk fasilitas tempat parkir, museum ini memiliki area parkir dengan lahan yang luas sehingga bisa untuk menampung mobil dan sepeda motor.
Fasilitas ini juga berpenjaga, jadi pengunjung tak perlu khawatir akan keamanan kendaraan Anda.
Terkadang ada museum-museum tertentu yang juga menyediakan merchandise corner khusus untuk menjual berbagai produk merchandise kepada pengunjung. Tapi tidak dengan museum ini. Tidak ada merchandise atau produk apapun yang bisa Anda beli di sini.
Jadi, jika Anda harus membeli oleh-oleh untuk sahabat atau keluarga di rumah, Anda bisa membelinya di sentra oleh-oleh khas Jakarta terdekat.
Harga Tiket Masuk Art:1 New Museum
Untuk harga tiket masuk ke museum art Indonesia ini memang terbilang cukup mahal. Tapi, harga tiket yang cukup mahal ini akan sepadan dengan kepuasan yang Anda dapatkan.
Harga tiket masuk yang berlaku ini berbeda untuk pengunjung umum dan mahasiswa. Berikut info HTM terbarunya:
Retribusi | Tarif |
---|---|
Tiket Masuk | Rp75.000,00 (Umum)
Rp50.000,00 (Mahasiswa) |
Pengunjung juga dapat menyewa gedung di museum ini untuk suatu acara pribadi atau organisasi. Misal untuk acara ulang tahun, fashion show, gala dinner, dll. Kuota maksimal ruangan hanya 100 orang saja.
Lokasi dan Rute Menuju Art:1 New Museum
Museum ini terletak di alamat Jalan Rajawali Selatan Raya No.3, RT 04, RW 06, Gunung Sahari Utara, Sawah Besar, Jakarta Pusat.
Lokasi museum ini sangat strategis dan dapat Anda jangkau dengan mobil atau transportasi umum. Area lokasi ini juga terkenal dengan pusat kuliner yang sayang jika lewatkan.
Misal kawasan wisata kuliner Pecenongan yang boleh Anda jadikan target pusat wisata kuliner Jakarta terdekat usai mengunjungi museum.
Apabila Anda menggunakan mobil pribadi, sebaiknya pilih rute termudah, yaitu melewati Jalan Gn. Sahari dengan rata-rata waktu tempuh 30 menit. Museum ini tepat berada di tepi jalan.
Bagi Anda yang menggunakan paket rental mobil Alphard di Jakarta Pusat dari Salsa Wisata, beritahu driver untuk menuju lokasi tersebut.
Jam Operasional Art:1 New Museum
Jika Anda tertarik untuk melakukan museum tour di sini, pastikan cek dulu jam operasionalnya. Menurut info yang kami dapat dari Facebook resmi museum, museum ini buka dari Selasa sampai Minggu. Senin tutup.
Untuk Selasa hingga Sabtu, jam operasionalnya dari jam 10.00 sampai jam 18.00 WIB. Sementara untuk hari Minggu, museum ini hanya buka dari jam 10.00 sampai jam 16.00 WIB.
Silahkan Anda pilih jadwal yang paling nyaman untuk Anda. Baik hari kerja maupun hari libur akhir pekan, museum ini nyaman dikunjungi kapan saja.
Bagi sebagian besar orang, Minggu mungkin akan menjadi hari kunjungan yang tepat karena bisa sekaligus mengunjungi tempat wisata terdekat. Bagaimana dengan Anda, apakah memiliki pemikiran yang sama?
Museum ini akan menjadi opsi kegiatan museum tour yang tepat untuk liburan akhir pekan ini. Ajak kawan Anda yang cinta akan karya seni dan nikmati vibe berada di tengah-tengah karya seni fantastis.
Dapatkan pengalaman museum tour terbaik Anda bersama kami, Salsa Wisata Tour Organizer. Dengan paket wisata Jakarta city tour kami, liburan akan terasa lebih asik dan nyaman serta praktis. Termasuk wisata museum tour di Art:1 New Museum ini.