Banyumala Waterfall adalah salah satu air terjun terindah di Bali yang masih tersembunyi dari keramaian wisatawan. Air terjun ini memiliki pesona alam yang luar biasa dengan air yang mengalir ke kolam alami yang jernih.

Bali waterfall ini cocok untuk Anda yang ingin menikmati suasana damai di tengah hutan tropis Bali. Suasananya yang dihadirkan sebelas dua belas dengan suasana di sejumlah wisata air terjun Kaliurang Jogja yang tersembunyi.

Sekilas tentang Banyumala Waterfall

banyumala waterfall reviews

Nama Banyumala Waterfall ini berasal dari kata “banyu” yang berarti air dan “mala” yang berarti kotor atau keruh. Namun, jangan salah sangka, air terjun ini justru memiliki air yang sangat jernih dan bersih.

Mengapa dinamakan demikian, mungkin karena air terjun ini sering kali berubah warna menjadi kecoklatan saat musim hujan akibat material pasir dan lumpur yang terbawa oleh aliran.

Air terjun ini sendiri juga terkenal sebagai air terjun kembar atau lebih populer dengan sebutan Banyumala Twin Waterfall Bali karena memiliki dua aliran air utama yang berdampingan.

Berdasarkan ketinggian air terjun, tampaknya air terjun ini menjadi pesaing utama dari Sekumpul Waterfall Bali yang ketinggiannya juga lebih dari 20 meter. Sekedar info, air terjun di Buleleng ini memiliki tinggi sekitar 35 meter.

Lokasi Banyumala Waterfall

Lokasi Banyumala Waterfall terletak di Desa Wanagiri, Kec. Sukasada, Kab. Buleleng, Bali. Alamat tersebut cukup jauh dari Kuta, yaitu sekitar 2 jam dengan kendaraan.

Rute yang bisa Anda pilih bila berangkat dari Kuta adalah via Jalan Mahendradatta atau bisa juga via jalur Bypass Ngurah Rai. Anda bisa menggunakan Google Maps untuk menemukan lokasi air terjun ini dengan mudah.

Alternatif terbaik lainnya untuk bisa tiba di lokasi air terjun dengan mudah yaitu dengan menyewa kendaraan lengkap dengan sopirnya. Salsa Wisata, salah satu penyedia jasa rental mobil berpengalaman di Bali, siap membantu.

Ada banyak rekomendasi pilihan paket rental mobil yang cocok untuk keperluan perjalanan wisata. Salah satunya adalah paket rental mobil Innova Reborn Bali dengan tarif lebih murah.

Jam Buka Banyumala Waterfall

Wisata air terjun ini dapat wisatawan kunjungi setiap hari, termasuk saat hari libur nasional atau tanggal merah. Jam buka Banyumala Waterfall ini tetap, baik hari libur maupun hari biasa.

Objek wisata alam ini mulai buka dari pagi, tepatnya dari pukul 08.00 hingga 18.00 WITA setiap harinya. Anda dan wisatawan lainnya dapat berkunjung kapan saja asal sesuai dengan jam operasional yang berlaku.

Namun ada waktu terbaik untuk mendatangi wisata air terjun ini, yaitu saat cuaca sedang cerah. Sebaliknya, tidak disarankan untuk berkunjung saat musim hujan karena trek sekitar air terjun akan lebih licin.

Ada baiknya pula untuk hindari waktu berkunjung di sore hari karena kondisi lebih gelap. Akan jauh lebih menyenangkan rasanya bila Anda manfaatkan waktu sore Anda untuk jelajah tempat nongkrong di Kuta Bali malam hari.

Harga Tiket Masuk Banyumala Waterfall

Untuk bisa menikmati keindahan air terjun ini secara langsung, bukan dari foto, Anda harus membayar tiket masuk dengan harga tiket masuk yang tergolong cukup terjangkau.

Tiket ini di luar biaya-biaya lainnya, seperti biaya parkir kendaraan, biaya guide untuk wisata jungle trekking, dan lain sebagainya. Namun biaya asuransi dan biaya pemeliharaan lingkungan sudah masuk di dalamnya.

Berikut info harga tiket masuk Banyumala Waterfall yang terkini:

Retribusi Tarif
Tiket Masuk – Turis Domestik Rp20.000,00 per orang
Tiket Masuk – Turis Asing Rp30.000,00 per orang
Parkir Sepeda Motor Rp2.000,00 per sepeda motor
Parkir Mobil Rp5.000,00 per mobil

Jika Anda bandingkan dengan pesona alam yang Anda saksikan, tentu tak sebanding dengan harga tiket yang cukup murah ini. Tak heran jika wisata air terjun ini tak pernah sepi dari pengunjung.

Ada kemungkinan, seiring tenarnya tempat ini, akan ada pengembangan-pengembangan fasilitas pendukung yang memadai. Seperti beach club di Bali yang hits yang sebagian besar dibangun di dekat tempat wisata hits.

Daya Tarik Wisata Banyumala Waterfall

Untuk soal reviews daya tarik, rasanya tak perlu Anda ragukan lagi. Anda dan pengunjung lainnya tentu akan menemukan banyak sekali daya tarik dari tempat ini.

Tak sekedar view alam sekitar yang mempesona; keindahan air terjunnya sendiri sudah berhasil memikat hati para wisatawan. Bagaimana tidak, visualisasi air terjun plus kolam alaminya begitu memukau.banyumala waterfall trekking

Kemudian dukungan keasrian alam sekitarnya juga menambah daya tarik tersendiri. Siapapun yang berada di sana, secara spiritual, seolah dekat sekali dengan alam, suasana yang sama juga akan Anda rasakan saat berada di wisata alam Lembang terbaru.

Itu hanya sebagian kecil saja daya tarik dari wisata air terjun ini; masih ada beberapa daya tarik lain yang sebaiknya tak boleh Anda lewatkan, seperti:

  • situs pemujaan yang sakral yang terdapat di dekat air terjun
  • kolam alami yang airnya sangat jernih, bersih, dan tentunya menyegarkan; cocok untuk Anda yang gemar berenang di alam bebas untuk sekedar hilangkan penat
  • spot foto yang pamerkan objek-objek alam yang masih sangat natural, seperti air terjun, bebatuan alam, vegetasi, dll
  • hiking atau jungle trekking dengan medan yang cukup menantang; tepatnya medan yang menanjak, menurun, dan penuh dengan bebatuan
  • kekayaan flora dan fauna yang dapat Anda saksikan secara langsung selama mengikuti waterfall tour; terdapat Bunga Edelweis, monyet, burung, kupu-kupu, dan masih banyak lainnya.

Fasilitas di Banyumala Waterfall

fasilitas jembatan di banyumala twin waterfall bali

Karena sudah cukup populer, wisata air terjun ini tentu sudah mempunyai sederet fasilitas yang lengkap dan berkualitas, dan berikut kami bagikan info daftar fasilitasnya:

  • jembatan besi berwarna merah
  • area parkir kendaraan roda dua dan roda empat yang luas dan aman
  • loket penjualan tiket sekaligus sebagai pusat informasi
  • kamar mandi dan toilet
  • kamar ganti
  • gazebo lengkap dengan kursi dan meja
  • warung wisata.

Dari ulasan saja, Anda sudah pasti sangat tertarik untuk segera mengunjunginya, bukan? Buat rencana liburan dari sekarang dan mulai buat list apa saja yang perlu Anda siapkan untuk agenda liburan nanti.

Untuk keperluan transportasi, hotel, dan tiket objek wisata, serahkan sepenuhnya kepada Salsa Wisata. Cukup dengan booking paket wisata Bali murah, Anda hanya perlu menunggu waktu pemberangkatan menuju Banyumala Waterfall.

By Categories: Destinasi, Bali

Bagikan Artikel Ini Ke: