Banyuwangi memiliki keindahan alam yang selalu menjadi destinasi wisata baik lokal maupun asing. Kali ini, ada satu destinasi yang merupakan pesona baru dan tengah viral, yakni Pantai Pancer.
Pantai ini memiliki keindahan yang menakjubkan dari pasir putihnya dan bentuknya yang seperti mangkuk besar (cekung). Pantai ini masuk kategori destinasi wisata hits di Banyuwangi yang layak untuk Anda kunjungi.
Sekilas Tentang Pantai Pancer Banyuwangi
Pantai Pancer merupakan pantai yang cantik yang berada di daerah selatan Banyuwanti tepatnya desa Pance. Ada yang menyebut pantai ini dengan nama Pantai Lampon, ada juga yang menyebutnya Pantai Mustika Pancer.
Keindahan panorama pantai telah mengundang banyak wisatawan dari luar Banyuwangi. Pasir pantainya yang landai cocok untuk Anda bersantai menikmati view sunset yang tenang bersama teman.
Tempat wisata di Jawa Timur ini juga berbatasan langsung dengan Samudera Hindia, sehingga di waktu tertentu ombaknya cocok untuk olahraga surfing. Banyak juga kapal nelayan yang bisa Anda sewa untuk berkeliling.
Daya Tarik Wisata Pantai Pancer Banyuwangi
Pantai Pancer Banyuwangi menawarkan beberapa daya tarik wisata yang mengagumkan. Sebaiknya, rencanakan perjalanan ke sini bersama dengan tujuan wisata lain di Banyuwangi. Berikut beberapa daya tarik pantai ini;
Panorama Menakjubkan
View di pantai ini memang juara. Keindahan alam antara garis pantai menyatu dengan landscape pegunungan dan Pulau Merah. Pantai juga memiliki pasir putih dengan air berwarna biru jernih.
Inilah alasan kenapa semakin banyak orang datang ke sini untuk bersantai dan menghabiskan akhir pekan. Ya, setelah sepakan bekerja, akhir pekan adalah waktu yang tepat untuk bersantai dan menikmati keindahan pantai.
Angin yang sepoi-sepoi dengan aroma khas pantai akan menyempurnakan keindahan Pantai Pancer. Sesekali, Anda pun bisa menyaksikan kapal nelayan hilir mudik ada yang pergi atau pulang membawa hasil tangkapan.
Sunset Merah di Ujung Pantai
Keindahan pantai semakin terasa ketika terjadi sunset. Sunset di pantai ini berwarna jingga hingga merah merona. Inilah alasan kenapa pulau yang menjulang tinggi di ujung pantai memiliki nama Pulau Merah.
Di bulan November dan Desember, bahkan warna merah sunset ini semakin merah. Sungguh menakjubkan, apalagi untuk para pecinta sunset. Bersantai sambil menikmati sunset, memang menyenangkan.
Anda bisa duduk sambil menikmati sajian wisata kuliner Banyuwangi dari warung dan menyaksikan detik demi detik sunset terjadi. Perlahan, langit yang tadinya cerah berubah menjadi jingga, memerah hingga semakin gelap.
Spot Foto Epik dan Instagramable
Ketika suatu objek wisata memiliki keindahan yang bisa Anda saksikan dengan mata telanjang, maka bisa menjadi spot fotografi yang epik. Wisata Pantai Pancer ini menawarkan berbagai spot fotografi yang tiada duanya.
Wisatawan bisa berfoto di pantai dengan latar bentangan garis pantai. Bisa juga foto dengan latar Pulau Merah yang menjulang lengkap dengan sunset. Bahkan, saat sedang bermain air bisa menjadi foto instagramable.
Untuk pecinta fotografi, ada cukup banyak spot foto kece yang bisa Anda pilih. Mulai dari objek di sekitar pantai, momen cantik seperti sunset atau ombak yang bergulung dan masih banyak lagi. lainnya.
Berkeliling dengan Kapal Nelayan
Untuk pengalaman yang lebih luar biasa, cobalah datangi nelayan yang ada di bibir pantai. Mintalah mereka untuk mengantarkan Anda dan teman atau keluarga berkeliling Pulau Merah dengan perahu mereka.
Mereka akan mengantarkan wisatawan dari bibir pantai sedikit ke tengah hingga sampai di dekat Pulau Merah. Kemudian mengelilingi pulau dan kembali ke pantai lagi. Ini bisa menjadi hal yang luar biasa menyenangkan.
Olahraga Surfing
Bagi wisatawan yang mencintai olahraga surfing, Pantai Pancer Banyuwangi Jawa Timur ini memiliki ombak yang layak. Bahkan, pantai ini mulai terkenal oleh komunitas pecinta surfing di Banyuwangi.
Tidak heran jika ada banyak peselancar di pantai ini. Bagi wisatawan yang tidak bisa berselancar, bisa melihat mereka yang sedang menaklukan ombak. Sesekali mereka pun terjatuh dan mencobanya lagi.
Tapi, di sini wisatawan juga bisa belajar berselancar. Jika lokasinya dekat, bisa menggunakan jasa instruktur atau sekolah surfing di dekat pantai. Dengan demikian, Anda pun bisa berlatih jika menginginkannya.
Wisata Kuliner
Rasanya memang tidak lengkap jika menikmati pantai dan seru-seruan, tapi tidak ada yang bisa Anda santap. Maka dari itu, di sini pun ada banyak warung yang menyediakan berbagai menu makanan khas Jawa Timur.
Bisa dibayangkan, menikmati secangkir kopi sambil melihat ke arah pantai, orang-orang bermain air, berselancar dan berfoto. Angin sepoi-sepoi turut membuat waktu terasa begitu lambat dan tenang.
Ini bisa jadi momen terbaik ketika berlibur ke sini. Wisatawan yang datang ke sini bisa sekaligus wisata kuliner. Harga dari setiap menu makanan dan minuman juga sangat terjangkau.
Camping atau Berkemah
Jika ingin menikmati keindahan pantai lebih lama, bisa memilih untuk berkemah. Pantai Pancer memiliki bibir pantai yang landai dan lapang. Biasanya ada beberapa wisatawan yang memilih untuk berkemah.
Mereka membawa peralatan dan perlengkapan sendiri. Tapi, untuk urusan perut, tidak perlu khawatir. Warung yang ada di sini siap untuk menawarkan makanan dan minuman.
Tapi, biar lebih seru bisa juga membawa beberapa bekal untuk Anda masak sendiri bersama teman atau keluarga. Malam hari adalah momen yang spesial untuk bakar jagung, masak mie instan dan lainnya.
Fasilitas di Kawasan Pantai Pancer Banyuwangi
Pihak pengelola telah menyediakan berbagai fasilitas pendukung untuk membuat wisatawan semakin nyaman. Beberapa fasilitas umum seperti mushola, kamar mandi, lahan parkir dan bangku santai semua tersedia.
Bahkan fasilitas seperti kantin, tempat sewa alat snorkeling dan kapal, hingga penginapan juga bisa Anda dapatkan. Dengan begitu kunjungan Anda ke pantai ini bisa sangat nyaman dan tentunya menyenangkan.
Jika berniat untuk datang bersama rombongan juga tidak masalah, Anda bisa gunakan layanan sewa hiace Banyuwangi murah yang ada. Lahan parkir di kawasan wisata ini cukup untuk wisatawan rombongan besar.
Harga Tiket Masuk Pantai Pancer Banyuwangi
Tiket masuk Pantai Pancer cukup terjangkau, karena hanya sekitar Rp10.000,00. Tapi, biaya tersebut tidak termasuk dengan biaya parkir, begitu juga saat ingin menyewa perahu jika ingin berkeliling.
Retribusi | Tarif |
---|---|
Tiket Masuk | Rp10.000,00 per orang |
Sewa Perahu | Rp20.000,00 per orang |
Parkir Mobil | Rp2.000,00 |
Column 1 Value 4 | Rp5.000,00 |
Dengan biaya masuknya yang hanya Rp10.000,00 Anda bisa membeli lebih banyak oleh-oleh khas Jawa Timur yang Anda inginkan. Apalagi di sekitar lokasi pantai ini ada banyak toko serta pedagang yang menjual souvenir menarik.
Rute Menuju Lokasi Pantai Pancer Banyuwangi
Lokasi Pantai Pancer berada di Dusun Pancer, Desa Sumberagung, Kecamatan Pesanggaran, Banyuwangi selatan. Jarak dari Alun-Alun Kota Banyuwangi sekitar 74 km atau 2 jam lebih perjalanan.
Rutenya, dari alun-alun arahkan kendaraan ke Jl. Banyuwangi. Lurus terus ikuti jalan sampai di Jln. Raya Srono. Kemudian, sampai di Patung Macan Jajag, ambil ke kiri ke Jln. Juanda.
Dari situ, bisa ikuti Google Map atau arahkan saja ke Pasar Pesangagaran. Jika sudah sampai pasar ini, bisa ikut plang via Balai Desa Pesanggaran atau Polsek Pesanggaran. Tinggal ikuti jalan dan sampai.
Jam Buka Pantai Pancer Banyuwangi
Pantai Pancer buka selama 24 jadi Anda bisa datang kapan saja dan jam berapa saja. Tapi, sebaiknya datang di pagi hari agar bisa menikmati pantai lebih lama atau saat sore menjelang sunset berlangsung.
Kunjungi juga beragam destinasi apik dan asyik di Banyuwangi bersama biro perjalanan seperti Salsa Wisata. Salsa Wisata dapat menjadi partner terbaik perjalanan wisata selama di Banyuwangi termasuk saat berkunjung ke Pantai Pancer.
Anda hanya perlu memilih paket liburan ke Banyuwangi yang bisa Anda kustom sesuai budget dan keinginan. Jadi tunggu apalagi, hubungi kami sekarang dan nikmati liburan paling berkesan yang pernah Anda rasakan.