Pesona wisata alam Jogja memang tidak akan pernah habis untuk Anda jelajahi apalagi di Gunung Kidul. Kabupaten ini menyimpan berbagai keindahan alam tersembunyi, salah satunya adalah Pantai Widodaren.
Sebagian orang menyebut pantai ini dengan nama Pantai Midodaren yang menawarkan panorama menawan pasir putih dan air laut jernih kebiruan. Pantai ini tergolong hidden gems yang masih sepi pengunjung.
Sekilas Tentang Pantai Widodaren
Pantai Widodaren merupakan salah satu pantai eksotis yang memiliki keindahan menakjubkan di Jogja. Suasananya pun masih sangat sepi sehingga sering mendapat sebutan sebagai hidden gem dari para pengunjung.
Nama pantainya sendiri berasal dari kata midodari atau widodari yang berarti bidadari. Sehingga wajar jika banyak pengunjung menghabiskan waktu di sini dengan camping untuk menikmati pemandangan dan suasana pantai yang indah.
Pantai ini memiliki tebing yang tinggi dan batu karang di bagian bawah. Tapi, keindahan view dari lokasi camping patut Anda acungi jempol. Hanya saja, medan untuk bisa sampai ke pantai ini tidaklah mudah.
Ya, dari lokasi parkir ke pantai kira-kira 1 km dan harus jalan kaki. Namun semua tantangan dan kesulitan yang Anda dapatkan akan terbayar begitu Anda sampai di tempat wisata di Jogja yang bagus satu ini.
Daya Tarik Wisata Pantai Widodaren
Bagai surga yang jatuh di Gunung Kidul, keindahan Pantai Widodaren memang sangat menawan. Semua wisatawan yang pernah datang ke sini pasti mengakui jika pantai ini masih sangat alami.
Menikmati Pemandangan Eksotik
Tempat wisata hits Gunung Kidul ini menawarkan perpaduan warna sempurna antara langit biru, air laut kebiruan, hijau pepohonan dan pasir putihnya. Wajar jika Anda akan takjub ketika pertama kali melihatnya.
Lokasinya yang tersembunyi dan medan ke pantai yang berat, membuat pantai ini tidak terlalu ramai. Tapi justru itu daya tariknya. Pantai ini seperti private beach dengan segala keindahannya.
Karena pengunjungnya tidak terlalu banyak, alam di pantai masih terjaga dengan sangat baik. Eksotisnya bisa Anda saksikan dari setiap jengkal pantai ini. Keindahannya memang sangat memukau.
Bermain Pasir dan Air
Selain pemandangannya, Pantai Widodaren juga memiliki pasir putih bersih khas pantai Gunung Kidul. Sehingga Anda bisa bermain di bibir pantai. Apalagi saat pagi dan siang hari ombak cenderung kecil.
Berbeda dengan sore atau malam hari, ombak cukup tinggi bahkan dapat merencam kawasan pantai. Oleh sebab itu, jika berniat bermain di bibir pantai datanglah di pagi hari.
Untuk berenang, sebaiknya tetap di pinggir dan tidak terlalu jauh dari bibir pantai. Selain karena ombak, juga tidak ada penjaga pantai di sini. Sehingga sebaiknya bermain air hanya di bibir pantai.
Satu lagi, ini bukanlah pantai ramah anak sehingga sebaiknya untuk tidak mengajak anak-anak ke pantai ini. Jalan menuju Pantai Widodaren cukup berat dan melelahkan sehingga tidak cocok untuk anak.
Sebagai gantinya, Anda bisa mengajak mereka ke tempat wisata pantai di Gunung Kidul lainnya. Ada cukup banyak pantai yang cocok untuk anak-anak seperti Pantai Wediombo, Krakal atau Kukup.
Berkemah
Bagi pecinta kegiatan camping atau berkemah, maka objek wisata pantai ini juga menawarkan camping ground untuk wisatawan. Untuk lokasi camping sendiri berada di atas bukit, masih di kawasan pantai.
Ya, camping Pantai Widodaren tidak boleh di depan pantai karena potensi ombak dan air yang bisa meluap hingga ke bibir pantai. Sedangkan dari atas ini lebih aman dan Anda bisa menyaksikan keindahan pantai dari atas.
Bukit karang dengan hamparan rumput hijau di dekat pantai memang cocok untuk camping. Dari camping ground ke pantai jaraknya lumayan, karena wisatawan harus turun melalui ladang jagung.
Setelah itu terdapat tangga kayu yang berguna untuk turun ke bibir pantai. Jadi, sebaiknya hati-hati terlebih lagi saat musim hujan atau angin pantai sedang bertiup sangat kencang.
Menyaksikan Keindahan Matahari Terbit
Salah satu pemandangan indah dan menakjubkan dari Pantai Widodaren ini adalah view sunrise di pagi hari. Menyaksikan detik-detik matahari terbit ini sangat menyenangkan.
Langit gelap perlahan memudar tersapu hangatnya cahaya matahari. Detik demi detik, warna keemasan matahari mulai menyeruak menyinari area pantai. Pemandangan sunrise ini memang indah tiada tara.
Untuk mengabadikan momen tersebut, siapkan kamera baik untuk merekam terbitnya matahari atau sekedar berfoto. Semua ini bisa Anda rasakan ketika memilih berkemah di pantai cantik ini.
Matahari Terbenam yang Syahdu
Ada matahari terbit, ada juga matahari terbenam. Ya, pantai yang masuk kategori hidden gem ini juga menawarkan daya tarik berupa pemandangan sunset atau matahari terbenam yang sangat mempesona.
Jika Anda berkemah, maka tidak perlu pindah posisi cukup keluar dari tenda dan lihatlah kemerahan di sebelah barat. Suasana saat terjadi sunset ini begitu syahdu dan dramatis. View-nya benar-benar instagramable.
Bagi penikmat senja, sunset Pantai Widodaren ini luar biasa menakjubkan. Perlahan saat matahari mulai terbenam menyisakan warna jingga yang merona. Abadikan momen dengan berfoto siluet saat terjadi sunset.
Fasilitas di Kawasan Wisata Pantai Widodaren
Pihak pengelola telah menyediakan fasilitas untuk wisatawan. Beberapa fasilitas yang ada seperti area parkir, toilet dan tentu saja warung. Warung ini menyediakan wisata kuliner Gunung Kidul.
Kuliner di warung ini bisa nasi ayam, mie instant, soto dan banyak lagi, begitu juga minumnya. Warung-warung ini juga menyediakan tempat sholat untuk wisatawan mengingat belum ada mushola di pantai ini.
Harga Tiket Masuk Pantai Widodaren
Tiket masuk Pantai Widodaren sangat murah hanya sekitar Rp5.000,00 dan Anda akan membayarnya ketika memasuki kawasan pantai. Jika Anda datang dari arah Yogyakarta, nanti ketika masuk kawasan pantai ada petugas retribusi.
Retribusi | Tarif |
---|---|
Tiket Masuk | Rp5.000,00 |
Parkir Motor | Rp3.000,00 |
Parkir Mobil | Rp5.000,00 |
Harga tiket ini hanya sebagai tiket masuk, jadi Anda perlu menyiapkan budget lebih jika ingin membeli oleh-oleh khas Gunung Kidul di sini atau saat perjalanan pulang.
Lokasi Pantai Widodaren Gunung Kidul
Lokasi Pantai Widodaren berada di Desa Kanigoro, Kec. Saptosari, Kab. Gunungkidul, Yogyakarta. Anda bisa mengikuti arah dari Google Map untuk mendapatkan rute tercepat.
Bagi wisatawan yang datang dengan rombongan, maka bisa memanfaatkan jasa sewa hiace Jogja terdekat. Hanya saja karena akses jalan yang masih rusak, bus mungkin parkir di tempat yang lebih jauh.
Jam Buka Pantai Widodaren
Pantai Widodaren buka setiap hari, sehingga Anda bisa datang kapan saja termasuk ketika ingin berkemah. Hanya saja, saat weekends jumlah pengunjung lebih banyak dari hari biasa.
Tempat wisata satu ini memang menakjubkan dan cocok sebagai lokasi untuk Anda yang ingin healing santai di pantai. Berbagai aktivitas seru bisa Anda lakukan bersama teman untuk mengisi liburan.
Namun semua bisa lebih seru lagi bersama paket outbound Jogja murah dari Salsa Wisata. Dengan layanan tersebut, selain dapat seru-seruan di Pantai Widodaren, Anda juga bisa melakukan kegiatan seru lain di tempat menarik lainnya.