Sebagian besar area Kulon Progo adalah area perbukitan yang terkenal dengan sebutan perbukitan Menoreh. Ada banyak objek wisata di area perbukitan ini. Salah satunya adalah Puncak Suroloyo.

Tempat wisata ini menjadi wisata andalan masyarakat Kulon Progo. Banyak wisatawan, terutama wisatawan luar daerah yang kerap berkunjung ke sini karena penasaran dengan daya tarik yang ada di tempat ini.

Contohnya seperti meneropong Candi Borobudur dari puncak tertinggi bukit. Hal ini bisa menjadi cara baru menikmati keindahan Borobudur yang menarik dan tidak biasa.

Sekilas Tentang Puncak Suroloyo

Suroloyo adalah salah satu bukit dari rangkaian bukit Menoreh yang memiliki puncak tertinggi. Dengan ketinggian 1.019 mdpl, puncak ini menjadi spot paling ideal untuk menyaksikan keindahan alam yang ada di sekitarnya.

Masih di lokasi yang sama, Anda juga dapat melihat puncak-puncak tertinggi Menoreh lainnya seperti Ayam Ayam, Kunir, dan juga Gunung Trajumas.

Ada juga dua puncak bukit terdekat, yaitu Puncak Sariloyo dan Gunung Kendil yang juga sangat cantik dan hijau.

Sementara itu dari segi letak, puncak ini sebenarnya berbatasan langsung dengan Kabupaten Magelang. Bahkan bisa terlihat bahwa sebagian besar area Suroloyo ini masuk dalam kawasan Kabupaten Magelang.

Harga Tiket Masuk Puncak Suroloyo

puncak suroloyo magelang

Tempat wisata Magelang dan sekitarnya, termasuk tempat ini, memang identik dengan label wisata murah tapi berkelas.

Untuk memasuki kawasan bukit Suroloyo ini saja, Anda hanya perlu menyiapkan uang pecahan kecil saja karena harga tiketnya sangat murah.

Khusus wisatawan yang menggunakan kendaraan pribadi, mereka wajib membayar retribusi parkir yang besarannya juga tidak memberatkan.

Agar Anda tak penasaran dengan harga tiket dan biaya parkir kendaraan di tempat wisata ini, berikut kami cantumkan informasinya:

Retribusi Tarif
Tiket Masuk Rp5.000,00/ orang
Parkir Motor Rp2.000,00/ unit
Parkir Mobil Rp5.000,00/ unit

Harga tiket di atas hanya berlaku untuk hari biasa (Senin-Jumat), sedang untuk hari libur nasional dan akhir pekan (Sabtu-Minggu), ada kecenderungan harga tiket naik.

Hanya saja kenaikan tarif tiket ini tidak dapat kami informasikan karena kami sendiri belum mendapatkan informasi dari pihak pengelola. Namun yang jelas, kenaikan harga tiket yang diberlakukan tidaklah besar.

Daya Tarik Puncak Suroloyo

wisata puncak suroloyo

Banyak sekali daya tarik yang kini menjadi atraksi wisata di lokasi wisata ini. Dan berikut beberapa daftar dan ulasan singkatnya:

View Candi Borobudur dan ‘Pagar’ Gunung-Gunung

Dengan ketinggian lebih dari 1.000 mdpl, tempat ini tentu saja jadi incaran para wisatawan yang ingin melihat pesona alam Jogja dan Magelang.

Di puncak ini, keseluruhan visualisasi Candi Borobudur dapat Anda lihat. Situs sejarah ini akan terlihat semakin cantik dengan adanya efek awan yang menyelimuti beberapa bagian candi.

Tiga Pendopo

Setibanya di puncak, tiga pendopo siap menyambut Anda. Letak ketiga pendopo ini ada di titik lokasi yang berbeda. Ada pendopo yang terletak di paling bawah. Pendopo ini terkenal dengan nama Pendopo Suroloyo.

Naik sedikit ada Pendopo Sariloyo dan di puncak tertinggi terdapat satu buah pendopo lain yang bernama Pendopo Pertapaan Kaendran.

Sunrise & Sunset Point Views

Jika Dieng punya Bukit Sikunir, Menoreh punya Suroloyo dengan kesempurnaan sunrise & sunset point views-nya.

Dari area puncak ini, akan jauh lebih mudah untuk menyaksikan mentari terbit atau mentari terbenam di balik Merapi.

Kabut Penyebab Efek Visual Smokey

Jika sebagian besar orang tidak mengharapkan adanya kehadiran kabut, berbeda kondisinya jika Anda sedang ada di puncak ini. Kondisi area bukit yang berkabut justru menambah nilai estetik di spot-spot tertentu.

Akan tetapi dengan catatan kabut tersebut merupakan kabut tipis, bukan kabut tebal yang dapat menutupi segala jenis objek.

Situs Patung Bathara Guru

Lokasi ini menjadi tempat situs patung Bathara Guru yang suci dan sakral.  Semua wisatawan yang datang ke sini wajib menghormati kepercayaan warga setempat.

Figur Bathara Guru sendiri merupakan jelmaan Dewi Siwa dalam agama Hindu. Keberadaan patung suci ini membuat puncak di Bukit Menoreh jadi pusat ziarah bagi beberapa pengunjung.

Napak Tilas Sultan Agung

Konon tempat ini menyumbang cukup banyak cerita mitos yang lantas menjadi daya tarik tersendiri bagi penyuka cerita mistis.

Salah satu mitos yang paling terkenal adalah bahwa puncak ini merupakan salah satu petilasan tokoh ternama, yaitu Sultan Agung Hanyokrokusumo.

Selain itu, ada juga cerita mitos lain yang beredar, yaitu bahwa tempat ini merupakan rumah dari 4 tokoh Punokawan. Keempat tokoh dalam pewayangan ini adalah simbol dari keempat penjuru bumi (pancering bumi).

Kopi Suroloyo

Untuk Anda para pecinta kopi, datang dan cicipi kopi asli Suroloyo. Kopi Suroloyo adalah produk olahan kopi hasil bumi asli dari para petani kopi di sini.

Terdapat dua jenis produk Kopi Suroloyo, yaitu Arabika dan Robusta. Nikmati tiap tegukan kopi ini sembari memandangi keindahan alam sekitar puncak.

Tidak ada salahnya untuk melarisi dagangan kelompok petani kopi dengan membeli produk sebagai buah tangan untuk sahabat pecinta Anda. Jangan lupa juga untuk membeli oleh-oleh khas Jogja yang tersedia sebagai pelengkapnya.

Fasilitas di Puncak Suroloyo

Sederet fasilitas yang memadai akan mudah sekali Anda temui di sini. Salah satu diantaranya adalah kamar mandi plus toilet. Fasilitas lainnya adalah tempat parkir yang luas lengkap dengan petugas parkir.

Anda lapar atau haus? Di sekitar puncak, ada beberapa warung yang siap menyajikan makanan dan minuman yang Anda pesan.

Meski letaknya di Kulon Progo, ada beberapa menu yang ditawarkan adalah menu makanan khas Magelang. Jika Anda ingin menginap, Anda tinggal memilih penginapan yang ada di sekitar Suroloyo. Kebanyakan penginapan di sini adalah villa.

Lokasi & Rute Menuju Puncak Suroloyo

lokasi puncak suroloyo

Untuk tiba di wisata alam ini, Anda harus menuju ke alamat ini: Dusun Keceme, Onggosoro, Giritengah, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Kulon Progo.

Rute paling mudah bisa Anda coba dari Jogja, tepatnya dimulai dari Malioboro lalu ke Jalan Wates dan Ring Road Barat.

Setelah itu belok kiri ke arah Jalan Godean. Kemudian belok kanan dengan tujuan Jalan Purboyo Ngentak dan lanjut lagi ke Jalan Dekso.

Selanjutnya, dari Jalan Dekso, silahkan belok kiri ke Jalan Kepiton dan Jalan Samigaluh Boro. Tak jauh dari Jalan Samigaluh Boro ini Anda akan sampai di Suroloyo.

Total durasi yang harus Anda tempuh adalah sekitar 1 jam. Tentunya waktu tempuh ini terbilang cukup lama dan pastinya akan melelahkan jika Anda berkendara sendiri.

Alternatif terbaik agar tak begitu lelah dalam perjalanan adalah dengan memanfaatkan layanan Salsa Wisata. Anda dapat memilih paket sewa mobil yang kiranya matching dengan kebutuhan transportasi Anda.

Paket sewa Hiace Premio Jogja, misalnya, akan sangat cocok untuk acara touring dengan rombongan belasan orang.

Jam Operasional Puncak Suroloyo

Wisata puncak ini buka setiap hari selama 24 jam. Tempat ini juga tetap buka meski libur nasional. Jadi, Anda pun tetap bisa datang dan liburan di sini saat libur tanggal merah.

Puncak Suroloyo hanya satu referensi destinasi liburan murah dengan atraksi wisata yang menarik. Mengintip keindahan Borobudur dari atas, Kopi Suroloyo, dan Patung Bathara Guru hanya sebagian kecil daya tarik yang dapat Anda saksikan di sini.

Bagaimana, sudah mulai tertarik untuk menjadikan tempat wisata ini sebagai goal liburan selanjutnya? Kami, Salsa Wisata siap membantu Anda yang ingin berkunjung.

Dengan berbagai paket liburan yang tersedia, silahkan pilih satu yang paling cocok dengan budget dan preferensi Anda. Segala kebutuhan liburan Anda bisa terpenuhi tanpa harus repot urus sana sini.

By Categories: Destinasi, Jogja

Bagikan Artikel Ini Ke: