Pusat wisata kuliner Rooftop Lippo Jogja hanyalah salah satu keunikan dari Kota Jogja. Ini merupakan sebuah tempat wisata kuliner Jogja kekinian yang berada di bagian rooftop sebuah mall di Jogja.
Lantas, kira-kira menu apa saja yang ditawarkan dan ada gerai, resto, atau kedai apa saja yang mengisi area wisata kuliner ini? Anda akan mengetahuinya dengan menyimak ulasan berikut ini.
Sekilas Tentang Rooftop Lippo Jogja
Rooftop Lippo Jogja adalah kawasan pusat wisata kuliner hits di Jogja. Jadi, sesuai dengan namanya, keseluruhan areanya berada di atap tertinggi atau rooftop salah satu mall di Jogja yang bagus. Tepatnya Lippo Plaza Jogja.
Tempat ini sangat populer sebagai tempat nongkrong sehingga kebanyakan pengunjungnya memang dari kalangan anak muda. Para anak muda ini biasanya memburu jajanan kekinian yang dijual di sini.
Selain jajanan, ada juga aneka pilihan makanan berat dan juga minuman, baik makanan lokal maupun makanan yang terinspirasi dari negara-negara luar. Tempat makannya juga cukup banyak.
Misal ada yang berupa kios atau gerai, dan bahkan ada yang berupa tempat makan Joglo yang bernama Seven Sky Jogja. Dan yang paling dinantikan dari tempat ini adalah sunset yang bisa disaksikan dari ketinggian mall.
Lokasi Rooftop Lippo Jogja
Lokasi Rooftop Lippo Jogja berada di Lippo Plaza Jogja, P6, Jalan Laksda Adisucipto, Demangan, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Tempatnya sangat strategis jadi mudah diakses dengan transportasi umum atau kendaraan pribadi. Untuk wisatawan yang kebetulan sedang liburan di Jogja, boleh sesekali mampir ke area kuliner ini.
Agar praktis dan mudah, Anda dapat manfaatkan jasa rental mobil Innova Zenix Jogja harga bersahabat yang ditawarkan oleh Salsa Wisata. Supir Salsa Wisata akan siap antarkan ke lokasi.
Untuk tiba di lokasi, Anda bisa melewati Jalan Munggur atau Jalan Doktor Sutomo selama 15 menit. Selama di perjalanan, Anda tak perlu sering mengecek Google Maps karena supir Salsa Wisata sudah sangat hafal dengan rute tersebut.
Jam Buka Rooftop Lippo Jogja
Jika Anda tertarik untuk mengunjungi pusat wisata kuliner ini, Anda harus mengetahui jam operasional terlebih dahulu. Ada perbedaan jam buka untuk hari biasa dan akhir pekan, dan berikut info jam buka Rooftop Lippo Jogja:
Jadwal Operasional | Jam Operasional |
---|---|
Senin-Jumat | 15.00-22.00 WIB |
Sabtu-Minggu | 15.00-00.00 WIB |
Menu Favorit di Rooftop Lippo Jogja
Terdapat banyak menu makanan menarik yang bisa Anda temukan di berbagai kios makanan di area wisata kuliner ini. Mulai dari makanan khas Indonesia, terutama makanan khas Jogja yang enak, hingga makanan bergaya Barat.
Akan tetapi, dari sekian banyak menu yang mereka sajikan di sini, ada beberapa menu yang menjadi favorit dari para konsumennya. Salah satunya adalah Sunset Sky Pizza yang merupakan pizza signature dengan cita rasa otentik.
Harga Menu Makanan di Rooftop Lippo Jogja
Bicara soal harga menu makanan yang ada di tempat ini, tentu harganya sangat beragam karena mengingat makanan yang ada di sini sangat beragam pula. Sebagai gambaran, kami akan cantumkan harga tiap menu yang dijual di sini.
Untuk menu makanan, daftar harganya adalah sebagai berikut:
Menu Makanan | Harga |
---|---|
Nasi Goreng Ibis Style | Rp45.000,00 |
Nasi Goreng Beef Curry | Rp50.000,00 |
Mie Goreng Ibis Style | Rp45.000,00 |
Vegetarian Fried Rice | Rp45.000,00 |
Wok Fried Beef Black Pepper | Rp50.000,00 |
Wok Fried Szechuan Prawn | Rp60.000,00 |
Wok Fried Chicken Teriyaki | Rp50.000,00 |
Pad Thai | Rp50.000,00 |
Hong Kong Noodles | Rp50.000,00 |
Javanese Boiled Noodles | Rp45.000,00 |
Sunset Sky Pizza | Rp55.000,00 |
Creasy Sky Burger | Rp50.000,00 |
Twister Sandwich | Rp45.000,00 |
The Sky Lounge Sandwich | Rp50.000,00 |
Punch-Off Beef Steak Sandwich | Rp50.000,00 |
Creamy Chicken Sandwich | Rp45.000,00 |
Selain makanan, di sini juga tersedia berbagai jenis minuman yang bisa Anda pilih. Harga minuman yang paling sering menjadi pilihan konsumen adalah sebagai berikut:
Menu Minuman | Harga |
---|---|
Soda/Tonic Water | Rp25.000,00 |
Jus Buah Segar | Rp25.000,00 |
Milkshake (vanilla, coklat, strawberry, pisang, dan lain-lain) | Rp50.000,00 |
Perlu Anda ingat bahwa harga yang tertera di atas ini masih bisa berubah sewaktu-waktu. Selain itu, untuk masuk ke area wisata kuliner ini, Anda juga harus membeli tiket masuk seharga Rp5.000,00 per orangnya.
Hanya dengan modal sekian puluh ribu rupiah, Anda juga bisa belikan beberapa makanan di atas sebagai oleh-oleh untuk keluarga di rumah. Oleh-oleh kali ini spesial karena tidak dijual di toko oleh-oleh khas Jogja terdekat manapun.
Keunikan dari Rooftop Lippo Jogja
Area kuliner di rooftop ini juga memiliki keunikan tersendiri yang membedakannya dengan restoran lainnya. Dan, salah satunya adalah dekorasinya yang estetik.
Di sini, Anda bukan hanya bisa menikmati makanan yang lezat saja, tetapi Anda juga bisa menikmati suasana yang indah. Area makan di tempat ini berhiaskan lampu-lampu kecil yang estetik sehingga membuat suasana menjadi syahdu.
Selain itu, di sini Anda juga akan menemukan ada banyak spot foto menarik. Contohnya adalah spot foto berbentuk kapal terbang, dinding dengan mural, pintu, sangkar raksasa, dan balon udara seperti di The Hills Vaganza Kudus.
Karena ada beberapa spot foto instagramable tersebut, yang paling menjadi favorit para pengunjung adalah sangkar putih dan pintu. Banyak pengunjung yang berpose di kedua spot foto tersebut untuk diunggah di media sosial.
Fasilitas di Rooftop Lippo Jogja
Karena area wisata kuliner ini cukup populer, fasilitas di tempat ini juga harus lengkap dan memadai. Jadi, di sini tersedia fasilitas berikut:
- area parkir kendaraan
- toilet pria dan wanita
- mushola atau masjid
- panggung live music
- gerai-gerai makanan, minuman, dan jajanan
- spot foto instagramable
Dari segi fasilitas, sudah lengkap. Pilihan menunya juga beragam dan tiap menunya dibanderol dengan harga yang cukup mahal namun enak.
Bagi yang penasaran ingin mengunjungi Rooftop Lippo Jogja, segera wujudkan. Jangan lupa untuk booking layanan paket wisata untuk permudah kunjungan Anda ke Rooftop Lippo Jogja.