Jika Anda sedang berlibur ke Jogja, salah satu tempat yang wajib dikunjungi adalah Teras Malioboro 1 dan 2, yaitu tempat wisata sekitar Malioboro Jogja terbaru yang kini tengah ramai.

Wajar sangat ramai karena merupakan salah satu destinasi wisata belanja dan kuliner yang baru dibuka pada Januari 2022. Penasaran dengan info seputar tempat ini? Simak ulasan lengkapnya berikut ini.

Sekilas tentang Teras Malioboro 1

teras malioboro 1 dan 2

Teras Malioboro 1 adalah destinasi wisata kuliner dan belanja terbaru di kawasan pusat wisata Jalan Malioboro. Di dalamnya terdapat kios-kios yang berjajar rapi dan bersih.

Interiornya unik karena mengusung ide gaya arsitektur industrial modern. Penempatan kiosnya pun terlihat lebih teratur di mana antara kios khusus kuliner dan non-kuliner dibuat terpisah.

Pada area khusus Teras Malioboro kuliner, sudah dilengkapi dengan meja dan kursi yang seragam, sehingga sedap dipandang mata. Itulah mengapa area ini kini menjadi salah satu pusat wisata kuliner Jogja dekat Malioboro favorit.

Untuk mendukung kenyamanan para pengunjung, telah tersedia beragam fasilitas umum, seperti toilet, eskalator, lift, ATM Center, dan petugas keamanan.

Lokasi Teras Malioboro 1

Lokasi Teras Malioboro 1 berada di Jalan Margo Mulyo Nomor 16, Daerah Ngupasan, Kecamatan Gondomanan, Kota Yogyakarta, Provinsi DIY.

Tempatnya sangat strategis karena berada di pusat kota dan dekat dengan berbagai tempat wisata lainnya, seperti Keraton Yogyakarta, Benteng Vredeburg, Museum Sonobudoyo, dan Alun-Alun Utara.

Anda bisa mengakses lokasi tersebut dengan berbagai moda transportasi, seperti bus Trans Jogja, becak, andong, sepeda, sepeda motor, atau mobil HRV dari jasa rental mobil HRV Jogja Salsa Wisata.

Untuk menuju lokasi ini, Anda bisa andalkan Aplikasi Google Maps di mana pun Anda memulai perjalanan. Aplikasi navigasi online tersebut akan langsung informasikan rutenya.

Jam Buka Teras Malioboro 1

Teras Malioboro buka jam berapa? Mungkin ini adalah pertanyaan yang wajib Anda cari tahu ketika berencana mengunjungi destinasi wisata belanja ini.

Sama dengan Teras Malioboro 2, jam buka wisata Malioboro Jogja ini dari pagi hingga malam, tepatnya dari pukul 06.00 sampai dengan pukul 23.30 WIB.

Jam operasional ini bisa saja berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kondisi di lapangan. Meski begitu, dengan durasi jam operasional yang panjang, Anda dapat leluasa untuk berbelanja.

Anda juga dapat penuhi hobi kuliner Anda dengan singgah di kios atau stand makanan atau minuman favorit Anda. AJak serta sahabat atau keluarga untuk menikmati suasana malam di kawasan wisata Malioboro ini.

Harga Tiket Masuk Teras Malioboro 1

Anda tidak perlu membeli tiket masuk untuk berkunjung ke tempat ini karena memang tidak ada tiket masuk Teras Malioboro 1 yang berlaku.

Dengan kata lain, Anda dan pengunjung lainnya dapat bebas masuk ke kawasan wisata belanja dan kuliner ini secara gratis. Yang perlu Anda siapkan adalah budget khusus belanja atau kulineran di sini.

Sediakan budget yang cukup untuk berbelanja souvenir, Batik, kuliner, dan oleh-oleh khas Jogja di Malioboro. Siapkan pula energi untuk keliling puluhan kios dalam rangka memborong produk-produk terbaik Jogja.

Berkat harganya yang murah, Anda dapat membeli souvenir, oleh-oleh, Batik, dan kuliner dalam jumlah banyak untuk dibagikan kepada kerabat dan kawan.

Daya Tarik Wisata Teras Malioboro 1

teras malioboro buka jam berapa

Kawasan wisata belanja dan juga kuliner ini tak hanya menarik dari segi fasilitas yang memadai dan juga gaya arsitekturnya yang modern.

Tempat ini juga menawarkan banyak sekali aktivitas menarik, seperti:

  • belanja produk lokal yang berkualitas dan beragam, seperti produk fesyen, karya kerajinan, souvenir, dan aneka kuliner lezat dengan harga murah
  • menikmati suasana Malioboro yang khas dan menggambarkan budaya Jogja, seperti gambar keraton, candi, atau gunung
  • mendengar alunan musik keroncong, campursari, atau gamelan yang mengiringi aktivitas belanja Anda
  • melihat pemandangan Jalan Malioboro dari lantai atas gedung melalui jendela kaca yang besar
  • bersantai dan berfoto di spot-spot estetik yang gambarkan suasana hangat dan romantis ala Malioboro
  • menikmati udara segar di rooftop yang memiliki taman dan kolam ikan.

Usai puas belanja, makan, dan jalan-jalan, saatnya istirahat dengan menginap di salah satu hotel dekat Malioboro murah. Referensinya sangat banyak. Silahkan Anda pilih yang sesuai dengan budget dan preferensi.

Fasilitas di Teras Malioboro 1

teras malioboro tutup jam berapa

Kawasan wisata ini telah dilengkapi dengan fasilitas-fasilitas yang memadai dan modern untuk memenuhi kebutuhan para pengunjung dan PKL. Dan berikut diantaranya:

  • lift
  • eskalator
  • toilet umum yang bersih dan terpisah antara toilet untuk pria dan toilet untuk wanita
  • area parkir kendaraan yang luas dan berpetugas
  • jaringan internet gratis dan bersinyal kuat
  • tempat sampah di berbagai sudut area
  • pusat kuliner
  • pusat fesyen
  • pusat souvenir
  • mushola
  • petugas keamanan.

Demikianlah ulasan tentang salah satu destinasi wisata belanja dan juga pusat kuliner di kawasan wisata Malioboro, Jogja. Fasilitasnya sangat lengkap, areanya juga bersih dan rapi.

Jadi, jangan lewatkan kesempatan untuk mengunjungi Teras Malioboro 1 dan menikmati segala daya tariknya. Jangan pernah lewatkan untuk gunakan layanan paket trip Jogja murah untuk mudahkan wisata Anda.

By Categories: Destinasi, Jogja

Bagikan Artikel Ini Ke: