Malang temasuk salah satu destinasi study tour terfavorit karena punya banyak sekali pilihan tempat menarik khususnya daerah Batu. Selain itu, tempat-tempat tersebut juga punya nilai edukatif yang menyenangkan.
Mulai dari wisata alamnya, wisata sejarahnya, hingga taman rekreasi yang ada bisa jadi sarana belajar yang seru selama karya wisata. Supaya Anda tidak bingung memilih, berikut ini 14 rekomendasi tempat study tour Malang terbaik dari Salsa Wisata:
Daftar Tempat Study Tour Malang yang Menarik
Jatim Park 3
Paket Study tour ke Malang yang edukatif wajib mengunjungi Jawa Timur Park 3. Taman rekreasi bertema dinosaurus satu ini menawarkan berbagai aktivitas edukatif yang menarik untuk Anda nikmati.
Ada banyak wahana seru yang bisa Anda pilih seperti di area Dino Park dan Fun Tech Plaza. Selain itu ada juga wahana interaktif yang tidak kalah seru di Milenial Glow Garden, Museum Musik Dunia, dan The Legend Star Park.
Dengan daya tarik tersebut, wajar jika Jatim Park 3 ini juga sering menjadi destinasi rombongan dari tempat sewa elf Malang terdekat.
Museum Angkut
Tempat yang juga tidak kalah menarik untuk jadi destinasi saat study tour di Malang tentu saja Museum Angkut. Museum seluas 3.8 hektar ini memiliki konsep berbeda dari museum biasa karena berisi ratusan kendaraan dari berbagai masa.
Mulai dari sepeda, motor, mobil, hingga tank dan helikopter semua bisa Anda jumpai di sini. Selain itu, tempat ini juga punya banyak wahana permainan seru dan pertunjukan menarik yang bisa Anda nikmati selama berkunjung.
Eco Green Park
Tidak jauh dari Museum Angkut, Anda juga bisa mengunjungi Eco Green Park. Tempat ini sangat cocok untuk Anda yang ingin mengajarkan anak-anak untuk peduli dan menjaga lingkungan.
Selain memiliki konsep ramah lingkungan, tempat ini juga punya sejumlah koleksi burung yang bisa Anda lihat saat berkunjung. Fasilitasnya juga lengkap dan ramah anak jadi cocok untuk rombongan wisata study tour anak SD.
Batu Secret Zoo
Masih di kawasan yang sama dengan Eco Green Park, membuat Batu Secret Zoo menjadi tempat yang sayang untuk Anda lewatkan. Di kebun binatang ini bisa melihat berbagai macam hewan dari kawasan Asia dan Afrika.
Bukan itu saja, di sini ada banyak atraksi hewan yang bisa Anda lihat pada jam-jam tertentu. Dengan begitu pengalaman Anda saat mengunjungi kebun binatang ini akan makin berkesan.
Jatim Park 2
Jika Anda belum puas dengan Eco Green Park dan Batu Secret Zoo, kunjungi saja kawasan Jatim Park 2. Di sini, Anda bisa mengunjungi Eco Green Park dan Batu Secret Zoo sekaligus karena keduanya merupakan bagian dari Jatim Park 2.
Selain itu masih ada wahana tambahan yang bisa Anda kunjungi seperti Museum Hewandan Sweet Memories Selfies. Tempat ini juga punya fasilitas akomodasi bernama Pohon Inn yang jadi salah satu rekomendasi hotel terbaik di Batu Malang.
Museum Bagong
Wisata edukatif lain yang bisa Anda kunjungi saat study tour di Malang adalah Museum Bagong. Museum yang terkenal dengan nama museum tubuh ini punya koleksi pameran edukatif yang interaktif mengenai tubuh manusia.
Anda bisa menjelajahi bangunan 4 lantai ini sambil belajar mengenai fungsi setiap bagian tubuh manusia. Tempat ini sangat cocok untuk rombongan study tour SD saat mengunjungi Malang.
Jatim Park 1
Setelah Museum Bagong, sempurnakan paket study tour Anda dengan mengunjungi Jawa Timur Park 1. Theme park pertama dari Jatim Park Group ini punya banyak wahana permainan seru dan menantang untuk semua usia.
Misalnya saja seperti Superman Coaster, Sky Ride, dan Science Stadium yang pasti membuat kunjungan Anda di sini berkesan. Anda juga bisa mengunjungi sendiri taman rekreasi edukatif ini dengan menggunakan rental mobil Innova Malang.
Batu Flower Garden
Untuk Anda yang mencari tempat study tour di Malang yang instagramable, Batu Flower Garden ini tempatnya. Berbagai macam spot foto yang menarik bisa Anda temukan di taman bunga ini.
Mulai dari area gardu pandang berlatar bukit hijau hingga spot foto yang memacu adrenalin semua ada di sini. Batu Flower Garden ini juga bisa jadi pilihan Anda yang sedang mencari tempat family gathering di Malang.
Taman Rekreasi Selecta
Jika Anda cari tempat study tour yang lengkap dengan suasana yang asri dan wahana menarik, kunjungi Taman Rekreasi Selecta. Taman rekreasi satu ini punya banyak wahana seperti seluncur air, perahu dayung hingga sepeda gantung.
Bahkan tempat ini juga punya fasilitas restoran yang menawarkan menu makanan khas Malang yang lezat. Dengan semua wahana dan fasilitasnya tersebut, kunjungan Anda pasti jadi makin nyaman dan berkesan.
Predator Fun Park
Masih bagian dari Jatim Park Group, Predator Fun Park juga menawarkan theme park dengan konsep unik. Di sini berbagai macam wahana bertema reptil yang edukatif bisa Anda mainkan.
Selain itu, Predator Fun Park juga punya waterboom dan playground untuk anak bermain air. Tidak hanya itu saja, taman rekreasi ini juga punya fasilitas outbound dan sering jadi pilihan tempat outbound seru di Malang.
Museum Brawijaya
Selain wisata rekreasi dan edukasi, Anda juga bisa mengunjungi wisata sejarah saat study tour ke Malang. Museum Brawijaya termasuk salah satu yang paling pas dan populer untuk masuk daftar kunjungan Anda.
Di sini Anda bisa melihat berbagai koleksi artefak dan diorama di masa perjuangan kemerdekaan Indonesia. Mulai dari senjata militer, foto-foto dan dokumen, hingga tank asli sisa peperangan.
Hawai Waterpark
Mau momen study tour di Malang yang seru dan berbeda, kunjungi saja Hawai Waterpark. Di sini Anda bisa puas mencoba berbagai wahana air menarik bersama teman-teman rombongan study tour.
Destinasi study tour yang tidak biasa ini pasti membuat momen perjalanan Anda ke Malang jadi makin berkesan.
Wisata Petik Apel
Memetik langsung apel dari kebunnya tentu harus menjadi kegiatan wajib saat Anda study tour ke Kota Apel ini. Sebab apel-apel yang Anda petik ini bisa menjadi oleh-oleh khas Malang yang murah dan banyak.
Dengan begitu perjalanan wisata Anda mengunjungi Kota Apel ini bisa sempurna dan menyenangkan.
Taman Safari Prigen
Meski berada di luar Malang, Taman Safari Prigen juga sering menjadi pilihan tempat study tour ke Malang dari arah Surabaya. Di taman safari ini Anda bisa melihat berbagai hewan berkeliaran bebas selama berkeliling menggunakan mobil.
Selain itu ada pula berbagai atraksi edukatif yang bisa jadi nilai tambahan saat Anda mengunjungi tempat ini.
Itulah tadi beberapa rekomendasi tempat study tour Malang yang bisa Anda jadikan referensi. Anda juga bisa memilih sendiri destinasi yang ingin Anda kunjungi saat study tour bersama Salsa Wisata.
Melalui paket study tour Malang murah dan layanan lain seperti rental mobil, sewa bus pariwisata, dan booking tiket pesawat, perjalanan Anda pasti jadi lebih mudah.
Jadi langsung saja hubungi Salsa Wisata sekarang juga untuk informasi lebih lanjut dan nikmati momen perjalanan yang mudah, nyaman, dan menyenangkan hanya bersama Salsa Wisata.