Selama ini, banyak orang mengira mall-mall terkenal di Jakarta memang cuma untuk menyasar kelas atas. Lalu bagaimana dengan kaum kelas menengah? Sebetulnya, ada juga pusat-pusat perbelanjaan dengan standar kelas menengah. Salah satunya adalah Lokasari Square.

Tempat belanja yang ada di daerah Mangga Besar, Jakarta Barat ini memang didominasi dengan tenant foods and beverages. Untuk fashion-nya sendiri, bisa dibilang pusat perbelanjaan ini masih kurang lengkap. Namun, hal itu tidak menjadi alasan bagi pengunjung untuk berhenti datang ke mall kecil ini.

Sekilas Tentang Lokasari Square

mr diy Lokasari Square

Mall ini memang kerap masuk dalam berita dalam beberapa waktu terakhir. Di tahun 2018, pernah ada kasus pembacokan di sini akibat cekcok yang dilakukan di depan toko ponsel.

Di tahun 2019, ada kasus kebakaran di lantai 5. Kasus kebakaran ini sempat ramai. Asalnya berasal dari salah satu bangunan diskotek yang sedang direnovasi.

Untuk Anda yang suka sejarah, pasti tahu bahwa area Lokasari ini dulunya adalah Princen Park, yang letaknya sangat dekat dengan Tangkiwood. Di era tahun 1920-1950an, area ini dikenal sebagai tempat bermukimnya para artis.

Kata Tangkiwood sendiri merujuk pada Hollywood di Amerika Serikat sana. Sementara Princen Park adalah adalah pusat industri hiburan di Batavia.

Princen Park sendiri dulunya adalah salah satu taman cantik di Batavia, seperti Deca Park di area Monumen Nasional, dan Wilhelmina Park yang kini jadi Masjid Istiqlal.

Para seniman kenamaan suka berkumpul di Princen Park untuk membicarakan soal ide pertunjukan sekaligus berlatih. Di sana kemudian dibangun bedeng-bedeng untuk pertunjukan.

Seiring berlalunya waktu, pesona Princen Park semakin pudar. Di tahun 1970an, hampir tidak ada yang tersisa dari area yang dulunya glamor ini.

Akhirnya di tahun 1985, Princen Park diremajakan oleh Pemprov DKI, yang kemudian diubah menjadi Taman Hiburan Rakyat Lokasari.

Pada saat itu, Lokasari menjadi pusat hiburan. Ada bioskop, kolam renang, lapangan basket, toko oleh-oleh Jakarta makanan, dan restoran dengan menu eksotis. Di tahun 1990, Lokasari ini berubah lagi jadi tempat hiburan malam di Jakarta dan restoran yang buka sampai larut malam.

Kini, pusat hiburan itu telah menjadi Lokasari Square. Semua hiburan yang ada di sini telah menjadi kenangan. Mall ini sendiri mulai dibangun pada tahun 1989 dengan luas 32.500 meter persegi.

Jam Operasional Lokasari Square

Lokasari Square buka setiap hari dari pukul 10.00 WIB sampai 22.00 WIB. Kalau Anda datang ke Jakarta dan sedang main ke Jakarta Aquarium, jangan lupa untuk mampir ke sini, karena letaknya tidak begitu jauh.

Lokasi Lokasari Square

Lokasari Square sendiri beralamatkan di Jl. Mangga Besar IX, RT.6/RW.2, Tangki, Kec. Taman Sari, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.

Mall yang satu ini juga letaknya tidak jauh dengan pusat perbelanjaan kelas menengah lainnya, seperti misalnya Pasar Pagi Mangga Dua, Mangga Dua Square, Pasar Asemka, Glodok, dan WTC Mangga Dua.

Itulah sebabnya Anda lebih praktis kalau menggunakan kendaraan pribadi. Sebagai alternatif, Anda bisa menggunakan jasa rental mobil Grand Fortuner Jakarta. Dengan begitu, Anda bisa sekalian mengunjungi berbagai tempat belanja tadi dan tempat wisata Jakarta yang hits di dekat sini.

Aktivitas Menarik di Lokasari Square

kingsfun Lokasari Square

Mengisi Perut di Lantai Ground

Lantai dasar ini didominasi oleh tenant F&B. Anda bisa mencicipi berbagai makanan khas Jakarta yang enak atau makanan internasional, dari mulai camilan, minuman ringan, sampai makanan berat.

Ada Ganbei, A&W, dan Solaria kalau Anda ingin makanan cepat saji. Kalau ingin belanja roti, bis ke Papabunz, BreadTalk, atau Roti’O. Ingin minum kopi? Datang saja ke J.CO Donuts & Coffee, Maxx Coffee, atau Dewi Luwak. Ada juga berbagai pilihan anggur yang bisa Anda pilih di Wine House.

Berburu Aksesoris di Lantai Upper Ground

Kalau Anda ingin beli aksesoris seperti jam tangan, Anda bisa datang ke Cyber Time, Friends Watch, dan Citra Arloji di lantai ini. Kalau ingin belanja perhiasan emas, Anda bisa berburu di Toko Mas Cantik, Toko Mas Romawi, dan Toko Mas Internasional.

Bisa juga melakukan perawatan tubuh di lantai ini. Di sini, ada Nail Art Holic untuk merawat kuku. Ada juga Irfansyah Salon untuk perawatan rambut. Yang tak kalah menarik, di lantai ini juga ada sekolah musik Emerald DJ School dan DJ Studio.

Belanja Gadget di Lantai 1

Di lantai ini, Anda bisa menemukan banyak pilihan gadget, dari mulai ponsel sampai komputer. Beberapa gerai yang bisa Anda kunjungi adalah Ponsel Zone, Adi Net Komputer, dan Alco Komputer.

Selain itu, di lantai ini Anda juga bisa menemukan berbagai kantor, seperti biro perjalanan Kairo Travel, Focus Pro, dan J&T Express sebagai pusat pengiriman. Ada juga beberapa toko busana, seperti Ritz Fashion, Jessica Boutique, BZ Collection, dan Big Mango.

Belanja Pakaian di Lantai 2

Di lantai atasnya, koleksi pakaiannya lebih lengkap. Anda bisa memilih-milih outfits di Nicole Fashion atau Distro Laras. Ada juga pakaian dalam dengan jenis beragam di Yosie Underwear.

Untuk belanja sepatu, Anda bisa datang ke My Boots, sementara untuk koleksi tas ada di Amore’s Bag. Di lantai ini juga Anda akan menemukan Bella’s Softlens untuk Anda yang ingin mempercantik mata.

Jalan-jalan ke Pusat Hiburan di Lantai 3-5

Area lantai 3 dan 4 dibangun hotel bintang tiga, yakni Fave Hotel, sebuah hotel murah meriah dengan fasilitas lengkap. Hotel yang berada di bawah naungan Aston Hotels & Resorts ini bisa Anda temukan di lantai 3, dengan konsep fun, fresh, dan friendly.

Di lantai 4 dan 5, ada kantor sejumlah provider ternama di Indonesia, seperti XL Axiata, Indosat, dan Telkomsel. Di lantai 5, areanya khusus dibangun untuk hiburan, di mana Anda bisa menemukan Miles Karaoke & Discotheque.

Fasilitas Lokasari Square

a&w Lokasari Square

Di tempat one stop shopping ini, Anda tidak perlu khawatir soal fasilitas. Beberapa fasilitas standar yang bisa Anda nikmati termasuk:

  • Sistem AC Central
  • Parkir
  • ATM Center
  • Area parkir mobil di basement
  • Tempat antar jemput
  • Rest room
  • Musholla
  • Keamanan 24 jam

Anda bisa pesan perjalanan ke Jakarta melalui Salsa Wisata. Di sini, ada banyak pilihan paket wisata. Paket wisata tersebut dibedakan berdasarkan destinasi wisata yang ingin Anda kunjungi.

Kalau ternyata destinasi wisata yang Anda incar tidak ada di dalam daftar kami, bisa Anda tambahkan sendiri. Ayo, rencanakan segera liburan Anda ke Jakarta bersama Salsa Wisata.

By Categories: Destinasi, Jakarta

Bagikan Artikel Ini Ke: