Cirebon tidak hanya terkenal karena udang rebonnya. Kota ini juga memiliki banyak pesona terutama urusan kuliner. Ada banyak sekali wisata kuliner Cirebon yang bisa Anda coba dan jumpai selama liburan.

Semua bisa Anda pilih sesuai selera dan kebutuhan. Ada makanan berat seperti empal gentong hingga es kopyor mantap yang dapat melepas dahaga dan cuaca panas.

Daftar Tempat Wisata Kuliner Cirebon Terkenal

Berikut ini 14 rekomendasi menu dan tempat wisata kuliner Cirebon terkenal yang wajib Anda coba saat berada di kota terasi ini:

Kopi Montong

Warung Kopi Montong Cirebon

Tempat satu ini sangat cocok untuk Anda yang senang durian sekaligus penikmat kopi. Dari namanya Kopi Montong menyediakan kopi dengan rasa durian montong yang khas.

Duriannya pun istimewa sebab berasal langsung dari perkebunan sendiri. Rasa dan aroma durian yang khas bisa Anda nikmati di setiap seruputan kopinya.

Selain itu kawasan yang luas dan nyaman sangat pas untuk Anda dan keluarga bersantai. Sembari memetik sendiri durian yang ada atau mencoba menu lain, Anda dapat menikmati pemandangan sekitar yang menawan.

Kopi Montong ini masih satu kawasan dengan Kampung Sabin yang jadi primadona baru di Cirebon. Jadi suasana dan keseruan yang Anda dapatkan tidak akan jauh berbeda.

Nasi Jamblang Ibu Nur

Nasi Jamblang Ibu Nur

Rekomendasi tempat makan selanjutnya yang tidak boleh terlewat tentu saja Nasi Jamblang Bu Nur. Rumah makan prasmanan satu ini sudah jadi destinasi wajib bagi para wisatawan untuk berkunjung.

Menu yang tersedia di sini sudah pasti Nasi Jamblang dengan aneka pilihan lauk. Ciri khas makanan khas Cirebon ini terletak pada daun jati yang menjadi alas nasi putih.

Selain itu lauk seperti cumi hitam balakutak hideung jadi menu wajib yang harus ada. Keunikannya inilah yang membuat nasi Jamblang berbeda dari jenis nasi rames lainnya.

Biasanya warung nasi Ibu Nur ini selalu ramai saat waktu makan siang. Rata-rata pengunjung yang datang merupakan wisatawan dari luar kota maupun warga lokal Cirebon.

Empal Gentong Mang Darma

Empal Gentong Mang Darma

Siapa yang tidak mengenal empal gentong? Wisata kuliner khas Cirebon ini sudah tidak terpisahkan dari Kota Udang. Ada banyak tempat yang menjual olahan daging ini salah satunya Empal Gentong Mang Darma.

Rumah makan empal gentong ini termasuk yang paling legendari di Cirebon. Sebab sudah ada sejak tahun 1947 dan untuk urusan rasa sudah sangat terpercaya.

Kuah empal gentong yang kuning menyala terasa gurih dan segar. Semua berkat bumbu serta rempah khususnya. Isian hidangan sejenis gulai ini sendiri menggunakan babat, usus, dan juga daging sapi.

Selain empal, Anda juga bisa mencoba menu lain yang tidak kalah lezatnya. Bahkan tidak jarang rombongan rental elf Cirebon dari luar kota memadati rumah makan ini karena ingin mencoba kenikmatan empal gentongnya.

Nasi Jamblang Mang Dul

Nasi Jamblang Mang Dul

Tempat wisata kuliner Cirebon legendaris selanjutnya adalah Nasi Jamblang Mang Dul. Warung makan ini sudah ada dari tahun 70-an dan menjadi langganan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

Tidak hanya berusia lama, kualitas rasa dari menu-menu yang ada tidak berkurang sedikitpun. Cita rasa yang khasnya inilah yang membuat Nasi Jamblang dari Mang Dul menjadi favorit banyak orang.

Anda bisa bebas memilih menu lauk sesuai selera seperti misalnya cumi, tempe, dendeng, dan lain sebagainya. Aroma daun jati yang menjadi alas ikut menambah nikmat sajian nasi ini.

Lokasi warung makan ini pun sangat strategis. Dekat dengan salah satu tempat wisata Cirebon terkenal yakni Grage Mall. Jadi bisa jadi pilihan tempat makan saat lapar di siang hari.

Empal Gentong H. Apud

Empal Gentong H. Apud

Restoran empal gentong yang juga sangat terkenal di Cirebon adalah Empal Gentong H. Apud. Rasa dari bumbu tradisional yang mereka gunakan menjadi daya tarik utama tempat ini.

Kuah santannya yang gurih kekuningan dan daging yang lembut mampu membuat Anda ketagihan. Ada pula pilihan empal asem yang segar dengan rasa yang tidak kalah nikmat.

Selain itu, menu sate kambing di tempat ini juga wajib Anda coba. Kelezatannya tidak kalah dari sate klatak, salah satu wisata kuliner Jogja yang sangat terkenal.

Empal Gentong H. Apud sendiri sudah memiliki beberapa cabang dengan kualitas rasa yang sama. Jika Anda datang ke Cirebon jangan sampai melewatkan kelezatan empal gentong di tempat ini.

Nasi Lengko Haji Barno

Nasi Lengko Haji Barno

Bagi Anda yang bingung mencari sarapan di Cirebon, datang saja ke Nasi Lengko Haji Barno. Nasi ini mirip dengan nasi megono, makanan khas Wonosobo yang selalu ada di pagi hari.

Namun berbeda dengan megono, nasi lengko dari Haji Barno ini memiliki isian sayur seperti tahu, kecambah, timun, dan bawang goreng. Semakin nikmat lagi dengan siraman bumbu kacang yang khas.

Selain nasi lengko kedai Haji Barno juga menyediakan sate kambing sebagai lauk tambahan. Perpaduan cita rasa antara sate kambing dan nasi lengkonya terasa pas di mulut, siap membuat lidah Anda bergoyang.

Tempat ini selalu jadi langganan banyak orang baik dari Cirebon sendiri maupun luar kota sejak tahun 1968. Sehingga wajar bila tempat ini selalu ramai terutama saat jam makan sudah berlangsung.

Sate Kalong

Sate Kalong Cirebon

Jangan salah kira sate khas Cirebon ini menggunakan kalong atau kelelawar sebagai bahannya. Nama Sate Kalong di sini berasal dari kebiasaan sate yang ada hanya saat malam tiba seperti kelelawar.

Padahal aslinya bahan utama sate ini menggunakan daging kerbau cincang yang sudah halus. Biasanya terdapat dua pilihan menu yakni sate kalong manis dan juga asin.

Bumbunya tidak jauh berbeda dari bumbu sate pada umumnya namun dengan sensasi rasa berbeda. Bentuk satenya tipis mirip bentuk sate rusa, makanan khas Pekanbaru.

Pedagang sate kalong ini sering kali berkeliling menggunakan gerobak saat malam hari. Namun ada juga yang memiliki lapak tetap seperti Sate Kalong Bp. Karyadi.

Empal Gentong Krucuk

Empal Gentong Krucuk

Satu lagi rekomendasi alternatif untuk Anda yang ingin menikmati wisata kuliner Cirebon yang murah yaitu empal gentong. Empal Gentong Krucuk. Ciri khas empal gentong ini terletak pada taburan potongan daun kucai serta cabai bubuk yang melimpah.

Potongan daging, babat, serta jeroan sapinya pun terasa empuk dan tidak alot. Dengan rasa gurih dari kuahnya, Empal Gentong Krucuk ini sangat pas Anda nikmati bersama nasi serta taburan bawang goreng.

Namun lebih seringnya empal gentong ini menjadi lauk dari lontong khas Cirebon. Selain itu, Anda juga bisa menikmati beraneka macam sate, kerupuk, dan juga tahu gejrot.

Anda bisa mengunjungi beberapa cabang Empal Gentong Krucuk yang ada di Cirebon. Cukup minta sopir rental mobil innova Cirebon yang Anda gunakan untuk mengantar ke lokasi.

Rumah Makan Klapa Manis

Rumah Makan Klapa Manis

Jika Anda ingin menikmati makanan khas Sunda dengan view yang apik, datang saja ke Rumah Makan Klapa Manis. Restoran ini berada di puncak bukit dengan suasana yang instagramable.

Saat malam hari, Anda bisa menikmati pemandangan layaknya Bukit Bintang di Jogja. Dengan panorama yang indah tersebut, rasa makanan khas sunda seperti nasi oncom, nasi timbel, dan lainnya jadi semakin nikmat.

Ukuran tempatnya pun sangat luas sehingga cocok untuk Anda dan rombongan makan malam bersama. Suasana romantis di malam hari akan sangat terasa di tempat ini.

Untuk harganya relatif mahal namun sebanding dengan rasa serta pemandangan yang Anda dapatkan. Tempat ini sangat recommended untuk Anda yang ingin menghabiskan malam di Kota Cirebon.

Mie Petruk

Mie Petruk

Para pecinta wisata kuliner Cirebon wajib mencoba Mie Petruk, olahan mie yang hanya ada di Cirebon ini. Sekilas bentuknya mirip dengan mie godhog atau mie goreng, makanan khas Magelang.

Namun bumbu serta isian dari mie petruk ini lebih sederhana. Sebab hanya menggunakan kecap serta rempah khusus. Isiannya pun hanya sekedar sayur sawi, suwiran ayam, serta kerupuk rambak.

Uniknya dari mie petruk ini terletak pada proses memasaknya yang masih menggunakan arang. Tempatnya pun hanya emperan kaki lima biasa namun rasanya setara bintang lima.

Namun hati-hati sebab ada juga varian mie petruk yang non-halal yakni mie petruk gareng karena menggunakan kerupuk kulit babi. Jadi pastikan terlebih dahulu sebelum Anda mencoba.

Tahu Gejrot Kanoman

Tahu Gejrot Kanoman

Kuliner khas yang paling terkenal dari Cirebon tentu saja tahu gejrot. Anda bisa menemukan banyak penjual makanan ini di sekitar Cirebon dan Tahu Gejrot Kanoman termasuk diantaranya.

Lokasinya terletak di sekitar Pasar Kanoman dan selalu jadi incaran banyak orang. Meski hanya terdiri tahu, bawang, cabai, dan kuah khusus, rasa pedas manis hidangan ini sangat menggoda.

Tidak sedikit wisatawan luar kota sengaja mampir ke Cirebon hanya untuk mencoba hidangan satu ini. Harganya pun murah dan termasuk jajanan terfavorit di Cirebon.

Anda juga bisa menjadikan tahu gejrot sebagai oleh-oleh khas Cirebon karena cukup tahan lama. Cukup minta pedagangnya membungkus terpisah kuah, bawang serta tahunya agar bisa Anda hangatkan kembali di rumah.

Es Kopyor 4848

Es Kopyor 4848

Ingin mencoba minuman segar di tengah panasnya Cirebon? Datang saja ke Es Kopyor 4848. Toko minuman ini sudah sangat terkenal sebagai pembuat es kopyor terbaik di Cirebon.

Porsi esnya cukup besar dengan isian yang penuh dan rasa yang manis. Sirupnya menggunakan sirup asli tanpa gula atau pemanis buatan yang berbahaya.

Kopyornya pun terbuat dari kelapa asli dengan tambahan susu kental manis untuk memperkaya rasa. Minuman ini sangat cocok Anda nikmati saat panas di siang hari, seperti halnya es dawet, makanan khas Magelang yang enak.

Selain es kopyor, tempat ini juga menjual tahu gejrot yang bisa Anda nikmati. Perpaduan dua hidangan ini akan membuat kunjungan Anda ke Cirebon semakin sempurna.

Nasi Ati Ayam Santa Maria

Nasi Ati Ayam Santa Maria

Meski hanya kaki lima, warung nasi ayam ini sangat ramai dan menjadi favorit banyak orang. Nama asli dari Nasi Ati Ayam Santa Maria ini adalah Ayam Goreng Santa Maria.

Kata Santa Maria diberikan karena lokasinya yang terletak di dekat Sekolah Santa Maria Cirebon. Menu yang tersedia berupa ayam goreng serta sate-satean seperti usus, hati, dan juga kulit.

Tidak ketinggalan taburan serundeng gurih yang membuat nasi ini semakin nikmat. Tempat ini bernama nasi ati ayam karena menu kesukaan banyak orang di tempat ini adalah sate hati ayamnya.

Untuk harganya nasi ati ayam Santa Maria tidak terlalu mahal. Lokasinya pun cukup strategis sebab berada di pinggir jalan. Sekilas nasi ini mirip dengan nasi krawu, salah satu makanan khas Surabaya terkenal.

Bubur M. Toha

Bubur M. Toha

Last but not least ada bubur M. Toha yang siap menyediakan bubur untuk Anda selama 24 jam penuh. Menu yang tersedia pun bukan hanya bubur ayam namun ada pula bubur ketan, kacang hijau, dan bubur lainnya.

Ciri khas lain dari Bubur M. Toha ini adalah tampilan bubur ayamnya yang tidak menggunakan kuah. Meski begitu dengan tambahan kecap manis serta bumbu khususnya rasa bubur ayam di sini sangat nikmat.

Selain bubur ayam, menu lain yang wajib Anda coba adalah segelas telur setengah matang. Dengan sedikit taburan garam, telur setengah matang ini dapat menambah stamina Anda setelah meminumnya.

Lokasinya yang strategis sangat mudah untuk Anda kunjungi terutama saat lapar di malam hari. Ketenaran tempat ini tidak kalah dari Bubur Madura Pasar Atom, salah satu wisata kuliner Surabaya paling terkenal.

Itulah tadi sedikit rekomendasi yang wajib Anda coba saat berada di Cirebon. Masih banyak tempat serta menu kulineran lain yang bisa Anda dapatkan bila berkunjung langsung ke Kota Cirebon.

Agar Anda tidak kesulitan, beragam layanan serta paket wisata dari Salsa Wisata siap memudahkan perjalanan Anda. Mulai dari urusan transportasi sampai destinasi setiap harinya sudah siap untuk Anda.

Sehingga Anda cukup duduk tenang dan menikmati perjalanan di Cirebon maupun kota-kota lainnya. Jadi tunggu apalagi liburan sekarang bersama Salsa Wisata.

By Categories: Kuliner, Cirebon

Bagikan Artikel Ini Ke: